Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Belasan Warga Jembrana Jadi Korban Penipuan Berkedok Kerja di Jepang

Belasan Warga Jembrana Jadi Korban Penipuan Berkedok Kerja di Jepang Pelaku penipuan diamankan Mapolsek Mendoyo. ©2019 Istimewa

Merdeka.com - Ni Putu DA (35), asal Kelurahan Tegalcangkring, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana, Bali, harus berurusan dengan polisi. Sebab, dia dilaporkan atas kasus penipuan terhadap beberapa korban dengan model bekerja di luar negeri atau tepatnya di negeri Sakura, Jepang.

Sayangnya, korban tak kunjung berangkat setelah menyerahkan biaya keberangkatan kepada pelaku. Alhasil para korban melapor ke Polsek Mendoyo dan Polres Jembrana, Bali.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, sejak setahun lalu pelaku ini mencari korban dengan menyasar sejumlah warga yang berniat bekerja di Jepang, dengan syarat menyerahkan sejumlah uang biaya keberangkatan.

Alhasil, pelaku berhasil merekrut berapa warga untuk diberangkatkan ke Jepang dengan membayar biaya keberangkatan per orang antara Rp 30 juta sampai Rp 100 juta. Sedikitnya ada belasan warga yang telah menyetorkan uang kepada pelaku berharap bisa diberangkatkan ke Jepang untuk bekerja.

Sayangnya, para korban tak kunjung diberangkatkan. Mereka hanya dijanjikan untuk berangkat, namun tidak terbukti.

Para korban sebenarnya sudah berulangkali menemui pelaku meminta kejelasan keberangkatan ke Jepang, termasuk meminta uang kembali. Namun pelaku selalu berkelit dengan seribu alasan. Alhasil korban pun lapor polisi.

"Yang kami tangani di Polsek Mendoyo ada dua korban. Sedangkan korban-korban lainnya di Polres Jembrana karena TKP-nya di luar wilayah hukum Polsek Mendoyo," kata Kanit Reskrim Polsek Mendoyo, Ipda Gusti Ngurah Artha Kumara, Sabtu (18/5).

Kanit Reskrim Artha juga menjelaskan, dua korban yang melapor ke Polsek Mendoyo masing-masing, I Gede Mudiarna, asal Lingkungan Bilukpoh, Kelurahan Tegalcangkring, Jembarana, Bali. Kemudian, I Putu Okadana, asal Desa Pergung, Kecamatan Mendoyo, Jembarana Bali.

Kedua korban, mengaku telah menyerahkan uang seratus juta rupiah lebih kepada pelaku karena dijanjikan bekerja di Jepang sekitar setahun lalu.

"Tapi kenyataannya kedua pelapor tidak kunjung diberangkatkan sehingga melapor ke Polsek Mendoyo. Korbannya banyak, namun korban lainnya melapor dan ditangani di Polres Jembrana," ujarnya.

Beberapa waktu lalu pelaku telah diamankan di Polsek Mendoyo berikut barang bukti untuk proses hukum lebih lanjut. Dan saat ini pelaku telah dititipkan penahanannya di Rumah Tahanan (Rutan) Negara.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas

Momen Ribuan Warga Blitar Naik Kereta Menuju Sumatra, Diminta Pindah dari Pulau Jawa dengan Iming-iming Lahan Pertanian Luas

Minimnya lapangan pekerjaan dan upah buruh yang rendah membuat warga Blitar rela meninggalkan kampung halamannya

Baca Selengkapnya
Jerit Warga Pulau Bawean Usai Gempa, Titip Pesan Ini Buat Pengusaha Kapal

Jerit Warga Pulau Bawean Usai Gempa, Titip Pesan Ini Buat Pengusaha Kapal

Warga ingin semua bahu membahu membantu korban gempa

Baca Selengkapnya
Mengurungkan Niat Berangkat Ke Jepang Untuk Bekerja, Pemuda Ini Memilih Berternak Entok 'Alhamdulillah Sudah Punya Mobil dan Menikah'

Mengurungkan Niat Berangkat Ke Jepang Untuk Bekerja, Pemuda Ini Memilih Berternak Entok 'Alhamdulillah Sudah Punya Mobil dan Menikah'

Berbekal kesungguhan dan keyakinan, nyatanya ternak yang dijalaninya membuahkan hasil tak terduga. Ia sukses menjadi seorang peternak entok muda.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cerita Wanita Calon Pekerja Luar Negeri, Berharap Gaji Besar Meski Tidak Sesuai Prosedur

Cerita Wanita Calon Pekerja Luar Negeri, Berharap Gaji Besar Meski Tidak Sesuai Prosedur

Fatin (23),warga Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat mengaku masih bersedih dan belum menerima kenyataan bahwa dirinya gagal berangkat kerja ke Dubai di 2024.

Baca Selengkapnya
Dulu Bantu Jualan dan Pernah Diusir Pemilik Kontrakan, Tak Disangka Anak Pedagang Gorengan kini Kerja di Lembaga Terbesar Jepang

Dulu Bantu Jualan dan Pernah Diusir Pemilik Kontrakan, Tak Disangka Anak Pedagang Gorengan kini Kerja di Lembaga Terbesar Jepang

Simak cerita inspiratif anak pedagang gorengan yang sukses jadi peneliti di Jepang.

Baca Selengkapnya
Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Sempat kerja di Bandara Soekarno-Hatta selama dua tahun, Opi memutuskan buat banting setir berjualan bakso ikan dengan gerobak.

Baca Selengkapnya
Pegawai Bisa Terima THR Lebih Besar dari Gaji, Ini Syarat dan Ketentuannya

Pegawai Bisa Terima THR Lebih Besar dari Gaji, Ini Syarat dan Ketentuannya

Menaker Ida bilang ada perusahaan yang membayar THR lebih besar dari ketentuan.

Baca Selengkapnya
Janjikan Perwira Jadi Kapolsek, Anggota Babhinkamtibmas Dituntut 2,5 Tahun Penjara

Janjikan Perwira Jadi Kapolsek, Anggota Babhinkamtibmas Dituntut 2,5 Tahun Penjara

Uang Rp150 juta yang diminta dari korban ternyata digunakan untuk kepentingan pribadi pelaku.

Baca Selengkapnya
Bentrokan Warga di Maluku Tenggara Timbulkan Korban Jiwa, Pelajar Tewas Tertembak Senapan

Bentrokan Warga di Maluku Tenggara Timbulkan Korban Jiwa, Pelajar Tewas Tertembak Senapan

Bentrokan dua kelompok warga di di Kompleks Perumahan Pemda, Maluku Tenggara menyebabkan satu pelajar tewas.

Baca Selengkapnya