Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara Membuat Lumpia Basah Lezat dan Praktis, Mudah Dipraktikkan

5 Cara Membuat Lumpia Basah Lezat dan Praktis, Mudah Dipraktikkan Ilustrasi lumpia basah. ©2020 Tantri Setyorini

Merdeka.com - Lumpia basah adalah salah satu penganan tradisional yang bisa Anda temukan dengan mudah di tempat-tempat jajanan pasar dan toko-toko kue. Pada dasarnya, memang terdapat dua jenis lumpia yang beredar yakni lumpia kering dan lumpia basah. Masing-masing tentu memiliki cita rasa yang khas.

Lumpia basah memiliki beberapa tampilan yang berbeda. Seperti misalnya lumpia basah Bandung, jenis lumpia basah ini disajikan dengan kulit terbuka dan berisi telur, ayam, dan tauge. Sementara lumpia basah lainnya disajikan dengan bentuk yang hampir mirip lumpia goreng pada umumnya.

Berikut adalah beberapa cara membuat lumpia basah khusus untuk Anda:

Kulit Lumpia Basah

Bahan-bahan:

150 gram tepung terigu kualitas bagus 2 butir telur ayam (pisahkan kuning dan putihnya, gunakan putihnya saja) 1 sdm minyak goreng atau secukupnya mentega Garam secukupnya 300 ml air matang atau santan encer

Cara membuat kulit lumpia basah:

Sediakan wadah pertama untuk adonan, lalu masukan 150 gram tepung dan garam. Siapkan wadah kedua, kemudian masukan putih telur, lalu kocok. Masukkan 1/2 bagian putih telur ke dalam wadah pertama yang berisi adonan, aduk-aduk hingga tercampur merata. Tuangkan santan encer (air matang) sedikit demi sedikit, sambil mengaduknya hingga semua bahan tercampur merata. Nyalakan kompor dengan api kecil, lalu letakkan teflon yang telah diolesi dengan mentega (agar adonan tidak lengket) Masak adonan lumpia hingga setengah matang saja. Angkat kulit lumpia dan biarkan dingin lebih dulu, sebelum digunakan untuk membungkus isian.

Lumpia Basah Bandung

Bahan-bahan:

1 bungkus kulit lumpia 1 buah bengkuang 1/4 jg telur ayam 2 blok gula merah 1 sdm tepung maizena 3 siung bawang putih 1 genggam tauge 3 buah cabai rawit 2 buah cabai merah 1 tangkai daun bawang garam secukupnya sosis, baso, atau kwetiaw sesuai selera

ilustrasi lumpia basah

©2020 Tantri Setyorini

Cara membuat lumpia basah:

Kupas dan cuci bersih bengkuang, lalu potong memanjang seperti korek api. Rebus bengkuang dengan air dan gula merah serta bawang putih. Masak sampai airnya surut. Sisihkan. Buat gula kental dengan cara merebus air dengan gula merah sampai larut. Lalu, tambahkan larutan maizena. Masak hingga mengental. Angkat dan sisihkan. Goreng cabai rawit dan cabai merah sampai layu. Haluskan dengan bawang putih. Panaskan sedikit minyak. Tumis daun bawang dan bumbu cabai. Masukkan telur, orak-arik sebentar. Masukkan bengkuang, tauge, dan aneka isian (baso, sosis, kwetiaw sesuai selera). Tumis sampai layu. Tambahkan garam. Koreksi rasa. Ambil satu lembar kulit lumpia. Olesi dengan gula kental. Masukkan tumisan sayur. Lipat kulit lumpia. Sajikan.

Lumpia Basah Semarang

Bahan-bahan:

¼ kg tauge 5 lembar kulit lumpia 2 butir telur ayam Garam secukupnya Minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu:

4 siung bawang puting, dicincang kasar 3 buah cabai rawit, haluskan Bahan Perekan Lumpia : 1 sendok makan tepung kanji ½ ons gula merah 125 ml air mineral

Bahan campuran bengkuang:

½ kg gula bengkuang, iris memanjang ½ ons gula merah 100 ml air matang

Cara membuat lumpia basah:

Buat kuah gula merah atau perekat kulit lumpia. Caranya, campur semua bahan untuk perekat. Larutkan gula dengan air, kemudian berikan tepung kanji dan aduk-aduk sampai mengental. Selanjutnya membuat campuran bengkuang, caranya rebus air dengan gula merah hingga larut, saring gula merah dan masak bersama dengan bengkuang. Masak sampai airnya habis dan bengkuang berubah menjadi berwarna coklat. Untuk membuat tumisan isi lumpia, tumis terlebih dahulu bawang putih dan cabe rawit sampai harum dengan menggunakan minyak goreng yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Masukkan telur ayam dan aduk-aduk sampai merata, kemudian masak sampai tauge menjadi lebih layu. Masukkan juga garam dan pastikan bumbu sudah pas. Siapkan piring, ambil selembar kulit lumpia dan berikan perekat. Masukkan campuran bengkuang dan berikan tumisan tauge yang sudah dibuat, kemudian dilipat dan digulung. Sajikan selagi hangat.

Lumpia Basah Bogor

Bahan:

10 lembar rice paper

Bahan isian:

1 bungkus bihun, rebus 1/4 ekor ayam, rebus dan ambil dagingnya Secukupnya bawang goreng Secukupnya daun selada

Bahan saus celupnya:

Secukupnya saus sambal siap pakai Secukupnya air hangat Secukupnya gula pasir dan cuka

001 tantri setyorini

© Jejakrasa.com

Cara membuat lumpia basah:

Basahi rice paper dengan air hangat. Angkat, letakkan pada piring datar. Tata isian mulai dari selada, bihun, daging ayam rebus dan bawang goreng. Gulung dengan cara melipat sisi kiri dan kanannya lalu gulung dari bawah ke atas sambil dipadatkan. Ulangi tahap ini hingga kulit lumpia terisi semua. Campur semua bahan saus, koreksi rasanya. Sajikan segera lumpia vietnam bersama saus cocolan.

Lumpia Basah Isi Rebung

Bahan Kulit:

100 gram tepung terigu serbaguna 300 ml santan encer 1 sendok makan tepung tapioka 1 butir telur sejumput garam

Bahan Isi:

100 gram rebung, rebus dan iris bentuk korek api 50 gram ayam, cincang kasar 50 gram udang, cincang halus 3 siung bawang putih, cincang halus 2 sendok makan kecap manis 2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis 1 butir telur ayam, kocok lepas 1 batang bawang perai, iris halus 1 sendok teh garam 1 sendok teh gula pasir 1/4 sendok teh merica bubuk 1/2 cangkir air

Saus Tauco:

150 ml air 3 siung bawang putih, haluskan 3 sendok makan tauco manis 2 sendok makan gula pasir 2 sendok makan tepung tapioka 1/4 sendok teh garam

Pelengkap:

acar mentimun secukupnya cabai rawit hijau secukupnya daun bawang secukupnya, potong ujung daun dan pangkalnya

Cara Membuat Isian Rebung:

Langkah pertama adalah membuat isian rebung. Tumis bawang putih dan bawang perai hingga harum. Masukkan daging ayam dan udang, kemudian aduk hingga berubah warna. Sisihkan tumisan ayam dan udang di tepi penggorengan, kemudian masukkan telur ayam. Aduk hingga menjadi orak arik, kemudian campur dengan tumisan ayam udang yang sudah dibuat tadi. Masukkan rebung, lalu bumbui dengan kecap manis, garam, gula, dan merica. Aduk rata dan tambahkan air, kemudian masak hingga airnya kering. Angkat dan sisihkan.

Cara Membuat Kulit Lumpia Basah:

Campur semua bahan kulit, kemudian aduk-aduk hingga tak ada yang menggumpal lagi. Jika masih kurang halus, boleh disaring. Panaskan wajan antilengket. Olesi dengan sedikit minyak, kemudian panaskan. Ambil adonan sekitar setengah sendok sayur, kemudian tuangkan merata pada wajan. Masak sampai kulit matang. Lakukan sampai adonan kulit habis.

Cara Membuat Saus Tauco:

Panaskan air, lalu masukkan tauco manis, gula pasir, bawang putih, dan garam. Jika sudah mendidih, masukkan tepung tapioka yang sudah diencerkan dengan 5 sendok makan air. Aduk rata hingga meletup-letup, lalu angkat dari kompor.

Penyelesaian:

Ambil selembar kulit lumpia, letakkan isian rebung, kemudian bungkus seperti amplop Sajikan dengan cabai rawit hijau, saus tauco, dan bawang daun berukuran kecil.

(mdk/edl)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Resep Lumpia Berbagai Isi, Cocok untuk Camilan Sore Hari

Resep Lumpia Berbagai Isi, Cocok untuk Camilan Sore Hari

Lumpia adalah makanan tradisional yang berasal dari Tiongkok.

Baca Selengkapnya
Trik Bikin Kue Lumpur yang Lembut, Tidak Berlubang dan Lumer di Mulut

Trik Bikin Kue Lumpur yang Lembut, Tidak Berlubang dan Lumer di Mulut

Bikin kue lumpur yang lembut, tidak berlubang dan lumer dimulut ternyata sangat praktis. Ini caranya

Baca Selengkapnya
Trik Khusus Bikin Lumpia Rebung Anti Bau Pesing, Cuma Butuh 1 Bahan Dapur

Trik Khusus Bikin Lumpia Rebung Anti Bau Pesing, Cuma Butuh 1 Bahan Dapur

Cuma butuh satu bahan dapur, lumpia rebung akan bebas dari bau pesing yang menyengat. Ini caranya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
3 Resep Kue Lidah Kucing untuk Sajian Lebaran, Sederhana, Mudah dan Tidak Gampang Hancur

3 Resep Kue Lidah Kucing untuk Sajian Lebaran, Sederhana, Mudah dan Tidak Gampang Hancur

Dengan bahan-bahan yang mudah didapat dan langkah yang sederhana, pembuatan lidah kucing sempurna untuk disajikan saat perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya
Resep Bolu Kukus yang Lembut dan Lezat, Cocok Temani Waktu Bersantai

Resep Bolu Kukus yang Lembut dan Lezat, Cocok Temani Waktu Bersantai

Kue bolu kukus adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang biasanya kita temui di jajaran jajanan pasar. Resep untuk membuatnya pun cukup mudah.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
3 Resep dan Tips Membuat Kue Sagu yang Lumer di Mulut, Simpel dan Cantik untuk Lebaran

3 Resep dan Tips Membuat Kue Sagu yang Lumer di Mulut, Simpel dan Cantik untuk Lebaran

Kue sagu tradisional satu ini memang jadi andalan setiap momen spesial, terutama untuk menyambut tamu Lebaran.

Baca Selengkapnya
7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

7 Resep Masakan Simpel yang Enak dan Hemat, Mudah Dibuat

Mengolah masakan rumahan yang lezat tidak selalu memerlukan banyak waktu dan bahan-bahan yang sulit dicari.

Baca Selengkapnya
Trik Masak Cumi Balado Agar Tahan Lama dan Wangi Tanpa Perasan Air Jeruk Nipis

Trik Masak Cumi Balado Agar Tahan Lama dan Wangi Tanpa Perasan Air Jeruk Nipis

Cumi balado dapat tahan lama tanpa berbau sedikitpun walau dimasak tanpa perasan air jeruk nipis. Ini dia triknya.

Baca Selengkapnya