Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Sebut Penyebar Isu Perselingkuhan Nella Kharisma adalah Akun Palsu FB

Polisi Sebut Penyebar Isu Perselingkuhan Nella Kharisma adalah Akun Palsu FB Nella Kharisma Penuhi Panggilan Polda Jatim. ©2018 Merdeka.com/Mochammad Andriansyah

Merdeka.com - Usai diadukan ke polisi lantaran membuat isu perselingkuhan antara pedangdut Nella Tri Charisma atau akrab disama Nella Kharisma dengan mantan Bupati Kediri Sutrisno, akun Facebook (FB) Suprianto tidak bisa diakses dan menghapus posting-postingannya di dunia maya.

Penghapusan akun FB Suprianto ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera. Ia menyatakan, akun FB Suprianto telah menghapus postingan yang berkaitan dengan kasus Nella.

"Akun tersebut sudah melakukan penghapusan terhadap apa yang dipostingnya," ujarnya, Jumat (29/11).

Selain penghapusan, akun FB Supriato juga diketahui sebagai akun 'fake' alias akun palsu. Identitas dalam akun tersebut diduga bukan merupakan yang sebenarnya.

"Kita menelusuri, akun itu kemungkinan besar adalah akun fake atau akun yang tidak sesuai dengan yang tertulis atau alamat dan lain sebagainya," tandasnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh kuasa hukum Nella, Ander Sumiwi Budi Prihatin. Ia menyatakan, sudah mengetahui penutupan akun FB Suprianto yang diadukannya ke polisi itu. Ia mengetahuinya lantaran diberitahu oleh teman-temannya.

"Ya mungkin efek dari pemberitaan kemarin juga ya, jadinya akun itu langsung ditutup," katanya.

Dia pun mengaku tidak mempermasalahkan penutupan akun tersebut. Sebab, ia percaya pada polisi akan tetap dapat melacak jejak digital dari akun yang telah mencemarkan nama baik kliennya itu. Apalagi, selama ini unit Siber Polda Jatim telah cukup berpengalaman menangani kasus-kasus yang berkaitan dengan teknologi maupun media sosial.

"Saya yakin Kepolisian akan dapat menemukan pelaku. Apalagi kan ada jejak digitalnya. Polda Jatim pun sudah memiliki pengalaman yang cukup. Saya percaya pada polisi akan dapat menemukan pelakunya, meski akun itu sudah ditutup. Penutupan itu juga menunjukkan kalau dia (akun) mau lari dari tanggungjawab," tambahnya.

Sebelumnya, tak terima diisukan selingkuh dengan Bupati Kediri, pedangdut Nella Kharisma mengadukan sebuah akun Facebook bernama 'Suprianto' ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Jawa Timur.

Langkah ini dilakukan Nella, lantaran isu tersebut cukup lama beredar di media sosial. Apalagi, isu adanya hubungan khusus antara Nella dengan Bupati Sutrisno ini disertai dengan kolase foto antara Nella dan Sutrisno di akun tersebut. Akun tersebut juga menyinggung istri dari Sutrisno yang kini Bupati Kediri, Haryanti Sutrisno.

Pengaduan Nella ke Polda Jatim ini sendiri diwakilkan melalui kuasa hukumnya. Hal ini dibenarkan oleh Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Cecep Susatiya.

"Kemarin (Rabu 27/11) ada kuasa hukumnya Nella yang mengadu ke sini," katanya, Kamis (28/11).

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Ini Diuji Kesetiaannya dengan Pacar oleh Atasan, Aksinya Sukses Bikin Kekasih Klepek-klepek
Polisi Ini Diuji Kesetiaannya dengan Pacar oleh Atasan, Aksinya Sukses Bikin Kekasih Klepek-klepek

Viral di media sosial sosok polisi yang duji kesetiannya dengan pacar oleh atasannya.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangguhkan Penahanan Istri Anggota TNI yang Viralkan Perselingkuhan Suaminya
Polisi Tangguhkan Penahanan Istri Anggota TNI yang Viralkan Perselingkuhan Suaminya

Kepolisian mengabulkan permintaannya dan penahanan tersangka Anandira

Baca Selengkapnya
Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun, Ini Profil Arist Merdeka Sirait Ketua Komnas Perlindungan Anak
Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun, Ini Profil Arist Merdeka Sirait Ketua Komnas Perlindungan Anak

Melalui akun Instagram @komnasanak, kabar duka ini disampaikan Komnas PA kepada pubik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
2 Polisi di Sumsel Dikepung Lalu Disandera & Diamuk Massa Usai Gerebek Penipu Online, Ini Kronologinya
2 Polisi di Sumsel Dikepung Lalu Disandera & Diamuk Massa Usai Gerebek Penipu Online, Ini Kronologinya

Kapolres menyesalkan tindakan warga yang menghalangi penangkapan pelaku kejahatan bahkan menyerang dan menyandera polisi.

Baca Selengkapnya
Polisi Bakal Periksa Petugas Damkar Jaktim Terkait Kasus Dugaan Pencabulan Anak Kandung
Polisi Bakal Periksa Petugas Damkar Jaktim Terkait Kasus Dugaan Pencabulan Anak Kandung

Kasus ini mencuat setelah viral pengakuan ibu korban putrinya dilecehkan ayah kandung.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Polisi Soal 9 Petani Digunduli Usai Jadi Tersangka Mengancam Pekerja IKN
Penjelasan Polisi Soal 9 Petani Digunduli Usai Jadi Tersangka Mengancam Pekerja IKN

Tahanan digunduli guna pemeriksaan identitas, badan atau kondisi fisik dan menjaga atau memelihara kesehatan serta mengidentifikasi penyakit.

Baca Selengkapnya
Kasus Tabrak Lari Putra Mahkota Surakarta, Tetap Diproses Polisi walau Korban Cabut Laporan
Kasus Tabrak Lari Putra Mahkota Surakarta, Tetap Diproses Polisi walau Korban Cabut Laporan

Polisi melanjutkan penyelidikan tabrak lari yang melibatkan Putra Mahkota Kasunanan Surakarta Hadiningrat KGPH Purbaya, meski korban telah mencabut laporan.

Baca Selengkapnya
Saat Polisi Terduga Pelaku Pencabulan Anak Tiri di Surabaya Menangis ke Nenek Korban agar Cabut Laporan
Saat Polisi Terduga Pelaku Pencabulan Anak Tiri di Surabaya Menangis ke Nenek Korban agar Cabut Laporan

Polisi yang diduga melakukan pencabulan terhadap anak tiri disebut sempat meminta pada pelapor untuk mencabut laporannya.

Baca Selengkapnya
Usai Tangkap Pemilik Akun @calonistri7160, Polisi Buru Pemilik Akun @rifanariansyah yang Juga Ancam Tembak Anies
Usai Tangkap Pemilik Akun @calonistri7160, Polisi Buru Pemilik Akun @rifanariansyah yang Juga Ancam Tembak Anies

Sejauh ini sudah ada dua akun yang diduga melakukan pengancaman terhadap Anies.

Baca Selengkapnya