Merdeka.com - Maraknya penggunaan media sosial oleh khalayak saat ini membuat banyak hal dari berbagai sisi berubah. Buat mencari tahu dan membaca berita hanya lewat koran dan TV, kini kita bisa menemukan berita melalui genggaman kita saja. Begitu juga dalam hal bisnis dan brand, social media membuat brand mempunyai banyak pilihan dalam mempromosikan produk dan jasanya.
Saat ini brand dapat menjangkau target audiensnya dengan memanfaatkan geliat dari media sosial. Misalnya aktif di media sosial seperti Instagram, TikTok, Youtube, dan Twitter.
Selain media sosial begitu banyak manfaatnya dari internal brand, saat ini sedang tren untuk mempromosikan brand melalui sisi eksternal, yaitu penggunaan brand ambassador untuk mempromosikan produk dan jasa supaya lebih menjangkau audiens yang lebih spesifik.
Hal ini jugalah yang dilakukan oleh salah satu brand fashion wanita muslim, Hikmat Fashion untuk menjangkau target audiens yang sesuai dengan produk mereka. Berawal dari pelanggan lalu kepiawaiannya dalam hal “wajah” brand, Hikmat Fashion menggandeng pemain film dan presenter, Deswita Maharani untuk jadi brand ambassador.
Dilihat dari akun Instagramnya @deswitamaharani80, terlihat dirinya sering menggunakan pakaian yang memiliki style fashion wanita muslim, hal ini senada dengan branding Hikmat Fashion yang berfokus pada produk busana muslim wanita.
Deswita menganggap produk yang dihasilkan Hikmat Fashion sangat bagus mulai dari desain dan bordirnya. Juga busana yang dihasilkan punya detail-detail yang cantik dan ia tidak menemukan produk-produk seperti ini ditempat lain selain di Hikmat Fashion.
"Hikmat Fashion emang mikirin banget details di setiap design, dari mulai bordirnya, manik sampai kancingnya. Awalnya beli karena suka, eh alhamdulillah sekarang jadi Brand Ambassadornya,” tutur Deswita Maharani.
Advertisement
Hikmat Fashion didirikan oleh Hikmat Salih Ahmed yang merupakan seorang desainer fashion yang sudah menggeluti bidangnya saat berumur 17 tahun dan saat duduk di bangku SMA. Sempat menjadi mahasiswa berprestasi di University of Baghdad’s School of Law, Irak pada tahun 2004. Setelah lulus kuliah, karena rasa ketertarikan Hikmat di dunia fashion, Hikmat mengambil kursus fashion di Esmod International di Paris selama 2 tahun dari tahun 2007. Hikmat terus memperkuat ketertarikannya pada bidang fashion, terkhusus design baju dan abaya.
Hikmat Fashion mulai masuk ke pasar Indonesia sejak tahun 2012 dan kini Hikmat Fashion telah memiliki dua pabrik, yaitu di daerah Marunda, Jakarta Utara dan di Cianjur, Jawa Barat untuk memproduksi busana muslim wanita. Brand yang memiliki produk utama Abaya ini memiliki tagline “Smart and Elegant Dressing”, di mana produk-produk busana muslim wanita yang diproduksi memang dibuat dengan desain elegan dan mewah dipakai oleh penggunanya, sehingga ketika konsumen menggunakan produk dari Hikmat Fashion untuk keperluan sehari-hari akan merasa bangga karena kualitasnya yang memukau.
Hikmat Fashion sendiri memiliki lini produk fashion muslim wanita, yaitu Abaya, busana khas timur tengah yang bentuknya seperti jubah. Abaya sendiri umumnya berwarna hitam pekat, tapi Hikmat Fashion membuat terobosan dengan memproduksi Abaya yang memiliki warna, motif dan jenis seperti Abaya pesta dan Abaya casual. Lalu ada Tunik, Kerudung, Bros, Blouse, Sofa, Handbag dan model busana serta aksesoris khas wanita muslim lainnya. Begitu banyak variatif model busana dan aksesoris, seperti dari sisi motif, warna, dan bentuk.
Deretan produk-produk yang diproduksi oleh Hikmat Fashion memakai bahan yang premium sehingga ketika produk berada di tangan konsumen lalu dipakai, tentunya akan membuat konsumen puas dengan tampilan yang cantik serta bahannya yang nyaman. Selain itu, Hikmat Fashion di dalam produk-produknya terdapat QR code yang dapat di scan oleh konsumen untuk mengecek keaslian dari produk Hikmat Fashion. QR code ini terletak pada label di setiap produk-produk Hikmat Fashion.
Kini Hikmat Fashion telah hadir di beberapa kota besar di Indonesia dengan memiliki showroom (toko yang besar) dan outlet-outlet yang tersebar di mal-mal besar. Showroom Hikmat Fashion ada di Jakarta, Bandung, Bekasi, Bogor, dan Surabaya. Untuk outlet ada di mal-mal besar seperti di Sarinah, Sogo, Grand Indonesia dan masih banyak lagi. Untuk konsumen yang ada di Makassar bisa bersenang hati, karena di bulan Januari 2023 ini, Hikmat Fashion akan membuat showroom baru ke 7 di kota Makassar.
Pecinta busana muslim wanita bisa melihat deretan produk-produk dari Hikmat Fashion dengan mengunjungi Instagram @hikmatfashion yang terdapat cuplikan model-model fashion muslim wanita atau bisa berbelanja melalui website www.hikmatofficial.com. Di website ini sudah sangat lengkap dan dapat membantu pembeli untuk berselancar melihat produk-produk dari Hikmat Fashion. [tsr]
Baca juga:
Akrab Banget, Intip Kedekatan Ferry Maryadi dengan Sang Putri Harliafa Princi
Kebiasaan Unik Anak Deswita Maharani, Makan Dicampur dengan Buah-buahan
Bikin Ngakak, Begini Aksi Ferry Maryadi saat Hadir di The Sultan SCTV
Telah Berhijab, Begini Kisah Perjalanan Hijrah Deswita Maharani
Advertisement
Rayakan Momen Kebersamaan dengan Keluarga di Shopee Big Ramadan Sale
Sekitar 1 Hari yang laluHengki Kawilarang Usung Pesona Sriwijaya di New York Fashion Week 2023
Sekitar 1 Hari yang lalu6 Jenis Anggrek Tanah Cantik untuk Dikoleksi
Sekitar 1 Hari yang laluBerkah Bulan Ramadan, Ada Kesempatan Menangin Umroh GRATIS. Cek Yuk!
Sekitar 2 Hari yang laluPertimbangkan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Kasur Baru, Biar Tidur Nyenyak di Malam Hari
Sekitar 2 Hari yang laluHoala & Koala Rilis Lagu 'Jangan Pernah Berubah' Bersama Endah N Rhesa
Sekitar 2 Hari yang lalu5 Tradisi Adat yang Digelar Umat Hindu Bali saat Hari Raya Nyepi
Sekitar 2 Hari yang laluAria Agri Luncurkan Aplikasi Aria Tani sebagai Solusi #PertanianKinidanNanti
Sekitar 2 Hari yang lalu6 Tips Menjaga Kelembapan Kulit selama Puasa, Salah Satunya Kurangi Asupan Kafein
Sekitar 2 Hari yang lalu5 Resep Jajanan Rumahan dengan Aroma Bawang Putih untuk Ramadan
Sekitar 4 Hari yang lalu7 Cara Jalin Silaturahmi dengan Keluarga dan Sahabat saat Ramadan bersama WhatsApp
Sekitar 5 Hari yang laluCOCA-COLA Perkenalkan Rasa Coke Zero Sugar yang Telah Disempurnakan
Sekitar 5 Hari yang laluTips Cantik Han So Hee, si Jelita yang Bakal Adu Akting dengan Song Hye Kyo
Sekitar 5 Hari yang laluKompolnas Nilai Belum Ada Ketegasan dalam Penindakan Kasus Suap Calon Bintara
Sekitar 10 Jam yang laluPerbedaan Gaji Polisi di Kanada dengan Burundi, Negara Termiskin di Dunia
Sekitar 10 Jam yang laluIPW Dapat Info Jaringan Calo Penerimaan Bintara di Jateng Tak Sebatas Kompol
Sekitar 13 Jam yang lalu6 Negara dengan Gaji Polisi Paling Tinggi di Dunia
Sekitar 14 Jam yang laluVIDEO: Mahfud Duga Sambo Tak Akan Dieksekusi Mati, Hukuman Jadi Seumur Hidup
Sekitar 2 Hari yang laluTeddy Minahasa 'Boyong' Ahli Forensik Pernah Bela Eliezer Sebagai Saksi Meringankan
Sekitar 6 Hari yang lalu10 Tas Mewah Istri Para Pejabat Indonesia, Mulai Sambo sampai Rafael Alun
Sekitar 6 Hari yang laluCEK FAKTA: Ferdy Sambo Berlutut dan Mengemis Minta Ampun ke Bharada E?
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Richard Eliezer Buntut Wawancara TV, Ini Kata Pengacara
Sekitar 1 Minggu yang laluAlasan LPSK Cabut Perlindungan Bharada Richard Eliezer
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan Terhadap Bharada Richard Eliezer
Sekitar 1 Minggu yang laluCEK FAKTA: Hoaks Permintaan Terakhir Sambo Satu Sel dengan Putri Sebelum Dihukum Mati
Sekitar 1 Minggu yang laluTOP NEWS: Harta Miliaran Rafael Terbongkar | LPSK Kecewa Berat Eliezer Langgar Aturan
Sekitar 1 Minggu yang laluLPSK Cabut Perlindungan, Bharada E akan Diperlakukan Seperti Ini oleh Polisi
Sekitar 1 Minggu yang laluVIDEO: Duduk Perkara Hingga LPSK Cabut Perlindungan Buntut Eliezer Wawancara di TV
Sekitar 1 Minggu yang laluVaksin IndoVac Sudah Bisa Digunakan Sebagai Booster Kedua Masyarakat 18 Tahun ke Atas
Sekitar 2 Minggu yang laluHoaks, Kemenkes Terbitkan Artikel Pria Tak Vaksinasi Berefek pada Kualitas Sperma
Sekitar 3 Minggu yang laluBRI Liga 1: Pelatih Arema FC Tidak Lakukan Banyak Perubahan Program Latihan Selama Bulan Puasa
Sekitar 50 Menit yang laluBRI Liga 1: Arema FC Terancam Tanpa Duo Penyerang Penting saat Hadapi Borneo FC
Sekitar 10 Jam yang laluAdvertisement
Advertisement
AM Hendropriyono
Guru Besar Sekolah Tinggi Intelijen Negara
Ingatlah untuk menjaga komentar tetap hormat dan mengikuti pedoman komunitas kami