Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengacara Kaget Heru Hidayat Mendadak Ditahan Kejagung di Kasus Jiwasraya

Pengacara Kaget Heru Hidayat Mendadak Ditahan Kejagung di Kasus Jiwasraya Ilustrasi Jiwasraya. ©2020 Liputan6.com

Merdeka.com - Lima saksi kasus dugaan penyelewengan dana PT Asuransi Jiwasraya keluar pemeriksaan mengenakan rompi merah muda. Mereka disebut telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.

Salah satu kuasa hukum tersangka, Soesilo Ari Wibowo mengatakan, kliennya yakni Komisaris PT Trada Alam Mineral Tbk Heru Hidayat telah ditetapkan tersangka oleh Kejaksaan. Dia pun kaget dengan penetapan tersebut.

"Sekarang statusnya berubah menjadi tersangka dengan tiba-tiba dan ini ditahan," kata Soesilo di Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Selasa (14/1).

Meski kliennya sudah ditetapkan sebagai tersangka, ia tetap menghormati keputusan tersebut. Ia juga berjanji akan mengikuti proses Kejaksaan Agung selanjutnya. Dia sempat kaget, karena baru ditunjuk sebagai pengacara seminggu belakangan ini.

"Ya pertama kita hormati dulu langkah ini langkah dari kejaksaan kita hormati dulu, ikuti dulu kemudian perkara ini kan panjang jadi tidak bisa kita dengan tiba-tiba mengatakan ini atau itu kita hormati dulu. Ikuti langkah dari Kejaksaan Agung dulu," jelasnya.

Namun, ia tetap menyesali penahanan yang dilakukan oleh Kejaksaan Agung terhadap kliennya tersebut. "Memang saya selaku penasihat hukum tentu menyangkan mengenai penahanan ini. Karena urgensinya tidak ada menurut saya, kita hormati dulu," ujarnya.

Saat ditanya, apa peran Heru dalam kasus tersebut. Ia mengaku belum bisa menjawab dan ingin pertanyaan itu ditanyakan kepada pihak Kejaksaan Agung.

"(Peran Heru) Nanti itu soal materi soal nanti, kalau misalkan perlu jelas mungkin perlu ditanya ke Kejaksaan Agung. Belum bisa menjelaskan karena ini baru saja, kaget juga saya. Karena tadi pagi dipanggil sebagai saksi," pungkasnya.

Lima orang yang keluar mengenakan rompi merah muda yakni Heru Hidayat, kemudian Komisaris PT Hanson International Tbk Benny Tjokrosaputro. Selanjutnya, mantan Direktur Keuangan Jiwasraya Harry Prasetyo. Pensiuanan PT Asuransi (Persero) Jiwasraya Syahmirwan juga ikut ditahan. Terakhir, mantan Dirut Utama PT Asuransi Jiwasraya (Persero), Hendrisman Rahim.

Berikut lokasi penahanan kelima tersangka tersebut:

1. Benny Tjokro di Rutan KPK2. Heru Hidayat di Rutan Salembang Cabang Kejagung3. Hary Prasetyo di Rutan Salemba Cabang Kejari Jaksel4. Syahmirwan di Rutan Cipinang5. Hendrisman Rahim di Rutan Guntur

(mdk/rnd)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kejagung Sita 687 Juta Lembar saham Milik Heru Hidayat Terkait kasus Jiwasraya dan Asabri

Kejagung Sita 687 Juta Lembar saham Milik Heru Hidayat Terkait kasus Jiwasraya dan Asabri

Kejagung menyita paket saham sebanyak 687 juta lembar milik Heru Hidayat

Baca Selengkapnya
Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu

Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu

Bawaslu memastikan, mereka telah menjalankan apa yang menjadi tugasnya sebagai pengawas Pemilu.

Baca Selengkapnya
Pelaku Jastip Protes soal Aturan Pembatasan Bawaan Barang dari Luar Negeri, Mendag Jawab Begini

Pelaku Jastip Protes soal Aturan Pembatasan Bawaan Barang dari Luar Negeri, Mendag Jawab Begini

Mendag Zulhas menyampaikan, pihaknya akan berkirim surat terhadap Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto untuk mengevaluasi aturan tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bawaslu Pastikan Jerat Pidana Paslon Ucapkan Hinaan, TKN: Sama Sekali Tak Singgung Pak Prabowo

Bawaslu Pastikan Jerat Pidana Paslon Ucapkan Hinaan, TKN: Sama Sekali Tak Singgung Pak Prabowo

Ancaman pidana itu tertuang dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 (UU Pemilu)

Baca Selengkapnya
Rekam Jejak Komjen Rudy, Pati Non Akpol Bersinar Sejak Perwira Hingga Raih Bintang Tiga

Rekam Jejak Komjen Rudy, Pati Non Akpol Bersinar Sejak Perwira Hingga Raih Bintang Tiga

Berikut rekam jejak Komjen Rudy Heriyanto hingga raih Bintang 3 di pundaknya.

Baca Selengkapnya
⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

⁠Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Main Burung di Tengah Sawah, Ternyata Ngelepek Merpati Susah

Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman tertarik mencoba kegiatan ngelepek burung merpati. Momennya pun jadi sorotan.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Klaim Penyebab Hek Kramat Jati Banjir Bukan Proyek Tanggul Jebol, Tapi Ada Turap

Heru Budi Klaim Penyebab Hek Kramat Jati Banjir Bukan Proyek Tanggul Jebol, Tapi Ada Turap

Heru menyatakan, telah memantau penanganan banjir di Hek Kramat Jati. Dia mengeklaim, saat ini banjir sudah terkendali.

Baca Selengkapnya
Punya Kantor Mewah di Surabaya, Santri Pengusaha Tambang yang Tak Pernah Tampil Perlente Ini Dikenal Dermawan

Punya Kantor Mewah di Surabaya, Santri Pengusaha Tambang yang Tak Pernah Tampil Perlente Ini Dikenal Dermawan

Setiap Jumat, ia bersedekah di Surabaya, Gresik, dan Situbondo

Baca Selengkapnya