Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bikin Liburan di Lombok saat Ramadan Lebih Berkesan dengan 4 Hal Ini, Apa Saja?

Bikin Liburan di Lombok saat Ramadan Lebih Berkesan dengan 4 Hal Ini, Apa Saja? ©Shutterstock.com/Sony Herdiana

Merdeka.com - Lombok menjadi salah satu destinasi favorit berlibur baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Terlebih sejak gelaran MotoGP Mandalika yang sukses dilangsungkan beberapa waktu lalu, turut membuat pariwisata Lombok semakin melejit. Hal ini turut meyakinkan wisatawan agar tak ragu untuk berwisata #DiIndonesiaAja, khususnya di Lombok.

Mengingat kondisi belum sepenuhnya normal, saat berlibur ke Lombok jangan lupa tetap memperhatikan kesehatan diri. Apalagi di bulan April ini juga bersamaan dengan Ramadan, sehingga menjaga kesehatan perlu semakin ditingkatkan. Selain itu, di bulan ini juga ada Hari Kesehatan Dunia, yang jatuh pada 7 April.

Nah, merayakan momentum Hari Kesehatan Dunia yang jatuh bertepatan dengan momen Ramadan, liburan ke Lombok bisa jadi ide yang menarik untuk direalisasikan. Sebab, tak hanya menawarkan tempat rekreasi untuk menjaga kesehatan mental saja, beberapa rekomendasi kegiatan di Lombok ini juga membantu menjaga kesehatan tubuh selama liburan di bulan Ramadan.

1. Berburu Kuliner Khas Lombok yang Menyehatkan Macam Plecing Kangkung - Ayam Taliwang

kemenpar baru©Shutterstock.com

Supaya kesehatan tubuh tetap terjaga dengan baik, jangan lupa mengonsumsi makanan bergizi selama liburan di Lombok. Apabila berpuasa, menyantap hidangan bergizi ini bisa dimaksimalkan saat sahur dan berbuka puasa.

Apalagi ada banyak kuliner khas Lombok yang menyehatkan, karena memenuhi asupan gizi seimbang. Sebut saja plecing kangkung yang ditumis dengan kaldu udang, sehingga tak hanya menjadi sumber vitamin dan mineral esensial yang dibutuhkan tubuh, tetapi juga menyuguhkan cita rasa yang menggugah selera.

Selain itu, ada ayam taliwang dan sate rembiga yang dapat menjadi sumber protein terbaik sekaligus pengganti energi usai berpuasa seharian. Ayam taliwang dimasak dengan bumbu pedas serta campuran beragam rempah, sehingga rasanya amat gurih. Begitu halnya dengan sate rembiga yang menggunakan daging sapi dengan bumbu kecap pedas, dijamin bisa meningkatkan selera makan saat berbuka puasa.

Supaya lebih aman dan nyaman, pilihlah restoran yang sudah mengantongi sertifikat CHSE (Cleanliness, Health, Safety & Environmental Sustainability), seperti Dapoer Sasak yang berlokasi di Kota Mataram. Restoran ini memiliki aneka menu olahan makanan khas Lombok dengan cita rasa rumahan. Lokasinya juga sangat strategis, karena dekat bandara dan berbagi destinasi, termasuk Desa Wisata di Lombok.

Adapun sertifikat CHSE (Cleanliness, Health, Safety & Environmental Sustainability) sendiri merupakan sertifikat yang diberikan kepada usaha pariwisata, destinasi pariwisata, dan produk pariwisata lainnya untuk memberikan jaminan kepada wisatawan terhadap pelaksanaan kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan. Dengan begitu, wisatawan yang datang berkunjung bisa menikmati liburan dengan tenang dan menyenangkan.

2. Membeli Kain Tenun Sasak untuk Dijadikan Baju Lebaran

kemenpar baru©Shutterstock.com

Mumpung sedang berada di Lombok, jangan lupa #BeliKreatifLokal seperti kain tenun sasak. Kain khas Lombok ini sarat nilai budaya, inilah kenapa pengerjaannya tetap dipertahankan secara tradisional, sehingga kualitasnya tetap terjaga baik. Salah satu desa wisata yang juga menjadi sentra tenun sasak adalah desa adat Sade. Desa wisata ini juga telah mengantongi sertifikat CHSE, sehingga wisatawan bisa berkunjung sekaligus berbelanja kain tenun sasak untuk dijadikan baju lebaran dengan aman dan tanpa rasa khawatir.

3. Bersepeda Sambil Ngabuburit di Mandalika Biar Tetap Bugar Selama Ramadan

kemenpar baru©Shutterstock.com/Cahyadi Sugi

Indahnya pesona alam Mandalika tak hanya bisa dimanfaatkan untuk mengusir penat. Salah satu destinasi prioritas #DiIndonesiaAja ini juga telah mengantongi sertifikat CHSE. Bahkan, sejak gelaran MotoGP Mandalika yang lalu, beberapa sarana hunian pariwisata (Sarhunta) di KEK Mandalika juga telah mendapatkan sertifikat InDOnesia Care sebagai bukti telah memenuhi kriteria CHSE.

Penyerahan sertifikat InDOnesia Care tersebut diberikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. "Saya menyerahkan sertifikat InDOnesia Care kepada 300 Sarhunta di Lombok Tengah," ujarnya. Adanya InDOnesia Care yang dirilis oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) ini dapat menjadi jaminan jika layanan maupun produk usaha telah memenuhi standar, khususnya yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan.

Oleh karena KEK Mandalika telah mengantongi sertifikat CHSE, maka jangan ragu untuk menjaga kebugaran tubuh selama liburan di sana. Misalnya, dengan ngabuburit sambil bersepeda atau jogging santai jelang waktu berbuka. Panorama pantai yang eksotis, dijamin bikin berolahraga di Mandalika tak membosankan. Hasilnya, kesehatan mental dan kebugaran fisik pun dapat sama-sama dijaga secara seimbang sembari liburan di Lombok selama Ramadan.

4. Membawa Pulang Kerajinan Tas Ketak Sebagai Oleh-Oleh

kemenpar baru©Shutterstock.com

Belum lengkap rasanya liburan ke Lombok, sebelum membawa pulang oleh-oleh buat orang terdekat di rumah. Tak perlu bingung menentukannya, karena wisatawan bisa #BeliKreatifLokal khas Lombok, seperti tas ketak sebagai buah tangan. Tak hanya memiliki model yang cantik, tas unik ini dibuat dari ketak atau tanaman paku-pakuan serupa rotan. Sifatnya yang kuat, bikin anyaman ketak punya kualitas yang bagus.

Selain itu, dengan #BeliKreatifLokal saat berkunjung Lombok dan menginap di homestay dan menikmati kelezatan kuliner lokalnya, wisatawan turut berkontribusi dalam memajukan ekonomi nasional yang sempat terdampak situasi pandemi ini. Hal ini sejalan dengan strategi Kemenparekraf dalam membantu pariwisata Indonesia kembali bangkit. Termasuk dengan menggenjot sektor ekonomi kreatif, agar bisa membuka lapangan kerja sebesar-besarnya.

Itulah beberapa rekomendasi kegiatan liburan di Lombok yang dapat dimanfaatkan untuk membantu menjaga kesehatan, terutama saat menjalankan ibadah puasa. Ingin lebih banyak rekomendasi destinasi wisata dan ekonomi kreatif yang ada #DiIndonesiaAja, follow akun Instagram @pesona.indonesia dan TikTok @pesonaindonesia. Dapatkan juga hadiah merchandise dan hadiah jutaan rupiah dari Wonderful Indonesia dengan mengikuti Pesona Punya Kuis (PUKIS) setiap dua minggu sekali di setiap bulannya.

Biar makin maksimal liburan di Lombok, gunakan aplikasi panduan protokol kesehatan pariwisata dari Kemenparekraf berupa InDOnesia CARE agar wisata ke Lombok lebih tenang dan menyenangkan. Yuk, rencanakan liburan ke Lombok dari sekarang!

(mdk/tmi)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Destinasi Liburan yang Menarik di Jawa Barat, dari Wisata Kuliner hingga Alam Bisa Ditemukan

4 Destinasi Liburan yang Menarik di Jawa Barat, dari Wisata Kuliner hingga Alam Bisa Ditemukan

Intip rekomendasi destinasi liburan Lebaran di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
5 Tips Mudik Lebaran yang Aman dan Nyaman, Perlu Diperhatikan

5 Tips Mudik Lebaran yang Aman dan Nyaman, Perlu Diperhatikan

Mudik adalah tradisi yang sangat erat kaitannya dengan perayaan Lebaran di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Tempat Wisata di Lombok Paling Hits dan Jadi Favorit Wisatawan, Wajib Dikunjungi!

Rekomendasi Tempat Wisata di Lombok Paling Hits dan Jadi Favorit Wisatawan, Wajib Dikunjungi!

Simak rekomendasi tempat wisata di Lombok paling hits yang wajib dikunjungi. Selalu jadi destinasi favorit wisatawan domestik dan mancanegara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
9 Wisata di Lombok yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

9 Wisata di Lombok yang Indah dan Menakjubkan, Wajib Dikunjungi

Lombok terkenal dengan keindahan alamnya yang spektakuler.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

10 Wisata Lebaran di Indonesia yang Indah dan Menakjubkan, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

Selama musim Lebaran di Indonesia, ada sejumlah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman yang indah dan menakjubkan bagi wisatawan.

Baca Selengkapnya
15 Tips Liburan Murah Tanpa Bikin Tabungan Jebol, Hati Senang Tabungan Aman

15 Tips Liburan Murah Tanpa Bikin Tabungan Jebol, Hati Senang Tabungan Aman

Rencanakan liburan dengan matang dan rinci, mulai dari rute, hotel, biaya makan, transportasi, souvenir, asuransi perjalanan, hingga dana darurat.

Baca Selengkapnya
8 Tempat Wisata Lembang untuk Liburan Keluarga dan Sahabat di Akhir Pekan

8 Tempat Wisata Lembang untuk Liburan Keluarga dan Sahabat di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 tempat wisata di Lembang yang patut dijelajahi untuk liburan keluarga di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
5 Ide Wisata Selama Libur Panjang Lebaran, Jangan Lupa Bawa BRIZZI dan Top Up di BRImo!

5 Ide Wisata Selama Libur Panjang Lebaran, Jangan Lupa Bawa BRIZZI dan Top Up di BRImo!

Manfaatkan momen libur panjang Lebaran dengan ide liburan berikut ini!

Baca Selengkapnya