Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bidik Indonesia Timur, AirAsia Bakal Buka Rute Penerbangan ke Sorong

Bidik Indonesia Timur, AirAsia Bakal Buka Rute Penerbangan ke Sorong Pesawat AirAsia. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Direktur Utama AirAsia Indonesia Dendy Kurniawan menegaskan, komitmen pihaknya untuk memperluas rute domestik, termasuk ke rute yang dianggap 'kurus'. Saat ini, kata dia, AirAsia tengah menjajaki penerbangan ke Sorong, Papua Barat.

Dia mengatakan pada tahun ini, pihaknya menyasar tiga wilayah di Indonesia Timur. Sejauh ini pihaknya sudah membuka rute penerbangan ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Lombok, Labuan Bajo, dan Sorong. Lombok sudah kami realisasikan, Labuan Bajo hari ini kami sudah launching. Sorong sudah kami diskusikan. Yang sudah menjadi kenyataan, Lombok dan Labuan Bajo," kata dia, di Jakarta, Senin (24/6).

Dia menjelaskan, tahun ini AirAsia menargetkan tambahan 7 rute domestik dari sebelumnya 10 rute. Hari ini, AirAsia telah menambah 5 rute sehingga tersisa 2 rute lagi. Meskipun demikian, dia belum menyampaikan secara pasti rute-rute tersebut.

"Memang kita prediksikan di akhir tahun dari 10 rute itu menjadi 17 rute domestik. Jadi tambah rute. Kita launching Jakarta-Lombok, kemudian Bali-Labuan Bajo, Lombok-Yogyakarta, Bali-Lombok, dan Surabaya-Kertajati," jelasnya.

Pada kesempatan yang sama dia pun turut menanggapi pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, yang menyatakan bakal memberikan akses pada maskapainya untuk mengembangkan rute domestik.

"Pernyataan Pak Luhut kita apresiasi. AirAsia akan dibantu untuk diberikan kemudahan dalam mendapatkan izin untuk terbang di rute domestik, tentu bukan hanya di rute gemuk tapi di rute kurang gemuk," jelas dia.

"Kami masih menunggu ada beberapa rute domestik yang sedang proses. tentunya kami sedang menunggu izinnya keluar baru nanti bisa sampaikan," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Tiga Maskapai Asing Ajukan Penerbangan Langsung ke Bali, Ada Etihad Airways dari Abu Dhabi
Tiga Maskapai Asing Ajukan Penerbangan Langsung ke Bali, Ada Etihad Airways dari Abu Dhabi

Maskapai asing lainnya yang disasar yakni Turkish Airlines yang rencananya menambah frekuensi penerbangan.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional

Maskapai Citilink, Batik Air dan Super Air Jet mengajukan penambahan slot terbang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Demi Promosikan Wisata Olahraga, Garuda Indonesia Rela Pesawatnya Dicat Warna Biru
Demi Promosikan Wisata Olahraga, Garuda Indonesia Rela Pesawatnya Dicat Warna Biru

Fitria menjelaskan pesawat kolaborasi itu akan digunakan untuk melayani berbagai penerbangan, baik untuk rute domestik maupun rute internasional.

Baca Selengkapnya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya
Turis Asing ke Bali Wajib Bayar Rp150 Ribu Mulai Februari 2024, Begini Mekanismenya

Pungutan Rp150 ribu ke turis asing akan diberlakukan di seluruh pintu masuk Pulau Bali.

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Jokowi mengatakan, bendungan dan Instalasi Pengolahan Air itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Peristiwa itu terjadi Pukul 07.57 WIB, saat melintas dari arah Utara, beberapa ratus meter dekat Stasiun Tanggullangin

Baca Selengkapnya
Rute Penerbangan Terpendek Kedua Dunia Ternyata Ada di Indonesia, Jarak Tempuhnya Cuma 73 Detik!
Rute Penerbangan Terpendek Kedua Dunia Ternyata Ada di Indonesia, Jarak Tempuhnya Cuma 73 Detik!

Lantas, dimana sebenarnya letak dari rute penerbangan unik tersebut?

Baca Selengkapnya
Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya
Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya

Kereta Api Airlangga menempuh perjalan selama 11 jam 45 menit untuk sampai tujuan.

Baca Selengkapnya