Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Bank Sinarmas

Profil Bank Sinarmas, Berita Terbaru Terkini | Merdeka.com

PT BANK SINARMAS Tbk. merupakan salah satu penyedia layanan perbankan terkemuka di Indonesia. Perusahaan ini pertama kali didirikan sejak tahun 1989 sesuai dengan Akta no. 52 tanggal 18 Agustus 1989. Sejak tahun 1993, Bank Sinarmas mulai melakukan pengembangan bisnis dengan membuka kantor cabang pertama di Bandung. Setahun kemudian perusahaan ini menerima status Bank Persepsi oleh Menteri Keuangan dan kemudian dipercaya sebagai Bank Umum Devisa pada tahun berikutnya. Sejak tahun 2005, saham mayoritas Bank Sinarmas berada di bawah kepemilikan PT. Sinar Mas Multiartha Tbk dan PT Sinar Mas Multifinance. Hal ini sejalan dengan rencana Bank Sinarmas menjadi salah satu bank terpadu di Indonesia. PT. Sinar Mas Multiartha sendiri merupakan salah satu anggota dari Kelompok Usaha Sinar Mas yang berada di bawah naungan kelompok usaha Financial Services. PT. Sinar Mas Multiartha telah mengambil alih  PT. Bank Shinta Indonesia yang kemudian secara resmi berganti nama menjadi Bank Sinarmas sejak bulan Desember 2006 sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Perkembangan perusahaan semakin terlihat pada tahun 2007 saat Bank Sinarmas mampu membangun setidaknya 40 kantor cabang baru serta pembukaan 88 unit ATM di seluruh kantor cabang. Pada tahun yang sama Bank Sinarmas juga menciptakan berbagai inovasi-inovasi menarik lainnya seperti meluncurkan Internet dan Electronic Banking, serta menerapkan sistem perbankan TEMENOS yang memungkinkan seluruh kegiatan terorganisir secara real time online. Sejak tahun 2009, perusahaan mulai membentuk unit usaha syariah seiring dengan peresmian sebagai Bank penyimpan margin, dana kompensasi dan dana jaminan yang dilakukan oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

Sejak tahun 2010, status perusahaan pun berubah menjadi perusahaan terbuka seiring dengan rencana "go public" perusahaan. Puncaknya terjadi pada tanggal 13 Desember 2010 Bank Sinarmas berhasil mencatatkan sahamnya untuk pertama kali di Bursa Efek Indonesia (BEI). Dengan proses ini, perusahaan mampu meningkatkan struktur permodalan hingga mencapai Rp. 728 miliar. Dengan tagline  "We Always Care", hingga saat ini Bank Sinarmas telah melayani nasabah setianya di lebih dari 346 kantor cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia.

Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

Profil

  • Nama Lengkap

    Bank Sinarmas

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Jl. MH. Thamrin No. 51 – Jakarta

  • Biografi

    PT BANK SINARMAS Tbk. merupakan salah satu penyedia layanan perbankan terkemuka di Indonesia. Perusahaan ini pertama kali didirikan sejak tahun 1989 sesuai dengan Akta no. 52 tanggal 18 Agustus 1989. Sejak tahun 1993, Bank Sinarmas mulai melakukan pengembangan bisnis dengan membuka kantor cabang pertama di Bandung. Setahun kemudian perusahaan ini menerima status Bank Persepsi oleh Menteri Keuangan dan kemudian dipercaya sebagai Bank Umum Devisa pada tahun berikutnya. Sejak tahun 2005, saham mayoritas Bank Sinarmas berada di bawah kepemilikan PT. Sinar Mas Multiartha Tbk dan PT Sinar Mas Multifinance. Hal ini sejalan dengan rencana Bank Sinarmas menjadi salah satu bank terpadu di Indonesia. PT. Sinar Mas Multiartha sendiri merupakan salah satu anggota dari Kelompok Usaha Sinar Mas yang berada di bawah naungan kelompok usaha Financial Services. PT. Sinar Mas Multiartha telah mengambil alih  PT. Bank Shinta Indonesia yang kemudian secara resmi berganti nama menjadi Bank Sinarmas sejak bulan Desember 2006 sesuai dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia.

    Perkembangan perusahaan semakin terlihat pada tahun 2007 saat Bank Sinarmas mampu membangun setidaknya 40 kantor cabang baru serta pembukaan 88 unit ATM di seluruh kantor cabang. Pada tahun yang sama Bank Sinarmas juga menciptakan berbagai inovasi-inovasi menarik lainnya seperti meluncurkan Internet dan Electronic Banking, serta menerapkan sistem perbankan TEMENOS yang memungkinkan seluruh kegiatan terorganisir secara real time online. Sejak tahun 2009, perusahaan mulai membentuk unit usaha syariah seiring dengan peresmian sebagai Bank penyimpan margin, dana kompensasi dan dana jaminan yang dilakukan oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

    Sejak tahun 2010, status perusahaan pun berubah menjadi perusahaan terbuka seiring dengan rencana "go public" perusahaan. Puncaknya terjadi pada tanggal 13 Desember 2010 Bank Sinarmas berhasil mencatatkan sahamnya untuk pertama kali di Bursa Efek Indonesia (BEI). Dengan proses ini, perusahaan mampu meningkatkan struktur permodalan hingga mencapai Rp. 728 miliar. Dengan tagline  "We Always Care", hingga saat ini Bank Sinarmas telah melayani nasabah setianya di lebih dari 346 kantor cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia.

    Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

    • Penghargaan dari majalah InfoBank dengan predikat "Sangat Bagus" atas kinerja keuangan tahun 2006

Geser ke atas Berita Selanjutnya