Bergaya Bak 'Dilan', Didik Agus-Gilang Dirga Naik Motor Daftar Pilkada Bandung Barat
Didik Agus dan Gilang Dirga menjadi paslon pertama yang melakukan pendaftaran pada hari kedua.
Pasangan bakal calon bupati dan bakal wakil bupati Bandung Barat Didik Agus dan Gilang Dirga mengendarai sepeda motor layaknya tokoh dalam film 'Dilan' bersama pimpinan partai politik untuk menyerahkan berkas pendaftaran pilkada ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. KPU Bandung Barat menerima pendaftaran Didik Agus dan Gilang Dirga untuk mengikuti Pilkada 2024.
Ketua KPU Kabupaten Bandung Barat, Ripqi Ahmad Sulaeman mengatakan bahwa pasangan calon Didik Agus dan Gilang Dirga menjadi paslon pertama yang melakukan pendaftaran pada hari kedua.
- Persyaratan dan Prosedur Gadai BPKB Motor di Pegadaian
- Batal Tersangka & Bebas dari Bui, Pegi Setiawan Dihadiahi Motor dari Pengusaha Tajir Asal Tasikmalaya
- Dilarang Pakai Motor, Intip Momen Seru Para Pegawai PT KAI Surabaya Berangkat Kerja Naik Sepeda
- Maling Bersenjata Api Sabet Perut Warga Tangsel dengan Celurit Setelah Dipergoki Curi Motor
"Masa pendaftaran itu kan dari tanggal 27 sampai 29 Agustus 2024. Artinya kita masih memiliki waktu satu hari lagi untuk pendaftarannya, yaitu besok," kata Ripqi di Bandung Barat, Rabu (28/8), demikian dikutip Antara.
Ripqi mengatakan saat ini KPU Bandung Barat sedang melakukan verifikasi berkas dokumen pendaftaran yang disampaikan pasangan Didik Agus - Gilang Dirga oleh tim verifikator.
Setelah dilakukan proses pemeriksaan dokumen administrasi, baik secara manual dan sistem informasi pencalonan kepala daerah (Silonkada), berkas pendaftaran dari kedua pasangan calon tersebut dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat.
"Nah dalam proses verifikasi administrasi ini kan cukup lama.Nah dalam proses verifikasi administrasi ini kita akan cek kebenaran persyaratan yang sudah diajukan," kata Ripqi.
Selanjutnya, Ripqi mengatakan, KPU Bandung Barat akan melakukan penelitian. Jika masih ada yang belum lengkap, maka KPU Bandung Barat kembali akan menyampaikan kepada bakal pasangan calon untuk melakukan perbaikan dokumen yang sudah dimasukkan.
"Yang pada akhirnya nanti tanggal 22 September kita akan tetapkan pasangan calon yang memenuhi syarat. Kita akan tetapkan dari bakal calon menjadi pasangan calon,” kata Ripqi.
Ripqi melanjutkan setelah diterimanya pendaftaran, selanjutnya pasangan Didik dan Gilang akan menjalani pemeriksaan kesehatan yang akan dilaksanakan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
“Pemeriksaan kesehatan itu kita jadwalkan antara tanggal 31 Agustus sampai 1 September 2024,” kata Ripqi.
- Jokowi Buka MTQ Nasional di Kaltim: Selamat Berlomba, Tampilkan Kemampuan Terbaik
- Kapten Australia Anggap Timnas Indonesia Ancaman, Pertandingan Rasa Lawan Belanda
- Telkom Kunjungi Pelanggan Setianya di Seluruh Indonesia
- Calon Parpol Tidak Sesuai Keinginan Publik, Kotak Kosong Diminta Dihadirkan di Pilkada
- Ini Komentar Jurnalis asal Australia Melihat tim Nasional Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Berita Terpopuler
-
VIDEO: Intip Lagi Momen-Momen Menyentuh Paus Fransiskus di RI, Dicium 2 Kali Imam Besar Istiqlal
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Kejutan Jokowi, Blak-blakan Sosok Faisal Basri "Pengoreksi Saat Pemerintah Tak Baik"
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Respons Jokowi, Angkat Tangan Ada 41 Kotak Kosong di Pilkada 2024 "Yaa Proses Demokrasi"
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Sampai Ngantuk, Jokowi Terpukau Aksi Martin Paes saat Timnas Indonesia 1-1 Lawan Arab
merdeka.com 06 Sep 2024 -
Resmikan Gedung Baru RSUP Wahidin Makassar, Presiden Jokowi Ingin Tekan Kematian Ibu dan Anak
merdeka.com 06 Sep 2024