Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Telur di Rumah? Manfaatkan Buat Mengatasi Rambut Rusak

Ada Telur di Rumah? Manfaatkan Buat Mengatasi Rambut Rusak

Ada Telur di Rumah? Manfaatkan Buat Mengatasi Rambut Rusak

Stok telur di rumah seringnya dibuat menu makan atau bahan baku untuk membuat aneka jajanan. Namun, selain dikonsumsi, telur ini ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk merawat rambut. Sudah pernah dengar? Intip ulasan selengkapnya berikut ini!

Sudah Dimanfaatkan Sejak Abad Ke-11

Sebenarnya sejak abad ke-11, telur dipercaya sudah dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan rambut di beberapa masyarakat di dunia.

Sudah Dimanfaatkan Sejak Abad Ke-11

Berabad-abad lamanya, telur dimanfaatkan untuk merawat rambut yang kering dan rusak. Bahkan, tak sedikit referensi yang menyebutkan jika telur ini banyak dijadikan bahan baku untuk perawatan kecantikan alami buat rambut dan kulit kepala.

Dapat Menumbuhkan Rambut

Kuning telur mengandung belerang atau sulfur yang menjadi komponen penting dari rambut. Setidaknya ada 164,5 miligram belerang per 100 gram kuning telur. Apabila dioleskan ke rambut, kuning telur diyakini dapat merangsang pertumbuhan rambut. Selain itu, kuning telur ini dipercaya juga dapat merangsang kulit kepala dan menyehatkan akar rambut.

Walau begitu, pemanfaatan kuning telur ini tak lantas bisa dianggap sebagai metode efektif untuk mengurangi kerontokan rambut atau mendorong pertumbuhan rambut, karena belum ada penelitian tentangnya.

Ada Telur di Rumah? Manfaatkan Buat Mengatasi Rambut Rusak

Dapat Membantu Mengatasi Rambut Kering

Di dalam kuning telur juga terkandung protein yang dapat membantu memberi nutrisi dan meningkatkan kilau rambut.

Selain itu, kuning telur juga mengandung lemak yang cukup tinggi, sehingga bisa dimanfaatkan untuk membuat rambut agar lebih lembut. Adapun dalam kuning telur terkandung sekitar 26,54 gram lemak per 100 gramnya. Lemak yang terkandung di dalam telur ini bernama lesitin. Mengingat manfaatnya yang dapat membantu melembapkan rambut, lesitin biasanya banyak dimanfaatkan dalam produk perawatan rambut.

Cara Memanfaatkan Telur untuk Mengatasi Rambut Rusak

Cara Memanfaatkan Telur untuk Mengatasi Rambut Rusak

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memanfaatkan telur buat mengatasi rambut rusak. Salah satunya dijadikan masker rambut, berikut resepnya!

Cara membuat masker rambut dengan telur: 1. Campur 2-3 butir telur dengan 2-3 tetes jus lemon, agar aromanya tidak terlalu amis. Kocok sampai tidak berbusa. 2. Oleskan campuran tadi ke tangan, kemudian usapkan ke rambut secara menyeluruh. 3. Tutup dengan shower cap. Lalu, diamkan sekitar 20 menit. Selain akan mengering, campuran tadi akan terasa lengket. 4. Habis itu, cuci rambut dengan air dingin. Gunakan sampo untuk menghilangkan baunya. Perawatan ini bisa dilakukan 1-2 kali dalam sebulan agar hasilnya maksimal.

Ketahui Efek Sampingnya

Sama seperti perawatan menggunakan bahan alami dan rumahan lainnya, selain memberikan manfaat juga ada beberapa efek samping yang juga harus diketahui. Begitu juga dengan pemanfaatan telur sebagai masker rambut ini. Salah satunya memicu reaksi alergi protein saat diaplikasikan. Maka dari itu, jika memang memiliki alergi telur, ada baiknya tidak menerapkan perawatan ini. Reaksi alerginya bisa berupa kemerahan, bengkak dan juga gatal.

Selain itu juga, telur juga menyebabkan rambut terasa berminyak. Jadi, kurang cocok untuk pemilik rambut berminyak. Gimana, tertarik mencobanya?

Ada Telur di Rumah? Manfaatkan Buat Mengatasi Rambut Rusak
Biar Tidak Mudah Kusut, Begini Cara Merawat Rambut Panjang yang Tepat
Biar Tidak Mudah Kusut, Begini Cara Merawat Rambut Panjang yang Tepat

Biarkan rambut panjang tergerai alami, dan jangan mengikatnya terlalu kencang. Sebab, hal tersebut bisa menyebabkan rambut gampang patah, rontok dan kusam.

Baca Selengkapnya
Penyebab Rambut Kering yang Paling Sering Terjadi Tapi Malah Jarang Disadari
Penyebab Rambut Kering yang Paling Sering Terjadi Tapi Malah Jarang Disadari

Dalam kasus rambut kering, bagian lapisan terluar rambut mengalami kerusakan, sehingga membuatnya jadi terlihat kusam dan tentunya tidak sehat.

Baca Selengkapnya
7 Cara Melembutkan Rambut Secara Aman & Praktis, Selamat Tinggal Rambut Singa
7 Cara Melembutkan Rambut Secara Aman & Praktis, Selamat Tinggal Rambut Singa

Berikut cara melembutkan rambut secara aman dan praktis saatnya mengucapkan selamat tinggal rambut singa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
8 Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Bayi, Paling Aman untuk Kesehatan si Kecil
8 Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Bayi, Paling Aman untuk Kesehatan si Kecil

Ada beragam bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di rumah.

Baca Selengkapnya
Punya Santan Di Rumah? Ternyata Bisa Bikin Rambut Bebas Ketombe Lho, Ini Caranya
Punya Santan Di Rumah? Ternyata Bisa Bikin Rambut Bebas Ketombe Lho, Ini Caranya

Merawat rambut dengan menggunakan bahan alami akan membuat rambut menjadi lebih sehat alami dan mencegah kerusakan rambut karena ketidakcocokan produk.

Baca Selengkapnya
7 Bahan Alami untuk Hitamkan Rambut, Tak Perlu Cari Semir Lagi
7 Bahan Alami untuk Hitamkan Rambut, Tak Perlu Cari Semir Lagi

Rambut hitam sering dianggap sebagai simbol kecantikan, tetapi seiring berjalannya waktu, warna alami rambut dapat mengalami perubahan karena berbagai sebab.

Baca Selengkapnya
Rambut Rontok Ternyata Tak Cukup Diatasi Pakai Sampo Saja, Solusinya?
Rambut Rontok Ternyata Tak Cukup Diatasi Pakai Sampo Saja, Solusinya?

Tidaklah cukup mengatasi rambut rontok parah dengan mengandalkan sampo dan kondisioner saja.

Baca Selengkapnya
Miliki Rambut Hitam Berkilau Seperti Yura Yunita, Dengan Cara Ini
Miliki Rambut Hitam Berkilau Seperti Yura Yunita, Dengan Cara Ini

Yura Yunita memiliki rambut hitam berkilau yang membuat iri banyak orang. Ternyata tipsnya sangat mudah dan bisa diterapkan di rumah lho.

Baca Selengkapnya
Siapa Sangka Ternyata Rambut Jagung Memiliki Manfaat yang Bagus untuk Tubuh
Siapa Sangka Ternyata Rambut Jagung Memiliki Manfaat yang Bagus untuk Tubuh

Rambut jagung, yang sering kali diabaikan & langsung dibuang saat mengupas dan memasak jagung, ternyata menyimpan berbagai khasiat yang bermanfaat bagi tubuh.

Baca Selengkapnya