VIDEO: Jokowi Puji Kinerja Pemerintahan Prabowo, Dasco "Kita Dorong Setelah 100 Hari ..."
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan jelang kinerja 100 hari pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabumin Raka sudah on the track.

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan jelang kinerja 100 hari pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabumin Raka sudah on the track. Selain itu, juga sudah memenuhi janji kampanye yang dilakukan pada saat Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Dasco yang juga Ketua Harian DPP Partai Gerindra, menilai pujian yang dilantoran Presiden ke-7 Jokowi terhadap kinerja Prabowo menjadi harapan seluruh rakyat.
"Oleh karena itu, mungkin kita harus terus dorong supaya tetap konsisten dan kemudian dalam setelah 100 hari tidak kendor, dan melaksanakan apa-apa yang sudah dilaksanakan saat ini," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (17/1).
Dia menjamin apa yang dikerjakan Prabowo selama menjadi presiden tujuannya hanya satu. Untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia.