Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenang Irma Bule, Pedangdut yang Tewas Dipatuk King Kobra saat Manggung

Mengenang Irma Bule, Pedangdut yang Tewas Dipatuk King Kobra saat Manggung irma bule. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - King kobra merupakan ular yang sangat berbahaya. King kobra pun ditakuti spesies di lingkungan hutan. King kobra bukan lah tipe penyerang manusia kecuali diserang lebih dahulu.

Bisa king kobra pun mematikan. King kobra dapat mematikan manusia dalam waktu yang singkat. Seperti yang dialami oleh pedangdut Irma Bule. Irma tewas setelah dipatuk oleh king kobra yang dibawanya manggung. Berikut ulasan lengkapnya.

Irma Bule Dipatuk King Kobra

004 nfi

facebook.com/nino.ardiansyah

Irma Bule dikenal sebagai salah satu biduan wanita. Irma Bule kerap menghibur pemirsa dengan tarian ularnya. Tetapi terjadi kejadian nahas di tahun 2016 hingga menghilangkan nyawanya.

Saat tengah bernyanyi di acara hajatan di Dusun Selang Hajat, Desa Lemahabang, Karawang, Jawa Barat pada Minggu (3/4/2016), king kobra yang ia bawa manggung berbalik arah lalu mematuk paha Irma.

Irma Sempat Menolak Diobati

Ferlando, salah seorang saksi yang melihat aksi Irma mengungkapkan jika setelah kejadian tersebut, pawang ular berusaha untuk mengobati Irma. Tetapi Irma menolaknya dan meyakinkan jika dirinya baik-baik saja. Tetapi, 45 menit kemudian Irma ambruk.Irma pun sempat dilarikan ke Rumah Sakit Intan Barokah untuk mendapatkan tindakan medis. Namun nyawanya tak tertolong."Dia muntah-muntah, kejang-kejang, badan kaku," ucapnya.

Honor yang Diterima Irma Tidak Terlalu Besar

003 nfi

facebook.com/nino.ardiansyah

Ferlando pun menambahkan jika honor yang diterima oleh Irma sekali manggung tidak terlalu besar. Dengan honor segitu Irma akan menghibur hingga acara selesai tengah malam."Umumnya kalau nyanyi Rp 250 ribu, tapi Irma kan ambil dua job, untuk yang tari ular Rp 500 ribu," ucap Ferlando pada Merdeka.com, Senin (4/4/2016).

Kobra yang Patuk Irma Milik Mbah Bogel

Kobra yang mematuk Irma diketahui milik warga Karawang yang bernama Mbah Bogel. Ular tersebut bernama Rianti. Rianti memiliki panjan 2,2 meter dan usianya sekitar 3 tahun."Ular yang gigit Irma itu jenis king cobra dan diberi nama Rianti. Panjangnya 2,2 meter usianya sekitar 3 tahun dan warnanya hitam abu-abu," ucap seorang warga bernama Diki Sunarto (35) saat dihubungi merdeka.com, Selasa (5/4/2016).

Rianti Dipinjam Tanpa Sepengetahuan Mbah Bogel

002 didi syafirdi

2016 Merdeka.com

Diki pun menambahkan jika Rianti dipinjam tanpa sepengetahuan Mbah Bogel. Ia pun mengatakan jika Mbah Bogel mengetahui ular king kobranya dipinjam pasti Mbah Bogel akan ikut untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan."Tapi sepengetahuan saya, Rianti ini dipinjam tanpa sepengetahuan Mbah Bogel ke acara show dangdut itu. Kalau Mbah Bogel tahu ularnya dipinjam, dia pasti ikut untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," ucap Diki menambahkan.

Polisi Jelaskan Hasil Autopsi Irma

Kasat Reskrim Polres Karawang AKP Dony Satri Wicaksono mengatakan dari hasil autopsi tim forensik RSUD Karawang, jika bisa ular king kobra tersebut menyebar hingga menimbulkan bercak darah di jantung."Ya dari hasil autopsi, menerangkan bahwa penyebab kematian korban akibat bisa ular," ucap AKP Dony pada Merdeka.com, Sabtu (16/4/2016).AKP Dony pun menambahkan hasil autopsi diperkuat oleh pemeriksaan terhadap 8 saksi termasuk pawang ular yang saat peristiwa terjadi berada di lokasi. "Untuk sang pawang pemeriksaan sudah kami lakukan dua kali," tambahnya.

(mdk/add)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bukan King Kobra, Ini Serangan Ular Tercepat di Dunia

Bukan King Kobra, Ini Serangan Ular Tercepat di Dunia

Berikut ini ular yang memiliki serangan tercepat.

Baca Selengkapnya
Hati-hati Musim Hujan, Heboh Ular Kobra Ada di Dalam Helm Cari Kehangatan

Hati-hati Musim Hujan, Heboh Ular Kobra Ada di Dalam Helm Cari Kehangatan

Sungguh mengerikan. Seekor ular king cobra ditemukan bersembunyi di dalam helm.

Baca Selengkapnya
Tidak Menakutkan, Mungkin Inilah Bentuk Ular Terlucu di Dunia

Tidak Menakutkan, Mungkin Inilah Bentuk Ular Terlucu di Dunia

Arabian sand boa, yang dikenal dengan Boa pasir Arab adalah jenis ular yang menarik perhatian banyak orang karena cirinya yang unik. Yuk simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ditinggal Orang Tua Panen Durian, Seorang Remaja Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk

Ditinggal Orang Tua Panen Durian, Seorang Remaja Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk

"Korban ditemukan tewas dengan banyak luka. Diduga akibat pembunuhan," ungkap Kasi Humas Polres OKU Iptu Ibnu Holdon

Baca Selengkapnya
Kandang Kambing di Situbondo Ini Bikin Heran Warganet, di Dalamnya Ada 'Zebra' sampai 'Singa'

Kandang Kambing di Situbondo Ini Bikin Heran Warganet, di Dalamnya Ada 'Zebra' sampai 'Singa'

Pria ini menyebut kandang kambingnya sebagai kebun binatang.

Baca Selengkapnya
Tak Semua Bertelur, 7 Ular Ini Berkembang Biak dengan Cara Melahirkan!

Tak Semua Bertelur, 7 Ular Ini Berkembang Biak dengan Cara Melahirkan!

Dilansir dari a-z Animals menariknya ada beberapa spesies ular yang melahirkan anak hidup, mirip dengan mamalia. Simak selengkapnya disini!

Baca Selengkapnya
Istri Kabur ke Rumah Orangtua Usai Cekcok, Menantu Bunuh Mertua

Istri Kabur ke Rumah Orangtua Usai Cekcok, Menantu Bunuh Mertua

Nyawanya tak tertolong karena kehabisan banyak darah akibat tusukan pisau yang dilayangkan mertuanya.

Baca Selengkapnya
“Terpaksa” Pulang ke Kampung Halaman Demi Mertua, Pria Bantul Ini Teruskan Usaha Ayah Jadi Pembuat Keris

“Terpaksa” Pulang ke Kampung Halaman Demi Mertua, Pria Bantul Ini Teruskan Usaha Ayah Jadi Pembuat Keris

Untuk memudahkan koordniasi, Giyatono membuat paguyuban pembuat keris. Paguyuban itu telah terdaftar sebagai salah satu kluster BRI

Baca Selengkapnya
Mengenal Burung Paruh Kodok yang Pandai Berkamuflase, Salah Satu Habitatnya ada di Lereng Gunung Merapi

Mengenal Burung Paruh Kodok yang Pandai Berkamuflase, Salah Satu Habitatnya ada di Lereng Gunung Merapi

Berbeda dengan kebanyakan burung, Burung Paruh Kodok tidak jago terbang.

Baca Selengkapnya