Sedang Mendaki Bukit, Keluarga Ini Lihat Penampakan Aneh yang Diklaim Alien, Begini Sosoknya
Klaim ini menjadi pro dan kontra. Bahkan juru bicara pemerintah setempat tak serius menanggapinya.

Klaim ini menjadi pro dan kontra. Bahkan juru bicara pemerintah setempat tak serius menanggapinya.

Sedang Mendaki Bukit, Keluarga Ini Lihat Penampakan Aneh yang Diklaim Alien, Begini Sosoknya
Dua alien menakutkan setinggi 10 kaki diduga terlihat di puncak bukit. Hal itu diketahui oleh saksi mata Sara Dalete.
Mengutip Indy100 & NYPost, Senin (22/1), ia mengatakan dia sedang mendaki bersama anggota keluarganya ketika mereka menemukan sosok misterius tersebut. Dimana mereka melihatnya?

Mereka terlihat di pulau Ilha do Mel, Brasil. Sara, dari Brasília, mengatakan tidak mungkin mencapai puncak bukit tempat mereka berada atau berkomunikasi dengan mereka.

Dia mengatakan makhluk asing itu bergerak sangat cepat dan tampaknya tingginya sekitar 9 kaki 8 inci (3 m).
Pemerintah Negara Bagian Paraná meremehkan dugaan penampakan tersebut. Seorang juru bicara berkata, musim panas dicari banyak orang di negara ini. Bahkan makhluk aneh pun bisa datang.“Bahkan makhluk aneh pun datang ke sini untuk menikmati garis pantai kita,” ungkap juru bicara pemerintah.
Sementara itu, menurut penuturan warga lokal mengatakan hal itu jangan diremehkan. Pasalnya banyak ciri yang aneh terlihat pada sosok tersebut.
“Ia memiliki gerakan lengan yang aneh. Aku percaya. Kita bukan satu-satunya penghuni alam semesta ini,”
ungkap seseorang.
Namun menurut pengamat UFO pun tak meyakini itu adalah alien.
“Tidak ada bukti yang dapat dipercaya bahwa sesuatu yang berhubungan dengan UFO atau alien pernah terjadi,” ujar pakar UFO, Nick Pope.
