Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Fakta Surabaya Darurat Sampah, Bikin Lingkungan Kotor dan Bau Tak Sedap

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengklaim sampah plastik di wilayah setempat menurun. Namun, fakta menunjukkan bahwa sampah organik naik berkali-kali lipat.

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengklaim sampah plastik di wilayah setempat menurun. Namun, fakta menunjukkan bahwa sampah organik naik berkali-kali lipat.

Pengelolaan Sampah Belum Optimal

Pimpinan DPRD Kota Surabaya, Jawa Timur, meminta pemkot setempat serius mengelola sampah. Harapannya agar tidak ada lagi penumpukan sampah di lingkungan sekitar. "Ada klaim sampah plastik menurun. Di sisi lain, sampah organik naik berlipat. Harus segera dilakukan langkah terukur pengelolaan sampah," ujar Wakil Ketua DPRD Surabaya A Hermas Thony dalam keterangannya di Surabaya, Rabu (26/7/2023).

6 Fakta Surabaya Darurat Sampah, Bikin Lingkungan Kotor dan Bau Tak Sedap

DLH Surabaya mengklaim penurunan sampah plastik di wilayah setempat mencapai 2 ton per hari. Salah satu faktor penurunan ini lantaran penerapan aturan bebas kantong plastik di toko modern dan supermarket. (Foto: Dok. Pemkot Surabaya)

Kondisi TPA Sampah Benowo

Saat ini, setiap hari ada 1.600 ton sampah yang dikirim ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah di Benowo, Surabaya. Dari total 1.600 ton sampah di TPA Benowo, sebanyak 60 persen merupakan sampah organik dan sisa-sisa makanan. Melimpahnya sampah akan menjadi masalah serius jika sistem pengelolaan dilakukan secara manual dan tidak maksimal. Tak heran jika masih ditemui penumpukan sampah di lingkungan sekitar.

Hingga siang hari, sampah di TPS tidak segera terangkut. Akibatnya, lingkungan sekitar jadi kotor dan bau. Selain itu, banyak ditemukan truk pengangkut sampah yang hanya ditutup terpal, tidak kedap bau dan jorok melintas di sepanjang jalan hingga menuju TPA Benowo. (Foto: liputan6.com)

6 Fakta Surabaya Darurat Sampah, Bikin Lingkungan Kotor dan Bau Tak Sedap

"Kenyataannya sampah masih menumpuk di TPA Benowo."

AH Thony menuturkan, persoalan sampah mestinya sudah selesai untuk ukuran Surabaya. Padahal indeks kualitas lingkungan hidup dalam Laporan Pertanggungjawaban Wali Kota Surabaya 2022 dinyatakan baik.

Desak Pemkot Surabaya

Pimpinan DPRD Surabaya itu mendesak pemkot segera mengkaji serius pengelolaan sampah. Harus dilakukan evaluasi penyebab sampah menumpuk di Kota Surabaya. Menurutnya, penumpukan sampah bukan fenomena biasa. Langkah mitigasi lingkungan harus dilakukan setiap saat. Tidak boleh hanya selesai pada tingkat seremoni publik.

Thony mengingatkan Surabaya tidak boleh terjebak zona nyaman dan puas dengan penghargaan-penghargaan pusat atas capaian terkait bidang lingkungan. "Pemkot harus punya data konkret pengelolaan sampah dan penumpukannya. Harus up to date dan terpercaya berdasarkan hasil identifikasi faktual tentang sumber, jenis, volume sampah dengan detail," ungkap Thony, dikutip dari ANTARA.

Data Detail Sampah

Alumnus Universitas Gajah Mada (UGM) ini mendorong Pemkot Surabaya mengetahui data detail sampah mulai sampah itu milik siapa, di mana, hingga petugas dan DLH melakukan apa. Bahkan jenis sampah hingga berapa jumlahnya harus detail agar bisa diambil langkah untuk kemanfaatannya. Ia menuturkan, kerapkali keberhasilan usaha seseorang hanya dilihat dari keuntungan. Tidak memasukkan variabel biaya untuk penghancuran limbah dan sampah. "Kalau biaya penghancuran dan hasilnya tak sebanding harus dievaluasi," jelas Thony.

Dia juga ingin memastikan pengelolaan sampah dengan mengembangkan memberdayakan 600 bank sampah yang tersebar di seluruh pelosok kampung berjalan optimal. Sejauh ini, keberadaan bank-bank sampah mampu berkelanjutan menopang pengelolaan sampah.

6 Fakta Surabaya Darurat Sampah, Bikin Lingkungan Kotor dan Bau Tak Sedap

Volume Sampah Naik

Volume sampah tahun 2023 naik ketimbang tahun 2022. Pasalnya, perekonomian masyarakat saat ini sudah cenderung normal setelah melandainya pandemi Covid-19 sehingga mobilisasi masyarakat ke Kota Surabaya kembali meningkat. Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya Agus Hebi Djuniantoro mengimbau masyarakat bijak saat belanja bahan kebutuhan dapur. Dengan demikian jumlah volume harian sampah yang mayoritas ditimbulkan bahan organik bisa dikurangi.

4 Fakta Jalan Aspal di Surabaya Pecah Mengerikan, Warga Diminta Tak Khawatir
4 Fakta Jalan Aspal di Surabaya Pecah Mengerikan, Warga Diminta Tak Khawatir

Jalan aspal di Surabaya tiba-tiba pecah mengerikan. Meski demikian, warga diminta tak khawatir.

Baca Selengkapnya
Pemkot Surabaya Larang Wisuda TK hingga SMP, Ini Fakta di Baliknya
Pemkot Surabaya Larang Wisuda TK hingga SMP, Ini Fakta di Baliknya

Pemkot Surabaya Larang Wisuda TK hingga SMP, Ini Fakta di Baliknya

Baca Selengkapnya
Habiskan Dana Rp450 M, Ini Fakta Masjid Agung Medan  yang Resmi Dibuka
Habiskan Dana Rp450 M, Ini Fakta Masjid Agung Medan yang Resmi Dibuka

Resmi dibuka, ini fakta Masjid Agung Medan yang menjadi ikon baru Provinsi Sumatra Utara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Relawan Pepeling Dispora Sukses Tangani 1,5 Ton Sampah TPS Gudang Selatan
Relawan Pepeling Dispora Sukses Tangani 1,5 Ton Sampah TPS Gudang Selatan

Berbagai upaya dan kolaborasi hadir selama masa darurat penanganan sampah di Kota Bandung.

Baca Selengkapnya
Atur Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Blitar Santoso, Samanhudi Mulai Diadili
Atur Perampokan Rumah Dinas Wali Kota Blitar Santoso, Samanhudi Mulai Diadili

Mantan Wali Kota Blitar, Samanhudi Anwar diadili di PN Surabaya. Dia menjalani sidang perdana kasus perampokan rumah dinas Wali Kota Blitar Santoso.

Baca Selengkapnya
Gunung Sampah TPA Sarimukti Terbakar Berhari-Hari, Ridwan Kamil: Sudah Darurat!
Gunung Sampah TPA Sarimukti Terbakar Berhari-Hari, Ridwan Kamil: Sudah Darurat!

Kebakaran Gunung Sampah TPA Sarimukti sudah berlangsung sejak Sabtu (19/8) malam.

Baca Selengkapnya
Fakta Eks Camat Gajahmungkur Ade Bhakti, Diduga Dimutasi Gara-Gara Sindir Lomba Nasi Goreng Mbak Ita
Fakta Eks Camat Gajahmungkur Ade Bhakti, Diduga Dimutasi Gara-Gara Sindir Lomba Nasi Goreng Mbak Ita

Ade Bhakti kini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta
Fakta-Fakta "Sungai Setan" di Garut, Ada di Bawah Jembatan dan Punya Pemandangan Mengagumkan

Walaupun namanya seram, lokasi ini punya pemandangan yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Warga Surabaya Gotong-royong Tanam Sayur dan Buah, Hasil Panen Dipakai Bangun Kampung
Warga Surabaya Gotong-royong Tanam Sayur dan Buah, Hasil Panen Dipakai Bangun Kampung

Inspiratif! Warga Kota Surabaya kompak tanam sayur dan buah untuk bangun kampung.

Baca Selengkapnya