Usai Dilantik, Kepala Daerah Terpilih Bakal 'Digembleng' di Akmil Magelang Mulai 21-28 Februari
Untuk kepala daerah yang masih dalam proses gugatan MK akan ditentukan jadwal pembekalan setelahnya.

Sebanyak 505 pejabat daerah dari Gubernur, Wali Kota hingga Bupati akan dilantik Presiden Prabowo. Usai pelantikan para kepala daerah terpilih ini dijadwalkan akan mengikuti pembekalan atau retret di Akademi Militer (Akmi) Magelang, Jawa Tengah.
Lima ratusan kepala daerah yang akan ikut pembekalan ini adalah kepala daerah yang bebas gugatan MK dan dismissal. Untuk kepala daerah yang masih dalam proses gugatan MK akan ditentukan jadwal pembekalan setelahnya.
Wamendagri Bima Arya Sugiarto mengatakan pelantikan kepala daerah terpilih akan dilakukan pada 20 Februari 2025. Sedangkan untuk pembekalan di Akmil Magelang akan berlangsung sejak 21 hingga 28 Februari 2025.
"Direncanakan pelantikan kepala daerah di tanggal 20 Februari di Jakarta. Ada 505 kepala daerah, Gubernur, Bupati dan Wali Kota akan dilantik langsung oleh Presiden Prabowo," kata Bima Arya di Istana Negara Gedung Agung Yogyakarta, Minggu (9/2).
"Setelah pelantikan ada pembekalan. Di Magelang, Insya Allah sampai 28 Februari. 7 hari. 21 itu check in di Magelang," sambung Bima Arya.
Bima Arya menyebut pembekalan untuk kepala daerah terpilih ini akan sama dengan pembekalan yang dilakukan untuk menteri di Kabinet Merah Putih yang juga digelar di Akmil Magelang.
Bima Arya merinci ada beberapa materi yang akan diberikan kepada para kepala daerah terpilih. Materi ini berupa tupoksi kepala daerah hingga masalah efisiensi anggaran.
"Materi pertama tentang tupoksi kepala daerah. Kedua Asta Cita yang disampaikan menteri-menteri terkait. Ketiga pembekalan dari Lemhanas. (Materi efisiensi anggaran) pasti ada. Ada Ibu Menteri Keuangan (Sri Mulyani) di sana," urai Bima Arya.
"Kita harus selaraskan semua pemahamannya. Dukungan pemerintah daerah terhadap efisiensi bisa clear," tutup Bima Arya.