Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

IKN Nusantara Bakal Punya Pusat Keuangan Seperti di Shenzen

IKN Nusantara Bakal Punya Pusat Keuangan Seperti di Shenzen

IKN Nusantara Bakal Punya Pusat Keuangan Seperti di Shenzen

Shenzen adalah kota yang didesain menjadi Zona Ekonomi Ekslusif oleh Pemerintah China.

Pemerintah berencana membangun financial center atau pusat keuangan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Rencana tersebut diatur dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No.12 Tahun 2023 tentang Pemberian Perizinan Berusaha, Kemudahan Berusaha, dan Fasilitas Penanaman Modal Bagi Pelaku Usaha di Ibu Kota Nusantara.

IKN Nusantara Bakal Punya Pusat Keuangan Seperti di Shenzen

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono mengatakan, konsep pembangunan pusat keuangan di IKN akan meniru kota Shenzhen di China. Shenzen sendiri adalah kota yang didesain menjadi Zona Ekonomi Ekslusif oleh Pemerintah China pada tahun 1980.

Saat ini, Shenzhen mengalami pertumbuhan PDB (Produk Bruto Domestik) sebesar 250.000 persen dari 1980 hingga 2022. Hal tersebut menjadikannya berada di peringkat ke-9 kota perekonomian berdasarkan Global Financial Centres Index 2022.

"Shenzhen merupakan percontohan yang baik di mana tidak hanya memiliki pertumbuhan ekonomi di pusat keuangan yang pesat, tetapi pertimbangan sustainability (keberlanjutan) yang juga menjadi perhatian penting dalam pembangunan pusat keuangan di Shenzhen," kata Bambang dalam keterangannya di Jakarta, Senin (11/12).

Deputi Pendanaan dan Investasi Otorita IKN Agung Wicaksono menyebut, saat ini Otorita IKN, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Himbara, bersama Delegasi Shenzen tengah melakukan diskusi untuk merealisasikan mimpi besar untuk mengaktualisasikan pusat keuangan di Ibu Kota Nusantara. Agung menambahkan hal ini juga secara pararel meningkatkan kerja sama bilateral antara Indonesia-Republik Rakyat China di sektor lainnya, terutama di Nusantara.

IKN Nusantara Bakal Punya Pusat Keuangan Seperti di Shenzen

"Nantinya Pusat Keuangan Nusantara akan memiliki ruang lingkup yang luas dimana mencakup pusat keberlanjutan, pusat komoditas, pusat keuangan Islam, pusat ventura, pusat asuransi, dan pusat Dana Investasi Real Estat (DIRE)," ucapnya.

Delegasi dari Urban Planning dan Design Institute of Shenzhen, Simon Xian, menjelaskan upaya Pemerintah Kota Shenzen untuk mengembangkan pusat keuangan di Kota Shenzen di mulai pada 1986 lalu. Di mana pembangunan tersebut terbagi menjadi empat rencana besar. 

Merdeka.com

Pertama, menarik institusi perekonomian untuk hadir di pusat perekonomian di Shenzhen.

Bahkan, Pemerintah Shenzen tidak hanya mengundang bank milik negara, tetapi bank internasional juga menjadi targetnya seperti Nanyang Commercial Bank yang menjadi bank asing pertama yang dibangun di daratan Republik Rakyat China, tepatnya di Shenzhen pada tahun 1986.

Berkaitan dengan rencana pertama, rencana kedua adalah meningkatkan perekonomian lokal di distrik khusus pusat keuangan.

"Kami berusaha mendorong inovasi dan perekonomian lokal melalui bank-bank yang telah ada di Shenzhen serta secara pararel membangun bank lokal Shenzhen (Shenzen Development Bank)," ujar Simon.

Merdeka.com

Rencana ketiga adalah meningkatkan pergerakan pasar modal di Shenzhen.

Pemerintah Shenzhen melakukan inovasi seperti membangun Shenzhen Stock Exchange dan mempromosikan reformasi keuangan bagi industri yang berbisnis di Shenzhen seperti private shareholding dan over-the-counter trading.

Terakhir, mempromosikan fintech dan jasa keuangan yang inovatif. Simon menyebut dengan revolusi industri 4.0, Pemerintah Shenzhen memberi perhatian terhadap digitalisasi dan konsep keberlanjutan terhadap jasa keuangan.

"Keuangan yang berkelanjutan seperti green dan blue finance menjadi bentuk keuangan yang juga dikembangkan Shenzhen di awal 2020," pungkas Simon.

Ekonomi AS dan China Terguncang, Begini Dampaknya ke Indonesia
Ekonomi AS dan China Terguncang, Begini Dampaknya ke Indonesia

Tiga negara besar yakni Amerika Serikat, China dan Eropa dalam situasi mengendalikan dan mengelola ekonomi yang tidak mudah.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Indonesia Terancam Anjlok saat Ekonomi China Melambat, Begini Penjelasannya
Pertumbuhan Indonesia Terancam Anjlok saat Ekonomi China Melambat, Begini Penjelasannya

Tak bisa dipungkiri, China merupakan negara mitra dagang terbesar Indonesia.

Baca Selengkapnya
Miris! China Ekonomi Terbesar Kedua Dunia Anak Mudanya Susah Cari Kerja
Miris! China Ekonomi Terbesar Kedua Dunia Anak Mudanya Susah Cari Kerja

Zhu kini harus bersaing dengan semakin banyak orang China yang terjun ke industri transportasi online.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pendiri Huawei Dulunya Ternyata Orang Miskin, Tinggal di Rumah Reot dan Harus Makan Jagung
Pendiri Huawei Dulunya Ternyata Orang Miskin, Tinggal di Rumah Reot dan Harus Makan Jagung

Saat usianya menginjak 75 tahun, pendiri Huawei memiliki kekayaan sebesar USD 1,3 miliar atau Rp18,28 triliun (USD 1 = Rp14.066).

Baca Selengkapnya
Kalahkan Amerika Serikat, China Bakal Jadi Negara Adidaya Pada 2028
Kalahkan Amerika Serikat, China Bakal Jadi Negara Adidaya Pada 2028

Prediksi tersebut berkaca terus membaiknya laju perekonomian China selama lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Ekonomi China Melambat Ancam Kinerja Ekspor Indonesia
Ekonomi China Melambat Ancam Kinerja Ekspor Indonesia

Perlambatan ekonomi China memberikan pengaruh ke ekonomi negara lain, termasuk Indonesia.

Baca Selengkapnya
Penyelundupan 5 Ton Ore Nikel, Luhut: Pak Firli Langsung Cek ke China
Penyelundupan 5 Ton Ore Nikel, Luhut: Pak Firli Langsung Cek ke China

KPK tengah mendalami dugaan keterlibatan pihak Bea Cukai dalam penyelundupan tersebut.

Baca Selengkapnya
Di Pertemuan Gubernur dan Wali Kota se-ASEAN, Sektor Ekonomi Jadi Pembahasan Krusial
Di Pertemuan Gubernur dan Wali Kota se-ASEAN, Sektor Ekonomi Jadi Pembahasan Krusial

Tingkat perdagangan ASEAN dengan negara mitra tumbuh signifikan, mencapai 34% dalam dekade terakhir. Sementara, nilai investasi asing pada 2021 capai USD179 M.

Baca Selengkapnya
Nama DKI Berubah Jadi DKJ Setelah Ibu Kota Pindah, Jakarta Jadi Pusat Ekonomi
Nama DKI Berubah Jadi DKJ Setelah Ibu Kota Pindah, Jakarta Jadi Pusat Ekonomi

Sri Mulyani sudah merapatkan hal ini di Istana Merdeka pada Selasa (12/9) .

Baca Selengkapnya