Uji Coba Sembunyikan Jumlah Likes, Instagram Diduga Ingin Hadirkan Konten Natural

Merdeka.com - Instagram mulai melakukan uji coba menyembunyikan jumlah likes di Indonesia secara random. Uji coba tampilan privat jumlah Like ini akan mulai diaplikasikan bagi sejumlah pengguna di Indonesia hari ini, Jumat (15/11). Akun-akun yang masuk ke dalam uji coba ini dipilih secara acak.
Sebelum Indonesia, uji coba ini dilakukan di Australia, Brazil, Kanada, Irlandia, Italia, dan Selandia Baru. Pengamat media sosial, Rulli Nasrullah menduga, uji coba penerapan penyembunyian jumlah likes yang dilakukan Instagram lantaran beberapa faktor.
Pertama, menurutnya, Instagram barangkali telah melihat perilaku penggunanya yang selalu memosting gambar dengan tujuan mengejar jumlah like. Tak hanya itu saja, konten yang diunggah pun tidak natural.
"Kalau bagi saya dan sepengetahuan saya, bisa jadi pengguna Instagram sekarang mengejar jumlah like. Sehingga konten apapun terdengar tidak natural. Jadi dengan banyaknya jumlah likes suatu postingan, dianggap itu postingan yang bagus. Kan belum tentu juga," ujarnya ketika dihubungi Merdeka.com, Jumat (15/11).
Kemudian yang kedua, saat ini sudah banyak aplikasi-aplikasi yang bermunculan bertujuan untuk mengacaukan algoritma Instagram. Maksudnya adalah ada aplikasi yang difungsikan untuk menambah likes dan follow. Hal itu, kata Rulli, kerap dilakukan pengguna Instagram baik perusahaan maupun perorangan.
"Jadi dengan adanya aplikasi itu menimbulkan persepsi bahwa akun yang banyak followers-nya, banyak yang suka," terang dia.
Ketiga, untuk bisnis. Bisnis-bisnis akun Instagram yang digunakan untuk endorse telah banyak. Mungkin hal ini juga yang menjadi salah satu Instagram melakukan uji coba itu.
"Dan yang keempat, saya melihat Instagram sudah mulai mencoba menghadirkan konten-konten yang senatural mungkin. Karena begitu pentingnya konten di Instagram. Artinya penghargaan terhadap privasi mulai diterapkan oleh mereka," jelasnya yang juga sebagai dosen di UIN Jakarta.
Terapkan Uji Coba
Melanjutkan komitmen dalam membangun ekosistem yang aman, nyaman, dan positif di Instagram, hari ini, Instagram akan mulai memperluas uji coba tampilan privat jumlah angka Like untuk lebih banyak pengguna di seluruh dunia, termasuk sejumlah pengguna di Indonesia yang dipilih secara acak.
Uji coba ini dilakukan setelah beberapa bulan lalu Instagram melakukan uji coba serupa di Australia, Brazil, Kanada, Irlandia, Italia, dan Selandia Baru.
Pengguna yang masuk ke dalam uji coba ini tidak akan melihat jumlah Like dan View dari foto maupun video para pengguna lain yang ada di Feed mereka. Mereka tetap bisa melihat jumlah Like dan View dari postingan mereka sendiri dengan mengetuk daftar Like yang ada di bawah postingan mereka.
"Kami mendengar respon yang positif dari para pengguna yang telah menjadi bagian dari uji coba ini, maka kami ingin mendengar dari pengguna kami di negara-negara lain. Langkah ini penting bagi perjalanan kami, karena kami berkomitmen untuk membangun ekosistem yang positif dan kami terus mencari cara agar pengguna Instagram bisa merasa lebih nyaman dalam berekspresi dan fokus pada foto dan video yang mereka bagikan, dan bukan berapa jumlah Like yang mereka dapatkan," tutur Adam Mosseri, Head of Instagram.
Uji coba tampilan privat jumlah Like ini akan mulai diaplikasikan bagi sejumlah pengguna di Indonesia hari ini. Akun-akun yang masuk ke dalam uji coba ini dipilih secara acak.
(mdk/faz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya


Cerita Dosen Rusia Dapat Suami Ganteng dan Sipit Orang Indonesia saat Konser Musik, 'Nikah di Kapal Pesiar'
Sang wanita yang tak lain merupakan dosen mengungkap cerita menakjubkan mengenai pertemuan keduanya.
Baca Selengkapnya


30 Kata-Kata Cinta Bahasa Arab dan Artinya, Romantis Sekaligus Penuh Makna
kumpulan kata-kata cinta bahasa Arab yang penuh makna.
Baca Selengkapnya


150 Nama Bayi Laki-Laki Islami Berdasarkan Al-Quran, Indah dan Bermakna Mendalam
Kumpulan nama bayi laki-laki Islami diambil dari Al-Quran dengan makna mendalam.
Baca Selengkapnya


Rumus Rubik 3x3 Cocok untuk Pemula, Begini Cara Penyelesaian Lengkap Beserta Rumusnya
Ada beberapa cara yang perlu dipahami dan diperhatikan bagi pemula yang ingin menyelesaikan permainan mengasah otak rubik 3x3. Berikut ulasannya.
Baca Selengkapnya


Kultum Singkat dengan Beragam Topik Menarik, Jadi Referensi Ceramah Sholat Jumat
Kultum singkat berisi tentang pesan-pesan positif untuk mengajak pendengarnya berbuat kebaikan serta kemuliaan.
Baca Selengkapnya

Proyek Polder Tanjung Barat Bikin Macet, Dishub DKI Imbau Warga Cari Jalan Alternatif
pembangunan polder jadi sumber masalah atas kemacetan di Jalan TB Simatupang-Tanjung Barat.
Baca Selengkapnya

NasDem Soal RUU DKJ Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden: Obrak-abrik dan Nodai Konstitusi, Tanda Otoritarianisme
NasDem mewanti-wanti perlahan demokrasi tergerus oleh kesesatan pikir dalam mengelola negara.
Baca Selengkapnya

NasDem dan Demokrat Tolak Gubernur Jakarta Ditunjuk Langsung Presiden
Partai NasDem tetap mendorong adanya pemilihan umum kepala daerah di Jakarta.
Baca Selengkapnya

Ketua Bamus Betawi 1982: Kita yang Usulkan Gubernur dan Wakil Gubernur Ditunjuk Presiden
"Kita mengusulkan agar gubernur dan wakil gubernur ditunjuk oleh presiden," kata Oding
Baca Selengkapnya

Aturan Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden, Pimpinan Komisi II DPR Anggap Hak Demokrasi Warga Jakarta Dikebiri
Usulan gubernur dan wakil gubernur Jakarta ditunjuk oleh Presiden usai tak menjadi ibu kota diatur dalam Rancangan Undang-undang Daerah Kekhususan Jakarta.
Baca Selengkapnya

DPRD DKI Tolak Wacana Gubernur Jakarta Dipilih Langsung Presiden: Karena Merenggut Hak Rakyat Memilih
Fraksi DPRD DKI Jakarta menolak wacana kebijakan gubernur dipilih langsung presiden usai Ibu Kota berpindah ke IKN, Kalimantan Timur
Baca Selengkapnya

Usai Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Jakarta Harus Punya Daya Tarik Agar Ekonomi Tetap Stabil
DKI Jakarta diimbau untuk mencontoh Dubai yang sukses menjadi Global City.
Baca Selengkapnya