Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Keindahan Masjid Terbesar di Eropa yang Berubah Warna Saat Adzan Berkumandang

Keindahan Masjid Terbesar di Eropa yang Berubah Warna Saat Adzan Berkumandang Masjid Prophet Mohammed. ©Instagram.com/visit_chechnya_95

Merdeka.com - Rusia baru meresmikan masjid terbarunya, yaitu Masjid Prophet Mohammed. Tempat ibadah ini berada di Kota Shali, Republik Chechnya. Bangunan tersebut diresmikan pada tanggal 23 Desember 2019 lalu.

Masjid Prophet Mohammed memiliki desain yang megah dan mewah, bahkan diklaim sebagai masjid terbesar di Eropa. Masjid tersebut menjadi perhatian sebab bangunan tersebut berganti warna saat azan berkumandang.

Masjid Terbesar dan Terindah di Eropa

Dilansir dari Reuters (26/12/2019), masjid yang dihiasi dekorasi marmer ini telah ditetapkan sebagai masjid terbesar dan terindah di Eropa oleh otoritas Chechnya.

Presiden Republik Chechnya, Ramzan Kadyrov mengatakan masjid ini memiliki desain yang unik dan megah. Terdapat empat menara yang menjulang tinggi di setiap sudut bangunan. Pada bagian tengah masjid terdapat sebuah kubah seperti masjid pada umumnya.

Sementara itu, pada bagian halaman masjid terdapat tumbuh-tumbuhan dan air mancur yang bisa memanjakan mata pengunjung. Jika dihitung bersama luas halamannya, masjid ini memiliki daya tampung sebanyak 70 ribu orang.

Berganti Warna Saat Adzan

masjid prophet mohammed

Instagram.com/visit_chechnya_95

Meskipun keindahannya tak dapat dipungkiri, daya tarik utama Masjid Prophet Mohammed baru terlihat saat adzan berkumandang. Jika suara adzan terdengar, bangunan masjid akan berubah warna. Perubahan warnanya berlangsung selama beberapa waktu, menampilkan warna hijau, biru, ungu, merah muda, hingga merah.

Harapan atas Kebangkitan Islam di Rusia

Masjid seluas 9.700 meter persegi ini merupakan buah karya arsitek terkenal asal Uzbekistan. Pembangunannya merupakan salah satu langkah yang dilakukan oleh Kadyrov setelah menjabat sebagai pemimpin di Chechnya. Hadirnya masjid ini diharapkan dapat menandai kebangkitan Islam di Rusia.Sebelumnya, Kadyrov pernah membangun sebuah masjid di Grozny pada 2008, tetapi keberadaan masjid tersebut telah rusak akibat perang Moskow setelah pecahnya Uni Soviet pada 1991. Meskipun pembangunan masjid tersebut sempat mendapat kritikan dari berbagai lembaga HAM, ada pula pihak yang memuji tindakan Kadyrov karena ia berhasil membawa ketenangan dan stabilitas di wilayah Federasi Rusia tersebut. Reporter: Tri Ayu Lutfiani/Asnida RianiSumber: Liputan6.com

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arab Saudi Bangun Masjid Cetak Tiga Dimensi Pertama di Dunia, Diresmikan Jelang Ramadan
Arab Saudi Bangun Masjid Cetak Tiga Dimensi Pertama di Dunia, Diresmikan Jelang Ramadan

Arab Saudi Bangun Masjid Cetak Tiga Dimensi Pertama di Dunia, Diresmikan Jelang Ramadan

Baca Selengkapnya
Bukan Arab, di Masjid Indonesia ada Tarawih dengan Durasi Terlama, Lafalkan 30 Juz Alquran
Bukan Arab, di Masjid Indonesia ada Tarawih dengan Durasi Terlama, Lafalkan 30 Juz Alquran

Tak biasa, di masjid tersebut telah melaksanakan salat tarawih dengan durasi terlama.

Baca Selengkapnya
Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda
Kisah Unik Masjid Mungsolkanas, Tertua di Bandung dan Namanya Pakai Bahasa Sunda

Masjid unik ini gunakan nama bahasa Sunda bukan Arab. Ini fakta di baliknya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA
Ada Nama Jalan dan Masjid Presiden Joko Widodo di Abu Dhabi, Jokowi: Tanda Keakraban Indonesia-PEA

Jokowi juga mengklaim hubung Indonesia dan Persatuan Emirat Arab sangat dekat dalam semua bidang,

Baca Selengkapnya
Menag Singgung Perbedaan Awal Ramadan 2024: Yang Beda Tak Perlu Dipersalahkan
Menag Singgung Perbedaan Awal Ramadan 2024: Yang Beda Tak Perlu Dipersalahkan

Menag Singgung Perbedaan Awal Ramadan 2024: Yang Beda Tak Perlu Dipersalahkan

Baca Selengkapnya
Momen Hangat Ulama Kondang Buka Puasa Bersama Jenderal AU, Beri Pesan 'Teruslah jadi Muslim Baik Jenderal'
Momen Hangat Ulama Kondang Buka Puasa Bersama Jenderal AU, Beri Pesan 'Teruslah jadi Muslim Baik Jenderal'

Bersama dengan jajaran dan keluarga besar TNI, ternyata sang ulama kondang itu menghadiri undangan acara buka bersama Kepala Staf TNI AU (Kasau).

Baca Selengkapnya
Penampakan Antrean Sholat Idul Fitri di Tokyo Jepang Panjangnya Minta Ampun, Benar-benar Luar Biasa
Penampakan Antrean Sholat Idul Fitri di Tokyo Jepang Panjangnya Minta Ampun, Benar-benar Luar Biasa

Potret antrean panjang jemaah sholat Idul Fitri di Tokyo, Jepang, sungguh menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Makna Jika Ada Tanda Masjid di Al-Quran, Berikut Penjelasan Lengkapnya
Makna Jika Ada Tanda Masjid di Al-Quran, Berikut Penjelasan Lengkapnya

Tanda masjid di Al-Quran menyiratkan tentang sujud dan doa sadjah.

Baca Selengkapnya
Islam Ada Berapa? Berikut ini 7 Aliran Islam yang Wajib Kamu Ketahui beserta Pandangannya
Islam Ada Berapa? Berikut ini 7 Aliran Islam yang Wajib Kamu Ketahui beserta Pandangannya

Merdeka.com merangkum informasi tentang 7 aliran Islam yang wajib diketahui beserta pandangannya.

Baca Selengkapnya