Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bongkar 8 Kasus Peredaran Narkotika, Polres Jakbar Sita Puluhan Kilogram Ganja & Sabu

Bongkar 8 Kasus Peredaran Narkotika, Polres Jakbar Sita Puluhan Kilogram Ganja & Sabu narkoba. shutterstock

Merdeka.com - Polres Metro Jakarta Barat menyita sekitar 22,2 kg sabu-sabu dan 22,3 ganja dari pengungkapan delapan kasus peredaran narkotika. Delapan kasus ini diungkap dalam satu kurun waktu satu bulan ke belakang.

"Total semua yang berhasil diamankan adalah 22,2 kilogram sabu-sabu dan juga kilogram ganja. Dari delapan tempat kejadian perkara (TKP) yang berhasil diungkap teman-teman satnarkoba," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus saat jumpa pers, Jumat (24/9).

Yusri menyebut, dari delapan kasus ini sembilan orang ditangkap. Dalam aksinya, mereka mengirimkan barang haram tersebut dengan dua cara, melalui transportasi bus antar kota provinsi maupun paket ekspedisi.

"Dari dua modus yang dilakukan oleh sembilan orang tersangka yang kita amankan. Pertama melewati bus antar kota, antar kota provinsi dari Sumatera. Yang kedua dengan menggunakan ekspedisi. Dua modus ini yang dilakukan para pelaku," kata Yusri.

Adapun kesembilan tersangka tersebut dari kasus pertama, yaitu USM (35) yang berhasil diamankan pada 4 September 2021, di Terminal Kampung Rambutan dengan barang bukti 19 paket sabu-sabu seberat 19,6 kg.

Selanjutnya, kasus kedua terkuak ketika dua paket narkotika sabu-sabu seberat 530,8 gram yang dikirim melalui jalur ekspedisi berhasil terdeteksi Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta.

"Ini adalah informasi yang kami terima langsung dari teman-teman bea cukai yang menyampaikan ke Polres Jakbar, bahwa ada pengiriman barang haram sabu-sabu ini yang kita amankan ada satu orang tersangka inisialnya ADM (37) di Jalan S Parman," sebutnya.

Kemudian untuk kasus ketiga, petugas berhasil meringkus DG di wilayah Bogor, Jawa Barat dengan barang bukti berupa 2 kg sabu. Lalu, kasus keempat petugas berhasil mengamankan 1,5 ganja dari dua pelaku yaitu FR (24) dan MI (25). Masih di kawasan Bogor, petugas juga kembali berhasil meringkus RN (30) dengan empat paket ganja sebesar 3,1 kg pada kasus kelima.

Kasus keenam, petugas berhasil menangkap RR (35) di wilayah Jakarta Pusat dengan barang bukti 4,1 kg ganja. Lalu ketujuh, dari tangan FP (31) petugas berhasil menyita 2,2 kg paket ganja dan 0,9 gram sabu-sabu.

Sedangkan untuk kasus kedelapan, petugas berhasil membongkar kasus lanjutan dari hasil pengembangan dengan membekuk PI (33) di Malang Jawa Timur berserta 6 kg paket ganja. Sementara dari kasus ini, petugas masih terus memburu satu orang inisial LB (50) yang telah masuk DPO.

"Total barbuk yang didapatan teman-teman semua ada 22,2 kg lebih sabu-sabu, dan 22,3 kg ganja. Yang kalau dihitung total semuanya sekitar Rp2,2 miliar lebih ya untuk pasar gelapnya. Dan atau bisa kita selamatkan generasi muda kita sekitar 197.000 generasi muda yang kita selamatkan," jelasnya.

Atas perbuatanya para pelaku disangkakan dengan Pasal 144 Ayat 2 Subsider pasal 112 Ayat 2 Subsider Pasal 111 Ayat 2 jo Pasal 135 UU RI No 35 Tahun 2009, UU Nakotika dengan ancaman paling singkat 5 tahun dan paling lama 20 tahun.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Satu Hektar Ladang Ganja Siap Panen Ditemukan di Perbukitan Empat Lawang, Jalan Kaki Butuh 6 Jam ke Lokasi
Satu Hektar Ladang Ganja Siap Panen Ditemukan di Perbukitan Empat Lawang, Jalan Kaki Butuh 6 Jam ke Lokasi

Ganja-ganja setinggi 2 meter ditanam di antara pohon kopi. Ditemukan juga bibit ganja.

Baca Selengkapnya
Mirisnya Peredaran Ganja di Grobogan, Berawal dari Rasa Ingin Tahu kini Jadi Pencandu
Mirisnya Peredaran Ganja di Grobogan, Berawal dari Rasa Ingin Tahu kini Jadi Pencandu

Peredaran narkoba begitu marak terjadi di Grobogan. Berbagai kalangan bisa menikmati barang terlarang itu.

Baca Selengkapnya
Polisi Beberkan Alasan Chandrika Chika Gunakan Narkoba, Kini Jadi Tersangka dan Terancam 4 Tahun Penjara
Polisi Beberkan Alasan Chandrika Chika Gunakan Narkoba, Kini Jadi Tersangka dan Terancam 4 Tahun Penjara

Menurut polisi, penggunaan ganja dalam lingkungan pergaulan sudah menjadi hal yang biasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bus Antarkota Diadang Bea Cukai saat Melintas di Malang, Ternyata Bawa Barang Ilegal Ini
Bus Antarkota Diadang Bea Cukai saat Melintas di Malang, Ternyata Bawa Barang Ilegal Ini

Bea Cukai Malang melakukan serangkaian penindakan terhadap peredaran barang ilegal

Baca Selengkapnya
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan
Dijanjikan Upah Rp135 Juta, Kurir Sabu 15 Kilogram Ditangkap Polisi saat Nunggu Jemputan Rekan

Pelaku terancam hukuman penjara seumur hidup atau mati akibat perbuatannya.

Baca Selengkapnya
Jual Ganja di Warung Kopi, Ibu Paruh Baya di Tapanuli Selatan Ditangkap Polisi
Jual Ganja di Warung Kopi, Ibu Paruh Baya di Tapanuli Selatan Ditangkap Polisi

Dalam penggeledahan itu, petugas kepolisian Polres Tapanuli Selatan menemukan 96 kemasan ganja kering seberat 360 gram.

Baca Selengkapnya
Puluhan Kilogram Ganja Kering Asal Aceh Gagal untuk Pesta Tahun Baru
Puluhan Kilogram Ganja Kering Asal Aceh Gagal untuk Pesta Tahun Baru

Ketiga tersangka kini terancam hukuman penjara 20 tahun akibat perbuatannya.

Baca Selengkapnya
Ganjar Dapat Info Kades dan Kepala Daerah Diintimidasi: Mulai Ditelepon Ojo Kenceng-Kenceng
Ganjar Dapat Info Kades dan Kepala Daerah Diintimidasi: Mulai Ditelepon Ojo Kenceng-Kenceng

Ganja Dapat Info Kades dan Kepala Daerah Diintimidasi: Mulai Ditelepon Ojo Kenceng-Kenceng

Baca Selengkapnya
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh

Praktik ini terungkap setelah polisi lebih dulu menerima informasi ada peredaran narkoba melintas di wilayah gerbang tol Sragen.

Baca Selengkapnya