Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Sego Penek, Opor Ayam Khas Purworejo dengan Campuran Nangka

Purworejo merupakan sebuah kota yang memiliki berbagai jenis makanan khas daan kuliner yang beragam. Berbagai makanan khas tersebut memiliki keunikan dan kekhasannya masing-masing, salah satunya yaitu Sego Penek. (Ilustrasi opor ayam)

Mengenal Sego Penek, Opor Ayam Khas Purworejo dengan Campuran Nangka
Mengenal Sego Penek, Opor Ayam Khas Purworejo dengan Campuran Nangka

Sego Penek merupakan makanan khas Purworejo, tepatnya berada di Desa Jenar, Kecamatan Purwodadi, Jawa Tengah. (Foto: Instagram @mas.wijaya)

Mengenal Sego Penek, Opor Ayam Khas Purworejo dengan Campuran Nangka

Masyarakat Purworejo khususnya daerah Jenar tetap melestarikan usaha kuliner tersebut, salah satunya “Sego Penek Ngandul Bu Bekel” yang sudah banyak dikenal di masyarakat (legendaris). (Foto: Instagram @ferrydp)

Sego Penek unik karena bentuknya mirip opor ayam. Namun Sego Penek memiliki perbedaan cita rasa seperti aroma bumbu yang khas dan kuah santan bertekstur kental. Sego Penek enak disantap untuk sarapan. Nasi hangat yang disiram kuah kental cocok dimakan saat sarapan karena cuaca dingin di pagi hari cocok ditemani santapan yang hangat. Di balik makanan enak dan banyak digemari masyarakat, Sego Penek memiliki sejarah tersendiri.

Asal Usul Sego Penek

Asal Usul Sego Penek

Makanan lezat ini sudah ada sejak zaman penjajahan kolonial Belanda. Sego Penek dalam pembuatannya cukup mudah dibandingkan masakan lainnya.

Pada zaman dahulu, masyarakat percaya bahwa makanan ini menjadi santapan utama bagi tentara Indonesia saat berjuang melawan kolonial Belanda.

Hingga saat ini, masyarakat belum tahu secara persis mengapa makanan lezat ini dinamakan Sego Penek. Tetapi yang pasti, makanan ini sudah ada sejak turun-temurun dari leluhurnya.

Rasa yang ditawarkan dari Sego Penek

Sego Penek menjadi menu makanan unik karena rasanya mirip dengan opor ayam. Walaupun makanan tersebut terkesan sederhana, tetapi banyak orang yang menyukainya. Makanan ini terdiri dari nasi dengan campuran sayur nangka muda yang sudah dimasak khusus. Kemudian untuk topping biasanya menggunakan ayam kampung suwir dengan kuah bertekstur kental, sehingga makanan ini memiliki rasa gurih dan manis.

Mengenal Sego Penek, Opor Ayam Khas Purworejo dengan Campuran Nangka

Dalam makanan ini, Anda juga dapat memilih topping lain seperti telur, tahu, tempe. Jadi tidak hanya sebatas ayam suwir saja, melainkan ada banyak menu yang ditawarkan. (Foto: Instagram @sego_penek)

Keunikan Sego Penek

Ada keunikan tersendiri dalam proses memasaknya, yaitu dengan menggunakan tungku. Pada zaman dahulu masyarakat belum mengenal kompor gas untuk memasak, sehingga jika menggunakan tungku muncul aroma harum yang berbeda dibandingkan dengan memasak menggunakan kompor gas.

Sego Penek disajikan menggunakan daun pisang, jadi makanan tersebut terkesan masih tradisional dan sederhana. Melihat dari asal usul Sego Penek pada zaman dahulu, belum banyak yang menggunakan alat makan sehingga masyarakat menggunakan daun pisang untuk dijadikan alas makanan hingga saat ini. Makanan terus dilestarikan oleh masyarakat Purworejo agar tidak diklaim daerah lainnya. Masyarakat dapat menikmati Sego Penek dengan harga terjangkau, mulai dari Rp5.000 per porsinya.

Dengan harga terjangkau, Sego Penek banyak diburu masyarakat luar Purworejo karena ingin mencicipi makanan unik tersebut.

Apalagi jika waktu libur, untuk mendapatkan Sego Penek ini harus datang pagi hari pukul 05.00 WIB di Pasar Jenar, Purwodadi, Kabupaten Purworejo.

Kisah Panji Laras Pemilik Ayam Jago yang Selalu Menang Tarung, Hobi Bagikan Uang dan Kepingan Emas kepada Fakir Miskin
Kisah Panji Laras Pemilik Ayam Jago yang Selalu Menang Tarung, Hobi Bagikan Uang dan Kepingan Emas kepada Fakir Miskin

Pemuda dari pedepokan di tengah hutan punya ayam jago yang selalu menang tarung. Ia menerima banyak uang dan emas, tapi memilih memberikan kepada orang miskin.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Jumbrek, Makanan Khas Lamongan yang Bentuknya Mirip Terompet
Mencicipi Jumbrek, Makanan Khas Lamongan yang Bentuknya Mirip Terompet

Bentuknya yang unik membuat banyak orang penasaran dengan makanan yang satu ini.

Baca Selengkapnya
Sering Dihina Ibu Ini Miliki Amalan Buat Usaha, Kini Sukses Jualan Ayam Goreng Kremes 'Anak Semua Sudah Belikan Tanah'
Sering Dihina Ibu Ini Miliki Amalan Buat Usaha, Kini Sukses Jualan Ayam Goreng Kremes 'Anak Semua Sudah Belikan Tanah'

Seorang pengusaha ayam kremes asal Klaten menceritakan kisahnya membangun usahanya dari nol sampai sukses.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Membuat Ayam Serundeng yang Enak dan Gurih, Mudah Dicoba
Cara Membuat Ayam Serundeng yang Enak dan Gurih, Mudah Dicoba

Ayam serundeng merupakan salah satu olahan ayam yang wajib dicoba. Rasa ayam yang dicampur dengan rempah akan menggugah selera makan.

Baca Selengkapnya
Ayam Hias Bikin Warga Bogor Panen Cuan, Sebulan Bisa Kantongi Puluhan Juta
Ayam Hias Bikin Warga Bogor Panen Cuan, Sebulan Bisa Kantongi Puluhan Juta

Ayam-ayam ini ternyata memiliki peminat dari berbagai daerah sehingga laku dijual.

Baca Selengkapnya
Suka Tongseng Sapi atau Tongseng Ayam? Ini Resep yang Mudah Cara Bikinnya dan Dijamin Enak
Suka Tongseng Sapi atau Tongseng Ayam? Ini Resep yang Mudah Cara Bikinnya dan Dijamin Enak

Kalau punya stok daging di rumah, bisa dimasak jadi menu tongseng yang sangat menggugah selera. Tak hanya menggunakan daging sapi, tapi juga bisa pakai ayam lho

Baca Selengkapnya
Resep Bakso Goreng Mekar, Kopong, dan Tidak Alot
Resep Bakso Goreng Mekar, Kopong, dan Tidak Alot

Bakso goreng terbuat dari daging ayam, kulit ayam, dan udang yang dicampur dengan tepung sagu, telur, dan bumbu-bumbu.

Baca Selengkapnya
Warung Mi Ayam di Gondangdia Ini Jadi Langganan Megawati, Sudah Eksis Sejak 1968
Warung Mi Ayam di Gondangdia Ini Jadi Langganan Megawati, Sudah Eksis Sejak 1968

Dulu Megawati Soekarnoputri membuktikan kelezatan mi ayam Gondangdia ini.

Baca Selengkapnya
Gagal jadi PNS, Rian Kini Sukses Jadi Pengusaha Ayam Geprek Beromzet Rp60 Juta per Bulan
Gagal jadi PNS, Rian Kini Sukses Jadi Pengusaha Ayam Geprek Beromzet Rp60 Juta per Bulan

Berbekal dari resep buatan ibunya, Rian mantap mendirikan Ayam Kremes dan Geprek Judha di tahun 2018.

Baca Selengkapnya