Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Pangeran Ganteng yang Siap Gantikan Harry sebagai Bujangan Idaman Wanita

8 Pangeran Ganteng yang Siap Gantikan Harry sebagai Bujangan Idaman Wanita Pangeran ganteng dari seluruh dunia. ©Instagram/WireImage

Merdeka.com - Kisah cinta Meghan Markle dan Pangeran Harry mengingatkan romantisnya dongeng Cinderella. Tak ayal banyak wanita yang bermimpi bisa menjalin cinta dengan seorang pangeran tampan layaknya Meghan. Tapi Inggris sudah kehabisan pangeran tampan yang masih lajang dan siap menikah, mengingat Pangeran George yang masih anak-anak jelas tak bisa dimasukkan ke dalam daftar.

Tetapi bukan cuma Kerajaan Inggris yang punya pangeran-pangeran tampan. Beberapa waktu lalu, majalah Tatler merilis daftar para bangsawan muda dan tampan dari seluruh dunia. Selain para pangeran dan ningrat di dalam daftar itu, masih banyak pangeran ganteng yang namanya belum tersebut.

Nah, siapa saja pangeran tampan yang siap menggantikan posisi Harry sebagai bujangan paling diidamkan wanita di seluruh dunia? Berikut ini beberapa di antaranya.

Pangeran Mateen dari Kerajaan Brunei

Pangeran bertubuh tegap dari Kerajaan Brunei Darussalam ini memang karismatik. Dia adalah anak kesepuluh dan putra keempat Sultan Hassanal Bolkiah dari istri keduanya.

Mateen yang kini berusia 27 tahun menempuh pendidikan militer di Sandhurst, almamater Pangeran William dan Harry dari Kerajaan Inggris. Dilanjutkan ilmu politik internasional di King's College dan gelar master di School of African and Oriental Studies. Baru-baru ini ia memenuhi syarat sebagai pilot RAF militer dan dianugerahi RAF Wing Badge.

Sang pangeran kerap menunjukkan perut six pack dan tubuh berototnya kepada satu juta pengikut di Instagram.

©Instagram/mtski

Pangeran Constantine Alexios dari Yunani dan Denmark

Meskipun usianya baru 20 tahun, Pangeran Constantine sudah memesona banyak wanita dengan wajah tampan, kulit kecoklatan, dan rambut pirang pasir yang membuatnya tampak seperti model.Constantine Alexios adalah putra sulung dan anak kedua dari Putra Mahkota Kerajaan Yunani, Pangeran Pavlos dan Putri Marie-Chantal. Constantine berada di urutan kedua suksesi tahta kerajaan.Pangeran yang akrab dipanggil Tino ini tengah menempuh pendidikan di Georgetown University, Amerika Serikat. Meskipun berdarah Yunani, dia lahir di New York dan tumbuh di Inggris untuk menempuh pendidikan. Sekadar informasi, ayah baptisnya adalah Pangeran William dari Inggris.

©Instagram/olympiagreece

Pangeran Nikolai dari Denmark

Raut wajah yang sempurna menjadikan pangeran 19 tahun ini tampak seperti boneka Ken. Pria yang juga dikenal dengan gelar Pangeran Monpezat ini merupakan putra Pangeran Joachim dan Alexandra, Countess of Frederiksborg. Namanya berada di urutan ketujuh suksesi tahta Kerajaan Denmark.Sang pangeran telah menandatangani kontrak sebagai model dengan Scoop Models dan sempat melenggang di panggung peragaan busana Burberry bersama Cara Delevingne.

Hamdan bin Mohammed Al Maktoum

Yang Mulia Sheikh Hamdan bin Mohammed Al Maktoum adalah putra mahkota Kerajaan Dubai. Pria 36 tahun yang lebih akrab dipanggil Fazza ini bagaikan selebriti di Dubai. Pasalnya dia menekuni banyak hobi keren yang kerap dibagikan kepada tujuh juta pengikut Instagram-nya, antara lain terjun payung, menunggang kuda, menyelam, dan fotografi.Fazza, 36 tahun, adalah seorang pecinta binatang dan penggemar petualangan. Dia juga dikenal sebagai penyair andal. Puisi-puisi bertema roman dan patriotisme yang dia tulis pernah memenangkan medali emas dari kompetisi sastra.

©Instagram/faz3

Pangeran Hussein dari Yordania

Putra mahkota kerajaan Yordania berusia 23 tahun ini memegang jabatan letnan satu di Angkatan Bersenjata Yordania. Dia adalah putra sulung Raja Abdullah II dan memiliki tiga saudara kandung.Pria 24 tahun lulusan Sandhurst dan Georgetown University ini menjadi orang termuda yang pernah memimpin sesi petemuan Dewan Keamanan PBB. Saat itu usianya baru 20 tahun. Dalam beberapa forum internasional, dia sudah mulai menggantikan peran sang ayah. Sang pangeran diyakini bakal semakin aktif mewakili Dubai di kancah politik internasional.

©Instagram/alhusseinjo

Pangeran Joachim dari Belgia

Pria 26 tahun yang bergelar Archduke of Austria-Este ini berada di urutan kesembilan dalam pewarisan tahta kerajaan. Joachim menempuh pendidikan di Belgia, Inggris dan Italia. Saat ini dia menetap di Brussel dan bertugas di militer Belgia.Sang pangeran disebut-sebut memiliki paras yang mirip dengan Tom Felton, pemeran Draco Malfoy di franchise Harry Potter. Gelar yang terikat dengan namanya adalah Yang Mulia Pangeran Joachim dari Belgia, Pangeran Austria-Este, Pangeran Kerajaan Hongaria dan Bohemia, serta Pangeran Modena.

Jean-Christophe, Pangeran Napoleon

Pria berusia 31 tahun ini adalah keturunan langsung Napoleon Bonaparte. Orangtuanya adalah Pangeran Charles Napoleon dan Putri Beatrice dari Bourbon-Two Sicilies.Jean-Christophe adalah seorang pengusaha hasil didikan Harvard University. Saat ini dia berdomisili dan menjalankan bisnisnya di London, Inggris.Meskipun Revolusi Prancis membuat keluarganya kehilangan hak atas tampuk kekuasaan atas Prancis, garis keturunan Napoleon tetap dihormati. Jean-Christophe sendiri saat ini menjadi kepala keluarga Napoleon.

Pangeran Philippos dari Yunani dan Denmark

Pria 32 tahun nan berwibawa ini adalah saudara Putri Theodora dari Yunani dan Denmark. Tak seperti kesan yang diberikan kaum bangsawan pada umumnya, Philippos adalah pekerja keras. Dia bertugas sebagai analis keuangan di Ortelius Capital yang berbasis di New York.Paman Pangeran Constantine ini juga dikenal sebagai sosok sederhana yang tidak suka kehidupan pribadinya diekspos. Dia diketahui paling jarang menghadiri kegiatan sosial.Demikian deretan pangeran tampan dan single yang siap gantikan posisi Harry sebagai bujangan idaman para wanita di seluruh dunia.

(mdk/tsr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Di Tengah Guyuran Hujan Deras dan Basah Kuyup, Momen Komandan Brimob Beri Pesan Penting Kepada Tamtama dan Bintara

Kendati diguyur hujan deras, komandan hingga deretan anggota Brimob tak bergeming dan tetap berdiri tegak.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Anggota KKO TNI AL Ditangkap Inggris saat Operasi 'Ganyang Malaysia', Disiksa Siang Malam di Luar Batas Kemanusiaan

Kesaksian Anggota KKO TNI AL Ditangkap Inggris saat Operasi 'Ganyang Malaysia', Disiksa Siang Malam di Luar Batas Kemanusiaan

Berikut kesaksian pilu anggota KKO TNI AL saat berjuang di operasi Dwikora hingga nyaris meregang nyawa. Simak informasinya.

Baca Selengkapnya
Hadiri Pernikahan Mewah Prince Mateen & Anisha Rosnah, Potret Gunawan LIDA yang Ganteng dan Gagah Abis!

Hadiri Pernikahan Mewah Prince Mateen & Anisha Rosnah, Potret Gunawan LIDA yang Ganteng dan Gagah Abis!

Inilah momen yang tak boleh dilewatkan! Gunawan LIDA tampil memesona di pernikahan putra sulung Sultan Brunei Darussalam

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Potret Pangeran Abdul Mateen dari Brunei dan Calon Istri Jelang Pernikahan

Potret Pangeran Abdul Mateen dari Brunei dan Calon Istri Jelang Pernikahan

Pasangan ini bersiap memasuki babak baru dalam hidup mereka dengan pernikahan yang akan diselenggarakan pada 7 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun perkenalan nama lucu dan unik yang ampuh untuk bikin orang terkesan.

Baca Selengkapnya
Cincin Berlian Raksasa Jadi Sorotan, Berikut 8 Potret Pengajian Jelang Pernikahan Anisha Isa dengan Pangeran Abdul Mateen

Cincin Berlian Raksasa Jadi Sorotan, Berikut 8 Potret Pengajian Jelang Pernikahan Anisha Isa dengan Pangeran Abdul Mateen

Menjelang pernikahan dengan Pangeran Brunei Prince Abdul Mateen, Anisha Isa dan keluarganya menggelar acara pengajian. Mereka membaca ayat-ayat suci

Baca Selengkapnya
Jokowi Tiba di Brunei Darussalam, Bersiap Hadiri Pernikahan Pangeran Mateen

Jokowi Tiba di Brunei Darussalam, Bersiap Hadiri Pernikahan Pangeran Mateen

Jokowi didampingi Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko

Baca Selengkapnya
Candaan 'Istrimu Mantanku' Berujung Maut, Pria di Pagaralam Ajak Kakak Bunuh Teman

Candaan 'Istrimu Mantanku' Berujung Maut, Pria di Pagaralam Ajak Kakak Bunuh Teman

Candaan 'istrimu mantanku' membuat DN (23) gelap mata. Bersama kakak kandungnya, DA (29), dia nekat membunuh temannya sendiri, PR (23).

Baca Selengkapnya