Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ridwan Kamil: Buat apa ada Sepakbola kalau mengorbankan nyawa manusia

Ridwan Kamil: Buat apa ada Sepakbola kalau mengorbankan nyawa manusia Gubernur Jabar Ridwan Kamil. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil malu dengan peristiwa pengeroyokan yang mengakibatkan Haringga Sirila (23), anggota Jakmania meninggal dunia, Minggu (23/9). Di mata Ridwan Kamil, Haringga adalah korban dari kebiadaban oknum penonton yang mengaku mencintai Persib Bandung.

"Saya menyesali dari kebanggaan kemarin menang jadi rasa malu luar biasa. Saya sangat berduka cita kepada individu. Haringga ini ternyata keluarganya warga Jabar maka dimakamkannya di Indramayu," ucapnya.

Dia menyayangkan jatuhnya korban jiwa karena fanatisme suporter sepak bola yang berlebihan. "Kalau ada kematian seperti ini buat apa ada Liga sepak bola. Kalau harus mengorbankan nyawa manusia saya sangat sedih," ucapnya.

Dia meminta manajemen Persib terus melakukan pembinaan kepada bobotoh secara keseluruhan. Dia mengapresiasi langkah manajer Persib, Umuh Muhtar mengunjungi keluarga korban di Indramayu.

"Dari pribadi saya juga akan memberikan santunan kepada keluarga korban, karena pada dasarnya pemprov tak ada tupoksi terhadap olahraga profesional," lanjutnya.

Semua masyarakat diimbau untuk tidak melakukan hal yang melanggar hukum. Agar situasi tak makin panas, pria yang akrab disapa Emil ini meminta tidak lagi menyebarkan video penganiayaan. Pihak kepolisian sendiri sudah menetapkan beberapa tersangka.

"Mudah-mudahan berikutnya tidak ada lagi kejadian serupa. Kasus ini harus jadi pembelajaran, jangan berbalas pantun juga (melakukan aksi balas dendam), karena tak akan menyelesaikan masalah," terangnya.

"Kita bermimpi liga sepak bola ini prestasi dan juga penuh perdamaian karena merah putihnya masih sama Indonesia Raya masih sama, Pancasila juga sama," ucapnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ridwan Kamil Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
Muncul Gerakan Salam Empat Jari, Ridwan Kamil Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

"Berdasarkan angka-angka masih meyakini bisa sekali putaran. Jadi tidak terlalu mempermasalahkan," kata Ridwan Kamil

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek
Detik-Detik Pemain Sepak Bola Tersambar Petir di Stadion Siliwangi, Sepatu Terbakar dan Baju Robek

Korban sempat dibawa ke Rumah Sakit Sariningsih, namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Soal Pilgub: Hati Berat ke Jabar tapi Tidak Menutup Kemungkinan Jakarta
Ridwan Kamil Soal Pilgub: Hati Berat ke Jabar tapi Tidak Menutup Kemungkinan Jakarta

Ridwan Kamil akan memutuskan maju Pilgub Jabar atau Jakarta pada bulan Juni

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ridwan Kamil Diperiksa Bawaslu Jabar Terkait Dugaan Pelanggaran Kampanye di Tasikmalaya
Ridwan Kamil Diperiksa Bawaslu Jabar Terkait Dugaan Pelanggaran Kampanye di Tasikmalaya

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Barat mencecar Ridwan Kamil dengan puluhan pertanyaan terkait laporan dugaan pelanggaran kampanye di Tasikmalaya.

Baca Selengkapnya
Awalnya Fans Kini Lawan Tanding Futsal, Kisah Pria Bertemu Sang Idola Ini Curi Perhatian
Awalnya Fans Kini Lawan Tanding Futsal, Kisah Pria Bertemu Sang Idola Ini Curi Perhatian

Rifki mengungkapkan rasa syukurnya karena impian bertemu dan bertanding dengan idolanya terwujud.

Baca Selengkapnya
Usai Mencoblos, Ridwan Kamil Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran
Usai Mencoblos, Ridwan Kamil Optimis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

"Saya sebagai ketua TKD Jabar kalau ternyata bisa bagus suara 02 satu putaran," kata Ridwan Kamil

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil: IKN Bukan Ide Pak Jokowi, Sering Orang Salah Kira
Ridwan Kamil: IKN Bukan Ide Pak Jokowi, Sering Orang Salah Kira

Ridwan Kamil sendiri diangkat menjadi Kurator Ibu Kota Nusantara oleh Presiden Jokowi

Baca Selengkapnya
100 Kata-Kata Suporter Bola, Penuh Semangat Meriahkan Suasana
100 Kata-Kata Suporter Bola, Penuh Semangat Meriahkan Suasana

Suporter bola memiliki peran penting dalam menyemangati tim kesayangan mereka.

Baca Selengkapnya