Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bermain Video Games Bisa Berdampak Positif pada Kognitif dan Emosional Seseorang

Bermain Video Games Bisa Berdampak Positif pada Kognitif dan Emosional Seseorang Ilustrasi main video games. ©Shutterstock/Lisa F. Young

Merdeka.com - Bermain video game merupakan hal menyenangkan yang dilakukan oleh banyak orang. Walau selama ini dianggap bisa berdampak buruk, namun bermain video game ternyata juga bisa menimbulkan manfaat.

Penelitian terbaru mengungkap bahwa bermain video games bisa meningkatkan kemampuan seseorang. Hal ini bahkan diketahui bisa mencegah manula dari demensia.

Secara umum, diketahui bahwa bermain video game bisa berdampak positif bagi keterampilan kognitif dan emosional seseorang. Hal ini bisa tercapat dengan memainkan jenis game tertentu.

Dilansir dari Medical News Today, penelitian terbaru ini telah dipublikasikan pada jurnal Frontiers in Human Neuroscience. Penelitian dilakukan oleh peneliti dari Universitat Oberta de Catalunya di Barcelona dengan meminta partisipan memainkan game Super Mario 64. Game tersebut diketahui peneliti bisa menyebabkan perubahan struktural pada bagian otak yang berhubungan dengan fungsi memori eksekutif dan spasial.

Penelitian terbaru ini menemukan bahwa seseorang yang bermain video games sebagai anak-anak menunjukkan peningkatan lebih besar pada memori kerja mereka. Secara lebih lanjut, video games ini diketahui bisa memiliki dampak jangka panjang pada kognisi.

Penjelasan Terkait Dampak dari Bermain Video Games

Penelitian ini melibatkan penggunaan video games dengan stimulasi magnetis transkranial (TMS), sebuah stimulasi otak yang telah dipelajari sebagai pengobatan bagi masalah mood. Gabungan dari penggunaan video games dan TMS ini coba dilihat bagaimanakah manfaat bisa muncul.

Terdapat 27 partisipan sehat dengan usia rata-rata 29 tahun. Terdapat 10 sesi latihan video game yang dilakukan untuk mendapatkan manfaat ini.

Peneliti mengukur fungsi kognitif dari partisipan sebelum penelitian dilakukan, setelah dilakukan 10 sesi, serta 15 hari setelahnya. Mereka mengukur berbagai fungsi kognitif termasuk waktu reaksi, memori kerja, waktu perhatian, keterampilan visuospatial serta memecahkan masalah.

Seseorang dengan pengalaman bermain video game juga menunjukkan peningkatkan pada saat memproses suatu hal. Selain itu, mereka juga lebih baik dalam memusatkan fokus pada rangsangan selama melakukan tugas.

Walau begitu, penting diingat bahwa penelitian ini hanya melibatkan sangat sedikit partisipan dan seluruhnya bertubuh sehat, muda, serta berpendidikan tinggi. Oleh karena itu, ada kemungkinan bahwa hal ini tidak bisa diterapkan secara luas.

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ragam Permainan yang Bantu Meningkatkan Kecerdasan Anak, Bisa Dilakukan di Rumah Lho

Ragam Permainan yang Bantu Meningkatkan Kecerdasan Anak, Bisa Dilakukan di Rumah Lho

Meningkatkan kecerdasaan sang buah hati ternyata bisa dilakukan melalui permainan. Apa saja rekomendasinya?

Baca Selengkapnya
Manfaat Luar Biasa Dibalik Pelukan Hangat dengan Orang Terkasih, Salah Satunya Redakan Stres

Manfaat Luar Biasa Dibalik Pelukan Hangat dengan Orang Terkasih, Salah Satunya Redakan Stres

Pelukan tidak hanya mengurangi rasa sakit dan kecemasan, tetapi juga dapat mengurangi tingkat depresi dan perilaku agresif pada seseorang.

Baca Selengkapnya
35 Tebak Kata Lucu dan Jawabannya, Dijamin Bikin Ngakak

35 Tebak Kata Lucu dan Jawabannya, Dijamin Bikin Ngakak

Bermain tebak kata memiliki signifikansi yang cukup besar dalam mengembangkan berbagai aspek kognitif, sosial, dan bahasa pada individu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Manfaat Bermain Alat Musik bagi Anak, Bantu Kembangkan Kognitif si Kecil

Manfaat Bermain Alat Musik bagi Anak, Bantu Kembangkan Kognitif si Kecil

Musik dinilai dapat merangsang berbagai aspek kognitif, emosional, dan sosial pada tahap perkembangan bagi anak-anak.

Baca Selengkapnya
Permainan Congklak: Sejarah, Filososfi, Cara Bermain, dan Manfaatnya

Permainan Congklak: Sejarah, Filososfi, Cara Bermain, dan Manfaatnya

Permainan congklak merupakan salah satu jenis permainan tradisional yang menggunakan papan kayu dengan lubang bulat yang berjumlah 14 hingga 16 lubang.

Baca Selengkapnya
50 Tebak-tebakan Sulit dengan Jawaban Menjebak, Dijamin Bikin Ngakak

50 Tebak-tebakan Sulit dengan Jawaban Menjebak, Dijamin Bikin Ngakak

Tebak-tebakan adalah jenis permainan kata-kata atau pertanyaan yang dirancang untuk menguji kecerdasan, kreativitas, atau keterampilan pemikiran kritis.

Baca Selengkapnya
Jeli Melihat Bisnis dari Maraknya Penggemar Game di Indonesia

Jeli Melihat Bisnis dari Maraknya Penggemar Game di Indonesia

Penggemar game di Indonesia ditaksir mencapai 65 juta orang

Baca Selengkapnya
Ini Bukti Emosi Seseorang Mampu Pengaruhi Kesehatan

Ini Bukti Emosi Seseorang Mampu Pengaruhi Kesehatan

Emosi dapat mempengaruhi pikiran dan tubuh seseorang. Yuk, simak bagaimana emosi dapat mempengaruhi kesehatan!

Baca Selengkapnya
Manfaat Memaafkan bagi Kesehatan Mental, Kurangi Risiko Kecemasan dan Depresi

Manfaat Memaafkan bagi Kesehatan Mental, Kurangi Risiko Kecemasan dan Depresi

Memaafkan tidak mudah, namun dapat menyejahterakan mental.

Baca Selengkapnya