Mengenal Anggrek Vanda Tricolor, Tanaman Endemik Khas Sleman yang Jarang Diketahui
Anggrek ini merupakan tanaman endemik yang menjadi ikon Kabupaten Sleman dan banyak tumbuh di lereng Gunung Merapi.
Pada Jumat, 20 September 2024, sebanyak 90 pecinta anggrek mengikuti Festival Anggrek Tricolud yang diadakan di Pendopo dan Alun-Alun Ambarukmo, Kabupaten Sleman. Acara itu digelar dari tanggal 19-22 September 2024.
Ketua Panitia Festival Anggrek Tricolor, Endah Sri Widiastuti, mengatakan bahwa pelaksanaan acara itu merupakan agenda tahunan yang kini sudah digelar tujuh kali. Festival pada 2024 ini bisa dikatakan berbeda dengan festival-festival sebelumnya karena lebih menonjolkan nuansa perkotaan. Pemilihan lokasi di Ambarukmo sendiri agar memudahkan akses masyarakat menyaksikan festival itu.
-
Apa yang membuat bunga anggrek menjadi unik? 'Awal suka dengan anggrek itu sekitar tahun 2000, tapi sebelumnya saya diberi tahu oleh keponakan cara mengeluarkan anggrek dari botol. Jadi cara budidayanya waktu itu pakai botol, dan seperti melahirkan bayi. Di samping unik, juga indah,' katanya kepada Merdeka.
-
Dimana bunga Anggrek Emas Kinabalu ditemukan? Ditemukan pada tahun 1987, karena bunga ini terlihat sangat eksotis, orang-orang mencoba menyelundupkan anggrek ini ke luar negeri. Faktanya, satu tanaman bisa mencapai harga $5 atau sekitar Rp78.000. Anggrek Emas Kinabalu (Paphiopedilum rothschildianum) juga dikenal sebagai anggrek Rothschild dan membutuhkan waktu beberapa tahun untuk mekar.
-
Apa yang dilakukan AKM Garden untuk mengenalkan anggrek? Keluarga ini kompak memasyarakatkan anggrek, agar keindahannya bisa turut dinikmati semua kalangan.
-
Di mana bunga dengan nama Anggun ditemukan? Penyanyi internasional Anggun C Sasmi belum lama ini memberi kabar bahagia melalui akun instagram pribadi. Perempuan berusia 49 tahun ini menjelaskan namanya terpilih menjadi salah satu nama bunga jenis mawar putih di Paris.
-
Apa yang unik dari Gambang Rancag? Melagukan pantun jadi ciri unik kesenian asli Betawi ini.
-
Dimana letak Kebun Kelengkeng Triyagan? Di Desa Triyagan, Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo, ada sebuah kebun buah kelengkeng yang belum lama dibuka.
“Apalagi tempat ini memiliki nilai historis sebagai kebun raja,” kata Endah dikutip dari ANTARA.
Salah satu jenis tanaman anggrek yang ditonjolkan pada acara itu adalah Anggrek Vanda Tricolor. Anggrek ini merupakan tanaman endemik yang menjadi ikon Kabupaten Sleman.
Berikut selengkapnya:
Tentang Anggrek Vanda Tricolor
Dikutip dari ANTARA, Anggrek Vanda Tricolor merupakan anggrek alam asli Indonesia yang tersebar di pulau Sulawesi, Jawa, dan Bali. Tanaman ini banyak ditemukan di lereng Gunung Merapi dan kini menjadi simbol dari Kabupaten Sleman.
Anggrek Vanda Tricolor memiliki bunga yang indah dengan warna dasar putih. Pada bagian sepal dan petal bunganya terdapat pola totol-totol berwarna merah keunguan dan labellum yang berwarna ungu dengan gradasi warna merah sampai merah muda. Bunga ini juga memiliki aroma yang harum.
Punya Banyak Keunggulan
Selain itu, Anggrek Vanda Tricolor merupakan spesies anggrek dengan banyak keunggulan. Berbagai keunggulan yang dimiliki bunga itu banyak dimanfaatkan sebagai indukan dari berbagai jenis anggrek hibrida. Selain itu karena aromanya yang harum, bunga pada tanaman ini memiliki potensi untuk dijadikan bunga potong. Hanya saja makin hari keberadaan bunga ini makin berkurang di habitat aslinya.
“Saat ini keberadaan anggrek Vanda Tricolor di habitat asalnya terus berkurang karena pengambilan secara berlebihan (overgathering), kerusakan hutan karena aktivitas erupsi dan penebangan liar. Selain itu, banyak masyarakat yang belum mengenali kekayaan anggrek kawasan lereng Gunung Merapi tersebut," kata Endah.
Usaha Konservasi
Endah mengatakan, demi memperbaiki habitat Anggrek Vanda Tricolor, berbagai upaya koservasi akan dilakukan. Namun yang tak kalah pentingnya adalah mengenalkan dan mengedukasi masyarakat mengenai jenis-jenis anggrek yang terdapat di kawasan Gunung Merapi dan anggrek endemik lain di Indonesia. Penyelenggaraan acara Festival Anggrek Tricolor yang diadakan setiap tahun adalah salah satu bentuk dari edukasi itu.
“Upaya nyata konservasi Anggrek Vanda Tricolor akan optimal bila dibarengi dengan upaya peningkatan budidaya dan pengembangannya, sekaligus terkait dengan potensi ekonominya,” pungkas Endah seperti dikutip dari ANTARA.