Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BERANI BERUBAH: Bisnis Angkringan dari Tangan Sang Fotografer

BERANI BERUBAH: Bisnis Angkringan dari Tangan Sang Fotografer Berani Berubah, Fotografer Bisnis Angkringan. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Beberapa bulan terakhir, bisnis yang dilakoni Dwi Apriyanto berhenti. Sejak Pandemi Covid-19 melanda Indonesia. Segala aktivitas dibatasi. Otomatis memengaruhi pendapatan Dwi Apriyanto.

Profesinya sebagai fotografer wedding sepi panggilan. Tak ingin putus harapan, Dwi mencoba mencari pekerjaan. Namun tawaran pekerjaan nyaris tak ada.

Dia mencari cara untuk bertahan hidup. Memberanikan diri berubah. Dia memilih berjualan angkringan. Ide ini didapat dari sang ayah yang juga berjualan makanan angkringan di Boyolali, Jawa Tengah. Niat Dwi berjualan angkringan didukung sang istri yang juga jago memasak. Semua dijalani dan berbuah hasil.

Dwi menjajakan dagangannya mulai dari pukul 17.30. Tak hanya membuka warung di depan rumah, Dwi juga berkeliling menawarkan dagangannya, bekerja sama dengan angkringan lainnya.

"Ada beberapa angkringan yang kerja sama dengan saya, dan dia men-support, alhamdullilah support sekali karena di situ enggak ada nasi bakar, makanya saya kasih nasi bakar dia senang." kata Dwi dalam program Berani Berubah, kolaborasi antara SCTV, Indosiar, Liputan6.com dan merdeka.com.

Dwi menerapkan protokol kesehatan bagi pengunjung yang datang ke warung angkringannya, seperti memakai masker.

"Mau santai duduk ngopi, pakai masker. Protokol kesehatan tetap kita jaga." kata Dwi.

Dwi bersyukur. Usaha angkringannya terbukti membuatnya mampu bertahan di tengah kesulitan ekonomi saat ini. Dia tak perlu menggadaikan harta bendanya. Dwi semakin bersemangat menjajakan dagangannya.

Tak dipungkiri, Dwi merindukan masa-masa menjadi fotografer. Seiring pelonggaran aktivitas, Dwi menerima satu atau dua job sebagai fotografer di acara pernikahan. Ini merupakan job perdana selama pandemi Covid-19. Dwi tetap bersyukur. Masih ada pemasukan tambahan di tengah pandemi ini.

Dwi berpesan, di masa pandemi ini, jangan hanya diam. Terus semangat dan tetap memutar otak demi mendapat pemasukan dan pekerjaan yang baru. Jangan terpaku pada satu pekerjaan yang belum ada kepastian.

Dia mendapat banyak hikmah di tengah kondisi saat ini. Dia semakin yakin dengan kemampuannya sendiri. Berani mengubah arah haluan dengan segala risikonya. Berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarganya.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kembangkan Bisnis Berkelanjutan, BTN Kembali Gelar Anugerah Jurnalistik dan Foto

Kembangkan Bisnis Berkelanjutan, BTN Kembali Gelar Anugerah Jurnalistik dan Foto

Dengan industri pembiayaan perumahan yang tumbuh positif, maka akan turut menopang perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya
Pemuda 20 Tahun Ini Tak Kenal Gengsi, Lulus SMA Langsung Terjun Bisnis Bawang Goreng dan Kini Tinggal Menikmati Hasil

Pemuda 20 Tahun Ini Tak Kenal Gengsi, Lulus SMA Langsung Terjun Bisnis Bawang Goreng dan Kini Tinggal Menikmati Hasil

Adit merasa, dari pada bekerja untuk orang lain, lebih baik dia mengembangkan usaha keluarganya agar lebih sukses.

Baca Selengkapnya
Lahir dari Keluarga Miskin dan Putus Kuliah, Bayu Sukses Bisnis Percetakan Setelah Daftar Haji

Lahir dari Keluarga Miskin dan Putus Kuliah, Bayu Sukses Bisnis Percetakan Setelah Daftar Haji

Bayu mengawali bisnisnya bersama sang istri. Dia sempat 5 kali berganti jenis usaha sampai ke usaha percetakan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hanya Lulusan SD, Pria ini Justru Jadi Pengusaha Otomotif Mendunia

Hanya Lulusan SD, Pria ini Justru Jadi Pengusaha Otomotif Mendunia

Kerja keras sangat dibutuhkan seseorang untuk menjadi sukses.

Baca Selengkapnya
FOTO: Operasi Pasar Bulog, Warga Bekasi Utara Antusias Antre Beras SPHP yang  Harganya Terjangkau

FOTO: Operasi Pasar Bulog, Warga Bekasi Utara Antusias Antre Beras SPHP yang Harganya Terjangkau

Beras SPHP belakangan ini menjadi pilihan alternatif sejumlah konsumen di tengah terus melonjaknya harga beras.

Baca Selengkapnya
Ini Dia 10 Wanita Paling Kaya di Dunia Hasil Usaha Mereka Sendiri, Bukan Warisan

Ini Dia 10 Wanita Paling Kaya di Dunia Hasil Usaha Mereka Sendiri, Bukan Warisan

Pada tahu 2004 dia mendirikan bisnis ini karena kesulitan berbelanja pakaian sambil merawat bayinya.

Baca Selengkapnya
Terjerat Utang Rp2,4 Miliar, Polisi Muda Ini Akhirnya Sukses Bisnis Sandal Terapkan Bisnis Syariah

Terjerat Utang Rp2,4 Miliar, Polisi Muda Ini Akhirnya Sukses Bisnis Sandal Terapkan Bisnis Syariah

Beni memberanikan diri memproduksi kembali brand pribadi mereka, yaitu Boloni yang sebelumnya sudah ada.

Baca Selengkapnya
Nekat Bisnis Ikan Mas Koki, Modal Seadanya Hingga Bisa Raup Omzet Rp20 Juta per Bulan

Nekat Bisnis Ikan Mas Koki, Modal Seadanya Hingga Bisa Raup Omzet Rp20 Juta per Bulan

Agung yang memiliki modal Rp50.000 membeli 20 ekor ikan mas koki dan membuat kolam di dapur rumah orang tuanya.

Baca Selengkapnya
Bisnisnya Hancur Dilahap Api, Perempuan Ini Bangkit Meski Terjerat Utang

Bisnisnya Hancur Dilahap Api, Perempuan Ini Bangkit Meski Terjerat Utang

Dia membuat produk perawatan rambut lalu dijual ke berbagai salon daerah Tangerang.

Baca Selengkapnya