Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ronal: Indonesia ibarat negara yang sedang sakit pilek

Ronal: Indonesia ibarat negara yang sedang sakit pilek Ronal dan Tike saat siaran di Jak FM. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Usia yang sudah menginjak lebih dari setengah abad, masalah Indonesia terus bertambah. Baik dari bidang olahraga, masalah korupsi, politik, dan lainnya. Selain itu, tahun ini Indonesia dihadapi dengan suasana Pilpres yang kerap membuat masyarakat heboh.

Hal ini menurut salah satu penyiar Jak FM radio, Ronal, ibarat bangsa Indonesia hobi memelihara pilek. Penyakit pilek terbilang penyakit sederhana, namun dapat membuat produktivitas seseorang menurun.

Menurutnya, walaupun banyaknya  masalah yang menimpa Indonesia, negeri ini dinilai masih produktif, namun tidak efisien dan maksimal. Ia khawatir jika sakit 'pilek' ini akan menjadi 'kanker' untuk Indonesia.

"Nah masalahnya adalah jangan sampai sakit ini jadi kanker. Udah gitu, kanker ngobatinnya susah. Bangsa ini seneng memelihara pilek, gak mau sembuh," ungkapnya saat dijumpai di markas Jak FM radio, Kuningan, Senin (18/8).

Hal itu menurut Ronal lantaran ada oknum yang tidak ingin Indonesia 'sembuh' karena berbagai tujuan. Seperti pemberantasan korupsi yang tidak maksimal, dan sebagainya.

"Semuanya lagi gak sehat jiwa raga (dari segala aspek)," tuturnya.

Ronal pun mengutarakan keinginan sosok merdeka bagi dirinya. Ia ingin Indonesia memiliki negarawan seperti zaman dulu yang tinggal untuk saat ini. Sebab, menurutnya negarawan zaman dulu adalah sosok yang pemberani dan tanpa pamrih.

Pria yang hobi mengoleksi buku biografi para pahlawan Indonesia ini, mengaku sosok mereka belum ada di Indonesia saat ini. Pasalnya, sosok mereka sudah teruji kualitasnya, berani untuk dieksekusi dan dipenjara, bahkan rela dibunuh oleh warga negaranya sendiri.

"Belum ada yang seperti mereka, mereka sudah teruji. Dipenjara ya dipenjara, dieksekusi ya dieksekusi. Mereka itu buat negeri ini sudah tidak bisa diragukanlah," katanya.

Di samping itu, di umur Indonesia yang ke 69, dirinya sudah merasakan makna kemerdekaan. Ia tidak pernah merasa dibatasi dalam berkarya dan berekspresi. Meskipun merasa merdeka, perlu juga dibarengi rasa tanggung jawab. Ia ingin melakukan hal yang bisa ia lakukan untuk Indonesia, apapun itu.

Ronald yang merupakan salah satu juri #SosokMerdeka yang digelar merdeka.com, berharap anak muda Indonesia mengenal sosok yang membuat negeri ini merdeka. Mempelajari siapa yang ikut turun tangan membuat Indonesia merdeka.

"Jas merah: jangan sekali-kali melupakan sejarah. Apa yang mereka lakukan, implementasikan ke kehidupan lu sekarang, lakukan yang terbaik apapun pekerjaan lu," katanya.

Tentukan sosok merdeka yang menginspirasi kamu di sosok.merdeka.com

(mdk/war)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Krisis Pangan Akibat Pupuk Langka, 22 Negara Ogah Jual Beras ke Luar Negeri

Krisis Pangan Akibat Pupuk Langka, 22 Negara Ogah Jual Beras ke Luar Negeri

Banyak negara kini memilih berjaga untuk kepentingan dalam negeri dengan cara menutup keran ekspor pangannya,

Baca Selengkapnya
OPINI: Kanker di Indonesia: Pemahaman yang Salah, Data Amburadul, Kebijakan Sekadar Beli Alat Mahal

OPINI: Kanker di Indonesia: Pemahaman yang Salah, Data Amburadul, Kebijakan Sekadar Beli Alat Mahal

Kanker di Indonesia: Pemahaman yang Salah, Data Amburadul, Kebijakan Sekadar Beli Alat Mahal

Baca Selengkapnya
Beras Langka, Jokowi Perintahkan Bapanas Tambah Stok Beras Kemasan 5 Kg

Beras Langka, Jokowi Perintahkan Bapanas Tambah Stok Beras Kemasan 5 Kg

Presiden Jokowi perintahkan Bapanas stok beras kemasan 5 kg di ritel modern tersedia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ketahui Cara Tepat Penanganan Batuk Pilek Biasa pada Anak

Ketahui Cara Tepat Penanganan Batuk Pilek Biasa pada Anak

Sistem kekebalan tubuh yang belum sempurna serta usia anak menyebabkan kondisi batuk pilek rentan terjadi pada anak. Ketahui cara tepat untuk menanganinya.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya
Nama Jokowi Diseret dalam Sidang Sengketa Pilpres 2024, Begini Reaksi Istana

Nama Jokowi Diseret dalam Sidang Sengketa Pilpres 2024, Begini Reaksi Istana

Nama Jokowi berulang kali disebut dalam sidang perdana sengketa hasil Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut Harga Beras Naik karena Perubahan Iklim Sebabkan Gagal Panen

Jokowi Sebut Harga Beras Naik karena Perubahan Iklim Sebabkan Gagal Panen

Jokowi menjelaskan kenaikan harga beras tidak hanya terjadi di Indonesia, namun seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya