Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Domba Khas Banjarnegara Dipamerkan di Dieng Culture Festival 2019

Domba Khas Banjarnegara Dipamerkan di Dieng Culture Festival 2019 Domba Khas Banjarnegara Dipamerkan di Dieng Culture Festival 2019. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Dieng Culture Festival 2019 dimanfaatkan Banjarnegara untuk memperkenalkan kekayaan yang mereka miliki. Tidak seni dan budaya lokal. Festival juga memperkenalkan domba khas Banjarnegara, Batur.

Domba-domba ini diperkenalkan dalam Festival Domba Batur, Sabtu (3/8), di Lapangan Arjuno, Dieng. Sebanyak 100 peserta dengan Domba Batur, ikut event ini. Disajikan juga Lomba Cukur Bulu Wol, Lomba Mewarnai Gambar Anak, hingga Gerakan Minum Susu.

"Dieng Culture Festival sangat kaya. Selain warna seni dan budaya, ada potensi ternak yang bagus dari Domba Batur. Event ini pun menjadi panggung promosi yang ideal. Sebab, pergerakan wisatawannya sangat bagus di sana. Setelah event, popularitas Domba Batur akan naik terus," ungkap Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar Rizki Handayani, Sabtu (3/8).

Hingga 2018, jumlah Domba Batur di Banjarnegara sekitar 8.835 ekor. Jumlah tersebut dikembangkan 1.403 peternak. Mereka tersebar di Batur, Pejawaran, Wanayasa, Pagentan, dan Kalibening. Adapun jumlah ternak domba di Banjarnegara secara keseluruhan sekitar 52.358 ekor.

Rizki menilai, Domba Batur sangat potensial dikembangkan.

"Dengan promosi memadai, nilai bisnis Domba Batur sebagai komoditinya akan naik. Hal ini bagus secara ekonomi bagi para peternaknya. Manfaat Domba Batur sangat banyak. Daging dan Bulu Wolnya sama-sama bisa dimanfaatkan," lanjut Rizki.

Daging Domba Batur bisa diolah menjadi banyak varian kuliner. Untuk Bulu Wol dimanfaatkan menjadi beberapa produk kreatif. Konsepnya melalui lukisan, souvenir, bahkan perlengkapan tidur seperti bantal atau guling. Lukisan dari Bulu Wol dibanderol Rp30 Ribu hingga Rp300 Ribu. Untuk souvenir dibentuk boneka dan gantungan kunci dengan harga Rp10 Ribu hingga Rp50 Ribu.

Salah satu penghasil kerajinan Bulu Wol adalah Kelompok Tani Maju Bersama. Alamatnya di Batur, RT9/RW3, Banjarnegara. Produk kreatif mereka tersebar di wilayah Banjarnegara hingga Pekalongan. Distribusinya ke Pekalongan pun relatif rutin.

Ketua Tim Pelaksana CoE Kemenpar Esthy Reko Astuty mengatakan, Domba Batur menambah unik Dieng Culture Festival 2019.

"Dieng Culture Festival semakin unik dengan kehadiran Domba Batur tersebut. Kehadirannya memang menyita perhatian, apalagi jumlahnya banyak dan dikumpulkan di satu lokasi khusus. Dari promosi di Dieng Culture Festival, diharapkan nilai ekonomi Domba Batur semakin kompetitif," kata Esthy.

Harga normal Domba Batur sekitar Rp 3,5 Juta. Namun, ada juga yang memiliki harga hingga Rp 23 Juta. Tingginya harga tidak lepas dari berat Domba Batur yang mencapai 150 Kg.

"Selalu ada keuntungan ekonomi bagi masyarakat. Diikutkan dalam lomba, Domba Batur yang ditampilkan memenuhi berbagai persyaratan khusus," kata Esthy.

Domba Batur memiliki karakteristik unik. Bulunya putih tebal. Warna keseluruhan putih. Garis muka Domba Batur berbentuk Cembung. Lebih unik lagi, domba jantan dan betinanya sama-sama memiliki tanduk. Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono memaparkan, Domba Batur salah satu kekayaan yang harus dilindungi.

"Domba Batur menjadi daya tarik lain pariwisata Banjarnegara. Karakternya sangat unik dengan aneka manfaat. Domba Batur ini merupakan salah satu kekayaan di sini. Kualitasnya bagus, apalagi wilayah ini menjadi pusat pembibitan Domba Batur," papar Budhi.

Dieng Culture Festival 2019 mendapatkan apresiasi. Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya menegaskan, festival sangat efektif sebagai media promosi.

"Festival bagus untuk promosi, bahkan potensi transaksi terbuka. Dieng Culture Festival luar biasa karena bisa menampung semua kekayaan dan potensi yang dimiliki Banjarnegara," tutupnya.

(mdk/hhw)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Blusukan di Pasar Palembang, Ganjar Pranowo Kaget Harga Daging Mahal

Ganjar pun membeli beberapa sayuran untuk dibawa pulang. Sontak itu membuat pedagang antusias melayaninya.

Baca Selengkapnya
Jangan Lewatkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng 2024!

Jangan Lewatkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng 2024!

Selain hiburan musik yang memukau, Kapanlagi Buka Bareng Festival 2024 juga menawarkan kesempatan untuk berbelanja dengan harga yang sangat menggiurkan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Harga Kebutuhan Pokok Melonjak di H-6 Jelang Idul Fitri

FOTO: Harga Kebutuhan Pokok Melonjak di H-6 Jelang Idul Fitri

Sejumlah komoditas pangan rata-rata mengalami kenaikan harga menjelang Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran

Satgas Pangan Polri Beberkan Penyebab Harga Telur dan Daging Masih Tinggi Jelang Lebaran

Harga tinggi telur dan daging itu ditemukan Satgas Pangan Polri mengecek ketersediaan stok pangan di sejumlah pasar tradisional.

Baca Selengkapnya
Diisi Deretan Aksi Panggung Musisi Terkenal Indonesia, Yuk Intip Kemeriahan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024

Diisi Deretan Aksi Panggung Musisi Terkenal Indonesia, Yuk Intip Kemeriahan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024

BRI dukung penyelenggaraan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024. Seperti apa keseruannya?

Baca Selengkapnya
FOTO: Jelang Ramadan, Harga Daging Ayam Potong Melonjak hingga Rp45.000 per Kg

FOTO: Jelang Ramadan, Harga Daging Ayam Potong Melonjak hingga Rp45.000 per Kg

Melansir data panel harga dari Badan Pangan Nasional (Bapanas), Komoditas daging ayam ras melonjak paling tinggi.

Baca Selengkapnya
Gorengan Selalu Menggoda untuk Buka Puasa, Akankah Memicu Asam Lambung?

Gorengan Selalu Menggoda untuk Buka Puasa, Akankah Memicu Asam Lambung?

Sebagai alternatif makanan yang diminati di Indonesia, gorengan sering dijadikan pilihan untuk takjil saat berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
Daftar Festival Musik Terbesar dan Terkenal di Dunia, Ada yang di Indonesia?

Daftar Festival Musik Terbesar dan Terkenal di Dunia, Ada yang di Indonesia?

Acara ini sering disajikan dengan tema seperti genre musik, kebangsaan, atau lokalitas musisi, atau bahkan liburan.

Baca Selengkapnya
KAPANLAGI BUKA BARENG Festival Kembali Hadir di 2024!

KAPANLAGI BUKA BARENG Festival Kembali Hadir di 2024!

Akan ada banyak kegiatan menarik yang akan menghibur pengunjung di KLBB, mulai dari buka bareng, konser musik bersama artis-artis ternama.

Baca Selengkapnya