Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menelusuri Akar Ketakutan Etnis Mayoritas terhadap Minoritas di Sri Lanka dan Dunia

Menelusuri Akar Ketakutan Etnis Mayoritas terhadap Minoritas di Sri Lanka dan Dunia Serangan bom di Sri Lanka. ©REUTERS/Dinuka Liyanawatte

Merdeka.com - Di Sri Lanka, cobalah bertanya kepada anggota kelompok etnis dominan, kenapa negara itu tampaknya dilanda perselisihan ras dan agama, yang bangkit kembali setelah serangan teroris yang menakutkan? Jawabannya akan cenderung sama.

"Kami berjuang untuk kelangsungan hidup kami," kata mereka.

Meskipun orang Sinhala, yang sebagian besar beragama Buddha, merupakan tiga perempat populasi dan mendominasi secara politik, banyak yang memandang diri mereka sebagai minoritas yang dimusuhi.

"Mereka berusaha menghancurkan kita - tolong sampaikan kepada seseorang di pemerintahan untuk mengambil tindakan," kata seorang biksu muda, Nelligala Dhammaratne, mengenang permintaan pengikut Buddha-nya tepat sebelum kerusuhan meletus terhadap minoritas Muslim di negara itu tahun lalu.

Ketakutan semacam itu tidaklah langka di Sri Lanka. Di seluruh dunia, dominan mayoritas semakin menganggap diri mereka sebagai minoritas yang terancam.

Sebagaimana dilansir dari The New York Times, Selasa (14/5), dinamika ini, terkadang dikenal sebagai mayoritas dengan minoritas kompleks, dinilai sebagai faktor utama dalam meningkatnya populisme sayap kanan di Eropa, nasionalisme religius di Asia, dan terorisme nasionalis kulit putih di AS dan Selandia Baru.

Pendorong tren ini seringkali lebih subtil atau halus daripada sejarah perang saudara di Sri Lanka, tetapi bisa juga sebagai konsekuensi. Perubahan demografis, keterkaitan global, dan bahkan kebangkitan demokrasi dapat membuat mayoritas merasa seolah-olah dominasi mereka terancam punah, yang mengarah pada ketakutan - dan kadang-kadang menyerang - minoritas yang keberadaannya dianggap sebagai ancaman eksistensial.

kiniyama sri lanka diserang massa©Dinuka Liyanawatte/Reuters

Lingkaran Konflik

Ada kasus klasik di Irlandia Utara.

Ketika ketegangan komunal pecah menjadi pertempuran langsung yang dikenal sebagai Troubles pada akhir 1960-an, penganut Protestan Irlandia Utara dominan secara angka, politik dan ekonomi. Tetapi mereka adalah minoritas di pulau itu secara keseluruhan, menjadi umpan munculnya rasa bahaya demografis.

"Ketakutan dasar orang Protestan di Irlandia Utara adalah bahwa mereka akan dikalahkan oleh Katolik Roma," kata Perdana Menteri Irlandia Utara, Terence O'Neill, saat pecahnya konflik. "Sesederhana itu."

Pendapat lain mengatakan, umat Katolik merupakan bagian dari persekongkolan internasional yang dirancang dari Vatikan. Dinamika di Sri Lanka memiliki kesamaan yang mencolok. Selama perang sipil melawan separatis dari minoritas Tamil, orang-orang Sinhala merasa kalah jumlah karena komunitas Tamil cukup besar di India. Ini membuat orang Sinhala merasa terkepung, memperdalam perpecahan 'kami versus mereka'.

Baru-baru ini, umat Buddha Sinhala memandang minoritas muslim Sri Lanka sebagai pelopor gerombolan muslim global. Tahun lalu, warga Sinhala khawatir populasi muslim meningkat dan menggantikan mereka, yang kemudian memicu meletusnya kerusuhan.

Demokrasi modern menuntut agar kaum minoritas diberikan hak dan kesempatan yang setara, yang dapat terasa seperti ancaman bagi kekuasaan tradisional mayoritas atas kekuasaan.

Pada tahun 1960-an di Irlandia Utara, pawai hak-hak sipil Katolik, meniru Amerika Serikat, bagi sebagian umat Protestan dianggap bagian dari rencana Katolik untuk menyerbu mereka. Protestan garis keras kemudian melancarkan protes keras, yang berpuncak pada kerusuhan. Sebagai tanggapan, lebih banyak umat Katolik bergabung dengan faksi-faksi republik yang keras, yang tampaknya membenarkan ketakutan terburuk kaum Protestan. Siklus "tit-for-tat" atau saling membalas berlanjut selama beberapa dekade.

korban penyerangan bom sri lanka©REUTERS/Athit Perawongmetha

Jauh setelah proses perdamaian, dan dengan umat Katolik dan Protestan yang sekarang jumlahnya hampir sama, persepsi yang sama tentang minoritas yang dirugikan dan rentan masih ada. Begitu juga siklus kekerasan.

Dunia yang Lebih Terbuka dan Kompetitif

Dinamika ini meningkat secara global. Ditanya pada 2013 terkait kekerasan Buddha terhadap minoritas Muslim Rohingya di Myanmar, Aung San Suu Kyi, pemimpin de facto negara itu, menanggapi dengan memperingatkan kekuatan Muslim global.

"Ketakutan bukan hanya pada pihak umat Islam, tetapi juga pada pihak umat Buddha," katanya.

Perubahan teknologi juga dapat berperan dalam ketakutan ini, yang mendorong meningkatnya nasionalisme agama di seluruh Asia. Dunia semakin saling terhubung dari sebelumnya, dan jarak terasa jauh lebih sempit. Berita tentang kekerasan sektarian, tidak peduli seberapa jauh, menyebar dengan cepat di media sosial, memunculkan persepsi tentang terkait ancaman kalah dari segi jumlah atau populasi.

Menurut penelitian seorang ilmuwan politik Universitas Columbia, Jack Snyder, kebangkitan demokrasi, yang sejak lama dianggap sebagai kekuatan bagi kerukunan etnis, justru memicu reaksi mayoritas.

Ketika demokrasi menjadi norma global, kelompok-kelompok etnis dominan mendapati diri mereka di bawah tekanan yang semakin besar untuk berbagi kekuasaan dengan kaum minoritas. Apalagi mayoritas sesekali mengalami kekalahan dalam Pemilu.

Reaksi Kulit Putih

Di antara para pendukung partai-partai populis sayap kanan Eropa, kerap terdengar ketakutan yang sangat mirip dengan yang diungkapkan orang-orang Sinhala di Sri Lanka.

Seorang pemimpin Vox, partai sayap kanan Spanyol yang baru saja memenangkan kursi Parlemen pertama, memperingatkan terkait invasi Islam dalam kampanyenya pada September lalu. Partainya pun mendukung kebijakan untuk meningkatkan angka kelahiran Spanyol.

Sebagian besar orang kulit putih menyambut pluralisme dan multikulturalisme. Tetapi bagi mereka yang melihat penurunan dominasi kulit putih sebagai destabilisasi, setiap peningkatan populasi minoritas dianggap sebagai serangan.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa sentimen ini diperkirakan mendorong perubahan politik yang signifikan di Amerika Serikat, yang diproyeksikan menjadi “minoritas mayoritas” - dengan jumlah penduduk kurang dari setengah populasi - pada 2050.

Sebuah studi Maureen Craig dari Universitas New York dan Jennifer Richeson dari Universitas Yale menemukan orang Amerika kulit putih yang banyak membaca artikel berita tentang perubahan demografis ini akan mengungkapkan "lebih banyak sikap negatif terhadap orang Latin, kulit hitam, dan Asia-Amerika" dan "lebih banyak lagi bias pro-putih / anti-minoritas.

Studi lain menemukan bahwa ketika orang kulit putih Amerika belajar tentang tren demografis ini, mereka menjadi kurang mendukung imigrasi, tindakan afirmatif, pengeluaran kesejahteraan dan pengeluaran perawatan kesehatan, dan lebih mendukung pengeluaran militer dan Presiden Trump.

Dalam jajak pendapat tahun 2016, 57 persen orang kulit putih mengatakan "diskriminasi terhadap orang kulit putih adalah masalah besar hari ini seperti diskriminasi terhadap orang kulit hitam dan minoritas lainnya."

pagar perbatasan as©REUTERS/Mohammed Salem

Ketakutan terhadap Teori 'Penggantian'

Kulit putih tunduk pada kekuatan yang sama seperti kelompok demografis lainnya. Ketakutan kalah jumlah yang dapat memicu kekerasan.

Gelombang yang meningkat dari teroris kulit putih-nasionalis berulang kali mengutip "teori penggantian," di mana orang-orang Yahudi disebut akan mengatur imigrasi massal untuk menghancurkan ras kulit putih.

Pada unjuk rasa "Unite the Right" pada 2017 di Charlottesville, Virginia, aktivis kulit putih meneriakkan "Orang-orang Yahudi tidak akan menggantikan kita" selama pawai mereka di kampus Universitas Virginia.

Brenton Tarrant, yang membunuh 50 orang di dua masjid di Christchurch, Selandia Baru, menggambarkan imigrasi dan rendahnya angka kelahiran kulit putih sebagai “ancaman terhadap orang-orang Eropa yang, jika tidak diperangi, pada akhirnya akan menghasilkan penggantian ras dan budaya orang-orang Eropa.

Pekan lalu, seorang pria bersenjata melepaskan tembakan di sebuah sinagog di Poway, California. Sebuah dokumen yang dikaitkan dengan penembak itu menggemakan ketakutan yang sama: penggantian demografis.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perangi Radikalisme dan Terorisme dengan Moderasi Beragama
Perangi Radikalisme dan Terorisme dengan Moderasi Beragama

Di tengah upaya membumikan toleransi pada keberagaman, kelompok radikal melakukan framing terhadap moderasi beragama.

Baca Selengkapnya
Jangan Termakan Hasutan Kelompok Intoleran Jelang Nataru
Jangan Termakan Hasutan Kelompok Intoleran Jelang Nataru

Jangan sampai dimanfaatkan untuk menyebarkan narasi intoleransi, bahkan mengarah pada aksi radikal terorisme.

Baca Selengkapnya
Diskriminasi adalah Perlakuan Berbeda yang Merugikan Golongan Tertentu, Ini Penyebab dan Dampaknya
Diskriminasi adalah Perlakuan Berbeda yang Merugikan Golongan Tertentu, Ini Penyebab dan Dampaknya

Diskriminasi sosial adalah suatu sikap membedakan secara sengaja terhadap orang atau golongan yang berhubungan latar belakang tertentu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Masyarakat Diminta Perkuat Toleransi & Hindari Prasangka Buruk Terhadap Perbedaan
Masyarakat Diminta Perkuat Toleransi & Hindari Prasangka Buruk Terhadap Perbedaan

Memperkuat toleransi dan kerukunan antarumat beragama. Masyarakat tidak boleh semena-mena melanggar hak dari mereka yang dianggap berbeda.

Baca Selengkapnya
Gencarkan Narasi Damai, Perbedaan Jangan Dianggap Permusuhan
Gencarkan Narasi Damai, Perbedaan Jangan Dianggap Permusuhan

Narasi-narasi provokatif dapat memicu perpecahan harus dihindari terlebih di tahun politik.

Baca Selengkapnya
Kisah Arek Suroboyo Sang Juragan Nasi Pecel di Amerika, Pernah Jadi Tukang Cuci Piring hingga Diludahi Orang
Kisah Arek Suroboyo Sang Juragan Nasi Pecel di Amerika, Pernah Jadi Tukang Cuci Piring hingga Diludahi Orang

Pasutri ini merasakan kehidupan berat sebagai kaum minoritas. Sang istri pernah diludahi orang karena memakai jilbab

Baca Selengkapnya
Tradisi Kearifan Lokal Mampu Depankan Toleransi
Tradisi Kearifan Lokal Mampu Depankan Toleransi

Menurutnya, ketupat pernah digunakan oleh Sunan Kalijaga dalam penyebaran agama Islam di Pulau Jawa.

Baca Selengkapnya
Hendropriyono Minta Masyarakat Tolak Rasisme
Hendropriyono Minta Masyarakat Tolak Rasisme

Hendropriyono mengingatkan, rasialisme bisa muncul dengan sendirinya di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jadikan Perbedaan Kekuatan Cegah Masuknya Paham Radikal Intoleran
Jadikan Perbedaan Kekuatan Cegah Masuknya Paham Radikal Intoleran

Masyarakat jangan mudah terpapar informasi hoaks dan ujaran kebencian yang dapat memicu konflik.

Baca Selengkapnya