Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Mengenal Pesawat Tempur Berteknologi Canggih yang Jatuh di Gunung Bromo, Fungsinya untuk Tumpas Pemberontak

Mengenal Pesawat Tempur Berteknologi Canggih yang Jatuh di Gunung Bromo, Fungsinya untuk Tumpas Pemberontak

Kabar jatuhnya dua pesawat tempur andalan TNI AU yang dilengkapi teknologi canggih ini menggegerkan warga

Mengenal Pesawat Tempur Berteknologi Canggih yang Jatuh di Gunung Bromo, Fungsinya untuk Tumpas Pemberontak

Dua pesawat tempur super tucano milik TNI AU jatuh di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Kamis (16/11/2023) siang.  Jatuhnya pesawat  berteknologi canggih ini menimbulkan pertanyaan. 

(Foto: Image banks Merdeka.com)

Kronologi Kejadian

Sebelum adanya kecelakaan, ada empat pesawat tempur yang terbang dari Lapangan Udara (Lanud) Abdul Rachman Saleh Malang. Empat pesawat itu melakukan latihan rutin dan akan membuat formasi kotak, namun pada prosesnya dua pesawat mengalami hilang kontak sebelum jatuh di kawasan Gunung Bromo pada Kamis (16/11) sekitar pukul 12.00 WIB.

Masing-masing pesawat jatuh ditumpangi oleh dua orang. Keempat penumpang pesawat itu diduga meninggal dunia di lokasi kejadian. Warga di sekitar lokasi segera bergerombol, namun tidak berani melakukan tindakan apapun. Mereka menunggu pihak berwenang melakukan evakuasi para korban.

Praktisi penerbangan, Chakky Hakim mengungkapkan bahwa dua kemungkinan penyebab kecelakaan, yakni kecelakaan teknis atau kesalahan pengoperasian. 

"Kemungkinan tabrakan karena dua pesawat jatuh. Dalam keadaan formasi, biasanya kecelakaan dua atau tiga pesawat," ungkapnya, dikutip dari YouTube Liputan6.

Chakky menambahkan, super tucano digunakan antara lain sebagai pesawat latih tingkat lanjut untuk pilot dan membantu perang di darat dari jalur udara.

Dugaan Lain

Pengamat penerbangan, Gerry Soejarman menyatakan ada beberapa kemungkinan penyebab jatuhnya pesawat tempur TNI AU. Secara kasat mata, ia melihat situasi berkabut di lokasi jatuhnya pesawat. Meski demikian, ia tidak berani memastikan apakah faktor cuaca jadi penyebab jatuhnya kedua pesawat tempur andalan TNI AU tersebut.

Merdeka.com

Super Tucano

Pesawat Canggih

Pesawat Canggih

Mengutip dari laman tni-au.mil.id, super tucano adalah pesawat latih lanjut yang berkemampuan COIN (Counter Insurgency) atau pesawat anti perang gerilya. Desain pesawat ini mendukung misi-misi pengintaian, close air support, dan penumpasan pemberontak.

(Foto: Flickr Rodrigo Bertoli)

Indonesia sendiri memiliki 16 pesawat EMB-314 Super Tucano yang dibeli Pemerintah Indonesia dari Brasil pada 2012 lalu yang di tempatkan di Skadron 21 Abd Malang. Armada baru ini bertugas menggantikan pesawat OV-10F Bronco yang kini telah di grounded karena usianya yang tua.

EMB-314 Super Tucano terdiri dari dua versi, tipe A-29ALX (kursi tunggal) dan AT-29B (kursi ganda). Khusus versi kursi ganda juga dapat digunakan sebagai elemen pesawat latih lanjut, dan versi inilah yang dimiliki oleh TNI AU.

Mengutip Indomiliter.com, EMB-314 Super Tucano merupakan hasil pengembangan pesawat latih EMB-312 Tucano yang dirilis pertama kali oleh Embraer pada tahun 1983. EMB-314 Super Tucano sendiri baru diluncurkan pada tahun 1992.

Mengemban tugas yang multi role, dengan penekanan pada serangan ke permukaan, menuntut pesawat bermesin Pratt & Whitney Canada PT6A-68C Turbo Propeller ini punya kemampuan manuver yang lincah. Dari parameter gravitasi, EMB-314 Super Tucano sanggup menahan gaya gravitasi maksimum hingga +7g dan -3.5g.

Level 7g di EMB-314 Super Tucano sebanding dengan F-5E Tiger, terbilang cukup lincah dan memberikan tingkat survivability tinggi. Super tucano yang berfungsi membabat sasaran di darat dalam jarak dekat memerlukan perlindungan ekstra. Pesawat ini dibekali sistem perlindungan proteksi untuk kabin awaknya. Kabin pilot dilindungi bahan baja kevlar pada sekeliling kokpit. Demi keselamatan, pilot dilengkapi kursi lontar Martin Baker dengan pola zero-zero.

Hingga berita ini ditulis, baru satu pesawat yang sudah ditemukan terjatuh. Sementara satu pesawat lain yang hilang kontak belum ditemukan

Mengenal Pesawat Tempur Berteknologi Canggih yang Jatuh di Gunung Bromo, Fungsinya untuk Tumpas Pemberontak

Artikel ini ditulis oleh
Alieza Nurulita Dewi

Editor Alieza Nurulita Dewi

Reporter
  • Rizka Nur Laily M

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengertian Perkembangan Teknologi beserta Dampak dan Contohnya

Pengertian Perkembangan Teknologi beserta Dampak dan Contohnya

Perkembangan teknologi merujuk pada kemajuan bidang ilmu pengetahuan dan rekayasa yang menghasilkan penemuan baru, aplikasi yang lebih baik, dan kemajuan.

Baca Selengkapnya icon-hand
Seiring Perkembangan Teknologi, 4 Perubahan Fisik ini Bisa Dialami Tubuh Manusia

Seiring Perkembangan Teknologi, 4 Perubahan Fisik ini Bisa Dialami Tubuh Manusia

Seiring perkembangan waktu, gaya hidup dan perubahan teknologi menghadirkan berbagai perubahan ke tubuh manusia.

Baca Selengkapnya icon-hand
Cegah Joki, Tes CPNS dan PPPK 2023 Gunakan Teknologi Deteksi Wajah

Cegah Joki, Tes CPNS dan PPPK 2023 Gunakan Teknologi Deteksi Wajah

Pemanfaatan teknologi secara otomatis dapat memerangi praktik joki.

Baca Selengkapnya icon-hand
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tiga Teknologi Ini Diklaim Bisa Pantau Efisiensi Energi Sebuah Pabrik

Tiga Teknologi Ini Diklaim Bisa Pantau Efisiensi Energi Sebuah Pabrik

Berikut teknologi yang disebut-sebut bisa pantau efisiensi energi di pabrik.

Baca Selengkapnya icon-hand
UGM Lakukan Penelitian pada Masyarakat Kasepuhan Ciptagelar, Mewarisi Tradisi tapi Tetap Melek Teknologi

UGM Lakukan Penelitian pada Masyarakat Kasepuhan Ciptagelar, Mewarisi Tradisi tapi Tetap Melek Teknologi

Kemandirian energi masyarakat Ciptagelar sepatutnya bisa jadi contoh bagi desa-desa lain.

Baca Selengkapnya icon-hand
Dukung Ganjar, Cucu dan Cicit Soekarno Bentuk Tim Relawan

Dukung Ganjar, Cucu dan Cicit Soekarno Bentuk Tim Relawan

Ganjar dinilai sebagai pemimpin yang menyadari pentingnya inovasi dan teknologi. Dan itu merupakan salah satu kebutuhan anak muda zaman sekarang.

Baca Selengkapnya icon-hand
Penampakan Pesawat Tempur TNI AU Hancur usai Jatuh di Pasuruan Jatim

Penampakan Pesawat Tempur TNI AU Hancur usai Jatuh di Pasuruan Jatim

Pesawat latih tempur milik TNI AU dilaporkan jatuh di TNBTS Desa Keduwung, Pasuruan

Baca Selengkapnya icon-hand