Lengkap, Sosok 10 Jenderal yang Ditunjuk jadi Kapolda Baru
Kapolri melakukan rotasi terhadap 1.255 personel baik di tingkat perwira menengah dan perwira tinggi.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan rotasi dan mutasi di jajaran perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen). Total ada 1.255 personel yang mendapatkan mutasi hingga promosi jabatan.
Keputusan tertuang dalam enam Surat Telegram (ST) yang terbit pada Rabu, 12 Maret 2025. Total ada enam TR yang diterbitkan terkait rotasi jabatan ini. Rinciannya, ST/488/III/KEP./2025 sebanyak 111 personel; ST/489/III/KEP./2025 sebanyak 442 personel; ST/490/III/KEP./2025 sebanyak 261 personel; ST/491/III/KEP./2025 sebanyak 153 personel; ST/492/III/KEP./2025 sebanyak 202 personel; dan ST/493/III/KEP./2025 sebanyak 86 personel.
"Mutasi ini merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi Polri. Selain sebagai penyegaran, ini juga bagian dari pembinaan karier untuk meningkatkan profesionalisme anggota," kata Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho.
Dari ribuan prajurit Polri yang dirotasi, ada 10 perwira tinggi yang mendapat promosi jabatan sebagai kapolda. Ini deretan pati Polri yang dipromosi jadi kapolda:
1. Brigjen Mardiyono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasespimma Sespim Lemdiklat Polri kini diangkat sebagai Kapolda Bengkulu.
2. Brigjen Anggoro Sukartono yang sebelumnya menjabat sebagai Karo Paminal Divpropam Polri kini diankgat sebagai Kapolda DIY.
3. Irjen Nanang Avianto yang sebelumnya Kapolda Kalimantan Timur (Kaltim) kini Irjen Nanang Avianto.
4. Brigjen Endar Priantoro yang sebelumnya menjabat sebagai Pati Bareskrim Polri penugasan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kini jabat Kapolda Kaltim.
5. Irjen Rusdi Hartono yang sebelumnya Kapolda Jambi kini jabat Kapolda Sulsel.
6. Irjen Krisno Halomoan Siregar yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Akpol Lemdiklat Polri jabat Kapolda Jambi.
7. Brigjen Waris Agono, yang sebelumnya Danpaspelopor Korbrimob Polri dijabat Kapolda Maluku
8. Irjen Hery Herjawan yang sebelumnya Pati Bareskrim Polri penugasan pada Kemendagri kini jadi Kapolda Riau.
9. Irjen Iwan Kurniawan yang sebelumnya Sahlisosek Kapolri jadi Kapolda Kalteng.
10. Irjen Eko Wahyu Prasetyo yang sebelumnya Pati Lemdiklat Polri penugasan pada Wantannas RI jabat Kapolda Gorontalo.