Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Tips Tingkatkan Semangat Belajar Anak yang Ampuh, Orang Tua Harus Tahu!

4 Tips Tingkatkan Semangat Belajar Anak yang Ampuh, Orang Tua Harus Tahu!

4 Tips Tingkatkan Semangat Belajar Anak yang Ampuh, Orang Tua Harus Tahu!

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan semangat belajar pada anak.

Tidak mudah memang membuat si kecil menjadi seorang yang rajin belajar.

Saat bayi, setiap anak umumnya memiliki rasa ingin tahu dan penasaran yang tinggi. Hal itu pun wajar sebab sudah bawaan. Mereka tentu sering kali penasaran dengan lingkungan dan hal-hal baru yang ada di sekitarnya. Segala informasi dan keterampilan baru pun akan dipelajarinya.

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, semangat dan minat tersebut mulai memudar dan mungkin ada yang sampai hampir menghilang. Bahkan, dapat membuat beberapa anak menjadi tidak suka belajar hal yang baru. Hal tersebut tentu harus menjadi perhatian para orang tua. Metode belajar pun bisa diganti atau diubah agar semangat belajar si kecil kembali muncul. Salah satu hal yang keliru dilakukan oleh guru dan orang tua dalam membuat anak menjadi gemar belajar biasanya adalah membatasi pelajaran yang diterima hanya di kelas saja.

Padahal, anak juga perlu belajar banyak hal yang ada di luar kelasnya. Dengan begitu, keinginan anak untuk belajar pun dapat meningkat. Melansir dari halodoc, Rabu (2/8), berikut tips tingkatkan semangat belajar anak yang ampuh dan bisa menjadi referensi para orang tua maupun guru.

1. Buat Suasana Membaca yang Menyenangkan

1. Buat Suasana Membaca yang Menyenangkan

Tips tingkatkan semangat belajar anak yang ampuh pertama adalah membuat suasana membaca yang menyenangkan. Bagi sebagian besar kalian mungkin sering kali mendengar bahwa membaca adalah kunci sukses kehidupan. Pada anak, membaca mampu menjadi kunci keberhasilan dalam belajar. Dengan membaca, anak menjadi memiliki kosa kata yang lebih beragam. Selain itu, membaca juga akan membantu otak untuk belajar bagaimana cara memproses konsep serta komunikasi formal.

Siswa yang gemar membaca diketahui akan mengalami peningkatan kemampuan belajar di semua mata pelajaran. Termasuk matematika dan sains. Karenanya, membuat suasana membaca yang menyenangkan menjadi salah satu tips meningkatkan semangat belajar yang ampuh.

2. Fokus pada Minat Anak

2. Fokus pada Minat Anak

Tips tingkatkan semangat belajar anak yang ampuh kedua adalah dengan fokus pada bidang maupun mata pelajaran yang diminati oleh anak. Dengan fokus pada minat anak, pembelajaran tentu akan menjadi suatu hal yang menyenangkan. Anak juga akan berusaha melibatkan diri lebih dalam untuk mencari tahu apa yang membuatnya penasaran. Para ibu dapat mendorong si kecil untuk mengekplorasi mata pelajaran dan topik yang diminati olehnya. Selain itu, para ibu juga bisa rutin memberi anak buku-buku yang menarik sebagai salah satu cara mendukung minatnya.

3. Menularkan Semangat Belajar yang Baik

3. Menularkan Semangat Belajar yang Baik

Tips tingkatkan semangat belajar anak yang ampuh ketiga adalah menularkan semangat belajar yang baik. Setiap orang tua perlu untuk mengajarkan si kecil mengenai antusiasme dalam belajar. Ketika anak melihat sang ibu belajar dengan antusias dan tulus, hal yang sama kemungkinan juga akan terjadi pada di kecil. Para orang tua bisa membuat anak paham bahwa belajar merupakan perjalanan menemukan hal baru yang menarik.

Saat anak merasakan kegembiaraan dalam belajar, Ia nantinya akan mulai mempelajari banyak hal baru. Peran orang tua di situ adalah untuk terus memberikan dukungan dan membimbing si kecil.

4. Belajar Menyenangkan dengan Basis Permainan

4. Belajar Menyenangkan dengan Basis Permainan

Tips tingkatkan semangat belajar anak yang ampuh terakhir adalah dengan menjadikan permainan sebagai basis belajar yang menyenangkan. Sadar atau tidak, permainan sebenarnya mampu membantu para orang tua meningkatkan minat belajar si kecil. Seperti diketahui, permainan mampu membuat anak belajar lebih banyak. Selain itu juga mampu membantu mengembangkan keterampilan non-kognitifnya.

Namun permainan juga bisa memberikan motivasi yang besar untuk belajar. Anak-anak nantinya akan termotivasi untuk mau terlibat dalam proses belajar. Permainan juga dapat meningkatkan rasa ingin tahu si kecil.

3 Cara Melatih Konsentrasi & Fokus Anak Berdasarkan Usia, Begini Tips Meningkatkannya
3 Cara Melatih Konsentrasi & Fokus Anak Berdasarkan Usia, Begini Tips Meningkatkannya

Berikut cara melatih konsentrasi dan fokus anak beserta tips meningkatkannya.

Baca Selengkapnya
Tips yang Bisa Diterapkan Agar Anak Lebih Suka Minum Air Putih
Tips yang Bisa Diterapkan Agar Anak Lebih Suka Minum Air Putih

Membiasakan anak untuk minum air putih perlu dilakukan sejak masih kecil karena manfaat kesehatannya.

Baca Selengkapnya
Tips Menyapih Anak dengan Mudah yang Perlu Diterapkan oleh Ibu Menyusui
Tips Menyapih Anak dengan Mudah yang Perlu Diterapkan oleh Ibu Menyusui

Menyapih bisa dilakukan ibu dengan mudah dan tanpa masalah melalui sejumlah cara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Belajar Membaca untuk Anak TK, Mudah Dipahami
Cara Belajar Membaca untuk Anak TK, Mudah Dipahami

Cara belajar membaca untuk anak perlu dilakukan bertahap.

Baca Selengkapnya
20 Cara Membuat Anak Jadi Suka Belajar, Buat Pintar Sejak Masih Kecil
20 Cara Membuat Anak Jadi Suka Belajar, Buat Pintar Sejak Masih Kecil

Salah satu cara memastikan masa depan anak adalah dengan membuat mereka jadi suka untuk belajar.

Baca Selengkapnya
Cara Belajar yang Menyenangkan Buat Anak, Dijamin Bikin Antusias Belajar Bertambah
Cara Belajar yang Menyenangkan Buat Anak, Dijamin Bikin Antusias Belajar Bertambah

Butuh cara supaya anak rajin belajar? Para orang tua wajib simak cara belajar menyenangkan berikut ini.

Baca Selengkapnya
Lantunan Doa agar Anak Pintar, Soleh dan Berhati Lembut
Lantunan Doa agar Anak Pintar, Soleh dan Berhati Lembut

Selain memberikan pendidikan yang baik, doa juga menjadi senjata ampuh bagi orangtua untuk membimbing anak-anak agar tumbuh menjadi pribadi yang cerdas, sholeh,

Baca Selengkapnya
Manfaat Luar Biasa Tidur Siang untuk Anak Dan Cara Melatih Kebiasaan Ini
Manfaat Luar Biasa Tidur Siang untuk Anak Dan Cara Melatih Kebiasaan Ini

Anak-anak membutuhkan lebih banyak waktu tidur daripada orang dewasa, dan tidur siang adalah cara yang efektif untuk memenuhi kebutuhan ini.

Baca Selengkapnya
Bagikan Beasiswa, Stafsus Menkum HAM Beri Tips Pelajar Agar Sukses
Bagikan Beasiswa, Stafsus Menkum HAM Beri Tips Pelajar Agar Sukses

Bane menuturkan, semua orang tidak bisa memilih lahir dari rahim keluarga miskin atau keluarga kaya.

Baca Selengkapnya