
Kisah Dokter Lulusan Luar Negeri, Rela Pulang ke Indonesia Mengabdi di Pulau Terpencil
Dokter Kelvin mulai mengabdi di kawasan terpencil Indonesia sejak Januari 2023.
Dokter Kelvin mulai mengabdi di kawasan terpencil Indonesia sejak Januari 2023.
Pemerintah memberikan kesempatan kepada dokter spesialis WNI lulusan luar negeri untuk berkontribusi terhadap pelayanan kesehatan di Indonesia. Program adaptasi ini untuk memenuhi kebutuhan dokter spesialis di rumah sakit yang membutuhkan.
Saat ini, sudah ada 60 dokter spesialis WNI lulusan luar negeri yang mengikuti program adaptasi. Dari jumlah tersebut, 16 dokter sudah mendapatkan surat tanda registrasi (STR).
Salah satu dokter yang mengikuti program tersebut adalah Kelvin Morwali. Dia merupakan dokter spesialis penyakit dalam lulusan Filipina.
Kini, Kelvin ditugaskan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palmatak Anambas, Kepulauan Riau (Kepri). Anambas dikenal sebagai salah satu daerah terpencil di Indonesia.
Melalui video yang dibagikan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kelvin mengungkapkan kesannya selama menjadi dokter adaptan di Anambas.
merdeka.com
Saat menerima pasien tersebut, Kelvin langsung mengevaluasi. Ditemukan jantungnya membengkak. Untuk menyelamatkan pasien itu, Kelvin memberikan tindakan intubasi.
Intubasi adalah prosedur medis yang bertujuan untuk membantu pernapasan seseorang yang mengalami kondisi medis tertentu.
merdeka.com
Menurut Kelvin, penanganan pasien ini berbeda dari biasanya. Sebelumnya, pasien post melahirkan dengan keluhan sesak dirujuk ke rumah sakit lain.
Sementara dengan tindakan intubasi ini, pasien tidak perlu dirujuk. Dia langsung ditangani di fasilitas kesehatan tersebut.
merdeka.com
Cara Ikut Program Adaptasi Dokter Lulusan Luar Negeri
Kelvin menceritakan proses mengikuti program adaptasi Kemenkes. Hal pertama yang dilakukannya adalah mengajukan permohonan adaptasi di situs adaptasi.kemkes.go.id.
"Pertama-tama adalah kita mendaftarkan diri dulu ke website Kemenkes untuk diproses adaptasinya yang mungkin sekarang disebut pra adaptasi," jelas Kelvin.
Biasanya, setelah syarat menjadi dokter adaptasi terpenuhi, peserta mendapatkan sertifikat kompetensi untuk pembuatan STR. STR akan diterbitkan Konsil Kedokteran Indonesia (KKI).
Direktur RSUD Plamatak Anambas, Dofwan Fuadi menyampaikan terima kasih kepada Kemenkes dengan adanya program adaptasi dokter spesialis WNI lulusan luar negeri.
Dofwan menyebut, dokter spesialis WNI lulusan luar negeri sangat membantu pasien dan fasilitas kesehatan.
merdeka.com
Berkat Kelvin, lanjut dia, RSDU Plamatak bisa bekerja sama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan dalam menangani pasien.
"Alhamdulillah dengan adanya dokter Kelvin kita bisa bekerja sama dengan BPJS, akhirnya kita bisa merawat pasien," tutup Dofwan.
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dokter Lie rela tinggal berminggu-minggu di tengah hutan belantara Papua demi melayani pasien.
Baca SelengkapnyaBiasanya, profesi dokter akan langsung menjadi PNS golongan III.
Baca SelengkapnyaSusanto ternyata cukup percaya diri menjadi seorang dokter meski hanya lulusan pendidikan SMA.
Baca SelengkapnyaDokter cantik membagikan momen ketika disoraki oleh banyak orang di pelabuhan. Semua disebabkan oleh aksi yang dilakukan oleh seorang prajurit TNI tampan.
Baca SelengkapnyaKetika sempat merasakan bangku kuliah kedokteran, Lie mendapat perlakuan tidak menyenangkan karena pakaiannya lusuh.
Baca SelengkapnyaBudi menegaskan, dokter asing yang diizinkan masuk ke Indonesia akan melewati sejumlah prosedur. Salah satunya tahap adaptasi.
Baca SelengkapnyaDulunya ingin masuk kedokteran, pria yang berdiri di samping Megawati kini menjadi sosok ternama di Indonesia.
Baca Selengkapnya