Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Daftar Terbaru Orang Terkaya di India, Banyak yang Hartanya Turun Tajam

Daftar Terbaru Orang Terkaya di India, Banyak yang Hartanya Turun Tajam Mukesh Ambani. merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - India termasuk negara yang memiliki rekor jumlah orang kaya tertingi. Namun, pada tahun ini kekayaan bersih gabungan mereka menurun 10 persen dari USD 750 miliar turun menjadi USD 675 miliar dibanding tahun 2022. Sebagian besar penyebab penurunan tersebut karena adanya perubahan kekayaan seorang miliuner yaitu perusahaan di Grup Adani.

Kekayaan Grup Adani turun drastis karena adanya laporan pada bulan Januari tentang tuduhan penipuan oleh short-seller Hindenburg Research. Penurunan saham ini hampir mengurangi separuh kekayaan bersih Gautam Adani menjadi USD 47,2 miliar atau sebesar Rp704 triliun dibanding sebelumnya mencapai USD90 miliar.

Meskipun kekayaan sepuluh orang terkaya lainnya di India tidak menyusut sebanyak yang dialami Adani, secara keseluruhan pergerakannya menurun. Kecuali salah satu miliuner farmasi Dilip Shanghvi, yang kekayaannya tidak berubah sejak tahun lalu.

Mengutip dari Forbes, ada tiga wanita masuk ke peringkat orang terkaya di India. Berikut daftar terbaru orang terkaya di India

1. Mukesh Ambani

Mukesh Ambani (65) mengalami penurunan kekayannya hingga 8 persen. Namun, dia mempertahankan posisi pertama orang terkaya di India dan Asia. Kekayaannya bersumber dari pendapatan Reliance Industries. Saat ini kekayaan bersih sebesar USD 83,4 miliar. Sedangkan Pendapatan tahunan Reliance Industries-nya melampaui USD 100 miliar untuk pertama kalinya dalam tahun fiskal hingga Maret 2022.

2. Gautam Adani

Pengusaha asal India Gautam Adani jadi orang terkaya nomor dua di India. Kekayaan Grup Adani turun drastis karena adanya laporan pada bulan Januari tentang tuduhan penipuan oleh short-seller Hindenburg Research.

Penurunan saham ini hampir mengurangi separuh kekayaan bersih Gautam Adani menjadi USD 47,2 miliar atau sebesar Rp704 triliun dibanding sebelumnya mencapai USD 90 miliar.

Sebagian besar bisnis Adani terkait dengan konglomerasi Adani Group yang mencakup kegiatan amat luas. Adani Group berfokus pada bisnis pelabuhan dan batu bara, yang berkembang pesat dalam beberapa tahun terakhir.

3. Shiv Nadar

Shiv Nadar (78) merupakan miliuner pendiri dan ketua emeritus HCL Technologies dan Shiv Nadar Foundation. Kekayaan raja perangkat lunak ini anjlok 11 persen dari tahun lalu menjadi USD 25,6 miliar atau setara setara dengan Rp360,39 triliun. Tetapi dia dapat mempertahankan posisi ketiga orang terkaya di India.

4. Cyrus Poonawalla

Cyrus Poonawalla (82) dikenal sebagai raja vaksin India. Kekayaannya bersumber dari Cyrus Poonawalla Group, yang meliputi Serum Institute of India, sebuah perusahaan biotech India yang menjadi produsen vaksin terbesar di dunia.

Namun, kekayaannya juga mengalami penurunan sebesar 7 persen dari tahun lalu menjadi USD 22,6 miliar. Tetapi dia dapat mempertahankan posisinya sebagai orang terkaya keempat di negara India.

5. Radhakishan Damani

Radhakishan Damani (67) merupakan pendiri Avenue Supermarts Limited yang setara dengan Walmart mengalami penurunan. Diakibatkan oleh hambatan inflasi yang hampir seperempat kekayaan raja ritel ini turun menjadi USD 15,3 miliar.

Meskipun Damani masih termasuk di antara sepuluh orang India terkaya di dunia, dia menyerahkan posisinya sebagai orang terkaya kelima di negara itu kepada raja baja Lakshmi Mittal.

6. Lakshmi Mittal

Lakshmi Mittal (72) , memiliki pendapatan senilai USD 80 miliar dari ArcelorMittal, perusahaan pembuat baja terbesar di dunia yang semakin berfokus pada produk rendah karbon.

7. Savitri Jindal

Ibu dari pemimpin Grup OP Jindal ini, merupakan satu-satunya wanita di antara 10 orang India terkaya. Kekayaannya mengalami penurunan dari USD 17,7 miliar setara Rp270 triliun menjadi USD 16,9 miliar.

8. Falguni Nayar

Falguni Nayar (60) yang mempertahankan gelarnya sebagai wanita swadaya terkaya di negara India meskipun saham FSN E-Commerce Ventures miliknya turun, yang memiliki startup kecantikan dan mode Nykaa . Kekayaannya bernilai USD 2,6 miliar, turun dari USD 4,5 miliar tahun lalu.

9. Rekha Jhunjhunwala

Rekha Jhunjhunwala (59) memiliki sumber kekayaan dari saham yang diwarisi oleh mendiang suaminya Rakesh Jhunjhunwala, yang sering disebut sebagai Warren Buffett dari India. Memiliki kekayaan bersih sebesar USD 5,1 miliar.

10. Rohiqa Cyrus Mistry

Rohiqa Cyrus Mistry (52) berprofesi sebagai pengusaha yang merupakan istri dari mendiang pengusaha Irlandia menjabat sebagai dewan perusahaan induk Tata Group, Tata Sons dan dialihakan kepada istrinya. Sekarang dia memiliki kekayaan bersih sebesar USD 7 miliar.

Reporter Magang: Ananda Tias Putri 

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sempat Kena Skandal Manipulasi Pasar, Gautam Adani Kembali Jadi Orang Terkaya di Asia

Sempat Kena Skandal Manipulasi Pasar, Gautam Adani Kembali Jadi Orang Terkaya di Asia

Kekayaan Gautam Adani sempat turun drastis akibat skandal manipulasi pasar.

Baca Selengkapnya
Konglomerat Indonesia Ini Pernah Rasakan Hilang Kekayaan Rp2 Miliar per Detik

Konglomerat Indonesia Ini Pernah Rasakan Hilang Kekayaan Rp2 Miliar per Detik

Melansir Forbes, orang terkaya Indonesia ini masuk sebagai orang terkaya peringkat enam, se-Asia.

Baca Selengkapnya
Daftar Orang Terkaya di Indonesia 2024, Lengkap dengan Jumlah Hartanya

Daftar Orang Terkaya di Indonesia 2024, Lengkap dengan Jumlah Hartanya

Daftar orang terkaya di Indonesia 2024 selalu menjadi bahan pembicaraan yang menarik bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daftar 10 Orang Paling Kaya di Malaysia, Ada Pendiri Mr. D.I.Y.

Daftar 10 Orang Paling Kaya di Malaysia, Ada Pendiri Mr. D.I.Y.

Daftar konglomerat terkaya di Malaysia 2024 berdasarkan data Forbes.

Baca Selengkapnya
Data Terbaru Lima Orang Paling Kaya di Indonesia Tahun 2024

Data Terbaru Lima Orang Paling Kaya di Indonesia Tahun 2024

Prajogo masih bercokol di posisi pertama sebagai orang paling kaya di dunia. Harta Prajogo senilai USD39,7 miliar atau setara Rp621 triliun.

Baca Selengkapnya
Daftar Terbaru 5 Orang Terkaya Dunia, Tersebar Hampir di Semua Benua

Daftar Terbaru 5 Orang Terkaya Dunia, Tersebar Hampir di Semua Benua

Elon Musk menjadi orang terkaya kedua di dunia dengan total kekayaan USD201,7 miliar atau setara dengan Rp3,1 kuadriliun.

Baca Selengkapnya
Empat Konglomerat yang Sukses Menghasilkan Harta Kekayaan Tanpa Warisan

Empat Konglomerat yang Sukses Menghasilkan Harta Kekayaan Tanpa Warisan

Forbes mencatat, hanya ada 26 dari 760 orang di dunia, yang memiliki kekayaan melimpah dari nol dengan kerja keras sendiri.

Baca Selengkapnya
Perhiasan Dipakai Orang Terkaya India saat Pesta Pranikah Anaknya Bernilai Rp1 Triliun, Ada Kalung Berlian Zamrud

Perhiasan Dipakai Orang Terkaya India saat Pesta Pranikah Anaknya Bernilai Rp1 Triliun, Ada Kalung Berlian Zamrud

Perhiasan mahal yang dikenakan Nita Ambani tersebut berupa kalung berlian zamrud dengan bandul berbentuk lempengan berwarna hijau menyala.

Baca Selengkapnya
Pesan Orang Kaya Dunia: Uang Tak Bisa Membeli Waktu dan Uang Bukan Sumber Kebahagiaan

Pesan Orang Kaya Dunia: Uang Tak Bisa Membeli Waktu dan Uang Bukan Sumber Kebahagiaan

Miliarder ini menyarankan agar para anak muda bisa mencari pekerjaan yang disukainya dibanding harus mencari pekerjaan dengan gaji yang tinggi.

Baca Selengkapnya