Jokowi Prioritaskan Masyarakat Sekitar IKN Diundang di Upacara HUT RI
"Sesuai arahan Bapak Presiden, agar masyarakat di sekitar IKN menjadi prioritas utama."
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memprioritaskan masyarakat sekitar Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk diundang pada upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN. Tokoh-tokoh agama dan budaya juga diundang untuk upacara di IKN.
Hal ini menjawab terkait jumlah masyarakat adat yang diundang di IKN dan betul tidaknya isu bahwa upacara HUT RI di IKN tidak melibatkan masyarakat sekitar.
"Sesuai arahan Bapak Presiden, agar masyarakat di sekitar IKN menjadi prioritas utama. Maka kami akan undang tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh budaya, masyarakat sekitar IKN menjadi prioritas untuk dihadirkan," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, M Yusuf Permana kepada wartawan, Kamis (8/8).
Yusuf menyebut, Jokowi menginginkan agar masyarakat sekitar memiliki kedekatan dengan IKN. Adapun, tamu yang diundang dalam upacara di HUT IKN sekitar 1.400 orang.
"Dengan begitu, masyarakat diharapkan memiliki kedekatan dengan IKN. Dan Bapak Presiden, juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjemput masa depan di IKN," ucapnya.
"Istana Negara IKN: 1.400 orang," tukas Yusuf.
Berikut daftar tamu di Istana Negara IKN dan Istana Merdeka Jakarta:
Tamu undangan di IKN:
- Presiden dan Ibu Negara
- Mantan presiden
- Presiden terpilih
- Para pimpinan lembaga negara
- Para menteri
- Panglima
- Kapolri
- Tokoh agama
- Tokoh masyarakat
- Tokoh budaya
- Masyarakat umum sekitar IKN
- Para pekerja di IKN
Tamu undangan di Jakarta:
- Wakil Presiden
- Wakil Presiden terpilih
- Mantan Wapres RI
- Para Menteri
- Tokoh Masyarakat
- Tokoh Agama
- Tokoh Budaya
- Pejabat TNI, Polri, ASN
- Masyarakat sekitar Istana Merdeka Jakarta
- dan lain-lain
- 9 Makanan yang Menyebabkan Diabetes, Wajib Batasi Porsinya
- Banting Tulang Kerja 104 Hari Cuma Libur Sehari, Pria Ini Meninggal karena Rusak Organ Tubuh Akibat Sering Lembur
- Impor Rangkaian Gerbong KRL Asal China Bakal Sampai Tahun Depan
- Jokowi dan Iriana akan Hadiri Pembukaan MTQ Nasional XXX di Samarinda Malam Ini
- Blak-blakan Pram-Doel Ungkap Tak Usung Program Mercusuar, Ini yang Ditawarkan buat Warga Jakarta
Berita Terpopuler
-
VIDEO: Intip Lagi Momen-Momen Menyentuh Paus Fransiskus di RI, Dicium 2 Kali Imam Besar Istiqlal
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Kejutan Jokowi, Blak-blakan Sosok Faisal Basri "Pengoreksi Saat Pemerintah Tak Baik"
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Respons Jokowi, Angkat Tangan Ada 41 Kotak Kosong di Pilkada 2024 "Yaa Proses Demokrasi"
merdeka.com 06 Sep 2024 -
VIDEO: Sampai Ngantuk, Jokowi Terpukau Aksi Martin Paes saat Timnas Indonesia 1-1 Lawan Arab
merdeka.com 06 Sep 2024 -
Resmikan Gedung Baru RSUP Wahidin Makassar, Presiden Jokowi Ingin Tekan Kematian Ibu dan Anak
merdeka.com 06 Sep 2024