Ini Alasan PDIP Belum Umumkan Nama Cagub-Cawagub di Pilkada 2024
Saat ini PDIP tengah fokus memprioritaskan untuk calon kepala daerah di tingkat Kabupaten/Kota.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, pengumuman pasangan cagub dan cawagub untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 akan diumumkan dalam waktu yang tepat.
Hal ini mengingat, PDIP yang hingga kini belum mengumumkan calon gubernur dan calon wakil gubenur untuk Pilkada serentak 27 November 2024, mendatang.
Menurutnya, saat ini PDIP tengah fokus memprioritaskan untuk calon kepala daerah di tingkat Kabupaten/Kota.
“Nanti akan diumumkan pada momentum yang tepat, PDI Perjuangan sekarang memprioritaskan terlebih dahulu di tingkat Kabupaten/Kota sambil kami mempersiapkan seluruh infrastruktur,” kata Hasto di Halaman Masjid At Taufiq, depan Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Sabtu (3/8) malam.
Politisi asal Yogyakarta ini pun membeberkan kegiatan Partai dalam mempersiapkan infrastruktur untuk Pilkada.
Salah satunya, dengan menggelar Rapat Koordinasi Nasional untuk Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN PDIP) dalam waktu dekat.
Kemudian, nantinya akan ada pelatihan untuk Tim Kampanye pada gelombang ke-4 pada 9 Agustus 2024.
“Sehingga proses pergerakan untuk kemenangan berdasarkan kekuatan gotong royong partai yang menyatu dengan rakyat itu dipersiapkan sambil menunggu finalisasi, khususnya calon-calon gubernur dan wakil gubernur,” pungkasnya.
- Banten Diguncang Gempa 3 Magnitudo
- Pramono Anung Bakal Hidupkan Kembali Salah Satu Program Peninggalan Ahok
- Mantan Sekretaris PDIP Tapanuli Tengah Lapor Polisi Usai Tanda Tangannya Dipalsukan untuk Daftar Masinton ke KPU
- FOTO: Ini Truk Listrik Volvo yang Resmi Meluncur di Indonesia, Punya Jarak Tempuh 300 Km
- Sejumlah Partai Ajukan Pergantian Caleg Terpilih ke KPU
Berita Terpopuler
-
Ramai-Ramai Bela Kaesang soal Kasus Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi
merdeka.com 11 Sep 2024 -
Jokowi Beri Bonus Atlet Paralimpiade Paris, Peraih Medali Emas Terima Rp6 Miliar
merdeka.com 11 Sep 2024 -
VIDEO: Momen Presiden Jokowi Lantik Mensos Gus Ipul & Kepala BNPT Irjen Eddy Hartono
merdeka.com 11 Sep 2024 -
VIDEO: Respons Jokowi Timnas Imbang Vs Australia, Bilang Hati-Hati Sampai Marteen Paes Jadi Sorotan
merdeka.com 11 Sep 2024 -
VIDEO: Geger Warga Ngaku Dipukul Paspampres Usai Video Selfie dengan Jokowi, Istana Buka Suara
merdeka.com 11 Sep 2024