Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Daftar Kecelakaan Luar Angkasa Paling Tragis Sepanjang Sejarah

Perjalanan ke luar angkasa merupakan sebuah perjalanan yang panjang dan juga penuh dengan resiko. Bahkan, selama 50 tahun terakhir sudah tercatat banyak sekali tragedi kecelakaan yang terkait dengan penerbangan luar angkasa. 

Mengutip dari History dan Astronomy, Minggu, (26/11), setidaknya selama setengah abad terakhir terdapat 30 astronot, dan kosmonot yang tewas sedang menjalankan misi atau sedang berlatih.

Berdasarkan jumlah korban jiwa yang termakan dalam kecelakaan tersebut, ternyata hal ini berkaitan dengan 5 kecelakaan paling mematikan yang pernah terjadi selama misi penerbangan ke luar angkasa, berikut deretan nya.

<b>Apollo 1 - 1967</b>

Apollo 1 - 1967

Kecelakaan dalam misi ini merupakan kejadian paling fatal sepanjang sejarah penerbangan luar angkasa, yang terjadi di Amerika Serikat (AS), pada 27 Januari 1967. 

Penyebab kejadian dari kecelakaan ini adalah munculnya kilatan api pada modul komando Apollo 204, ketika sedang melaksanakan simulasi peluncuran di Stasiun Angkatan Udara Cape Canaveral, Florida. 

Percikan api ini memicu kebakaran di area penyimpanan oksigen. Ketika api mulai menyebar, kemudian terdapat masalah lain yaitu kesalahan pada desain pintu palka yang susah dibuka.

Hal tersebut membuat para astronot sesak nafas dan menewaskan 3 astronot NASA, yaitu Virgil Grissom, Edward White, dan Roger Chaffee.

<b>Soyuz 1 - 1967</b>

Soyuz 1 - 1967

Tepat setelah 3 bulan kejadian Apollo 1, Uni Soviet secara resmi mengumumkan akan melakukan luar angkasa pertama mereka yang dinamakan Soyuz-1. Sayangnya, ketika sedang dalam tahap percobaan, misi ini sudah menunjukkan adanya masalah.

Salah satu panel surya yang mereka pasang gagal dan memutuskan pasokan listrik pada kendali pesawat, dan mengganggu keseimbangan pesawat tersebut.

Ketika akan jatuh ke Bumi, sayangnya parasut pada Soyuz-1 tidak terpasang dengan benar ketika memasuki atmosfer Bumi,  sehingga menyebabkan pesawat tersebut jatuh langsung ke tanah di daerah Tenggara Rusia.

Nahasnya, kejadian ini juga memakan jiwa salah satu astronot Rusia yang bernama Vladimir Komarov tewas dalam uji coba misi ini. 

<b>Soyuz 11 - 1971</b><br>

Soyuz 11 - 1971

Setelah gagal pada misi sebelumnya, Rusia kemudian melakukan misi lainnya yang bernama Soyuz 11. Misi ini merupakan eksperimen dan observasi di stasiun luar angkasa yang dilakukan selama 3 minggu. 

Awalnya misi ini berjalan dengan normal. Namun, ketika tim di darat membuka palka, mereka menemukan ketiga kosmonot yang sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri.

Setelah di cek oleh tim pemeriksa, ternyata Soyuz 11 memiliki ventilasi udara yang rusak. Hal ini yang menyebabkan tekanan kabin mengalami penurunan.

Lebih parahnya lagi, ketika ditemukan, para kosmonot ini tidak ada satupun yang mengenakan pakaian luar angkasa dan diduga mereka semua mati lemas pada 30 menit sebelum pendaratan.

Sejak saat itu, pihak AS dan Uni Soviet memberikan persyaratan agar seluruh kosmonot dan astronot tetap memakai pakaian luar angkasa selama berjalannya misi. 

<b>Challenger - 1986</b><br>

Challenger - 1986

Pada tanggal 28 Januari 1986, salah satu pesawat ulang-alik milik NASA mengalami kecelakaan, yaitu hancur setelah 73 detik diluncurkan dari Cape Canaveral, dan jatuh ke Samudera Atlantik dari ketinggian 50.000 kaki. 

Peristiwa ini setidaknya memakan 7 nyawa pada astronot yang terlibat di dalamnya.

Setelah dilakukan penyelidikan, ternyata penyebab dari kecelakaan ini adalah kerusakan di cincin-O pada karet pesawat ruang angkasa yang diakibatkan oleh suhu dingin yang ekstrim. 

<b>Columbia- 2003</b><br>

Columbia- 2003

Setelah gagal pada misi sebelumnya, NASA kembali menggunakan pesawat ulang-alik pada tahun 2001. Sayangnya, misi ini juga menuai kekecewaan yang menewaskan 7 astronot di dalamnya. 

Kecelakaan ini diakibatkan karena masuknya gas panas yang disebabkan oleh sayap pesawat yang rusak. Sejak kejadian ini, NASA mengakhiri misi dengan menggunakan pesawat ulang-alik. 

NASA Batalkan Rencana Perjalanan Luar Angkasa, Terkuak Ini Penyebabnya
NASA Batalkan Rencana Perjalanan Luar Angkasa, Terkuak Ini Penyebabnya

Berikut alasan mengapa NASA membatalkan perjalanan ke stasiun luar angkasa.

Baca Selengkapnya
Kenapa Penerapan Jaringan 5G Terkesan Lama di Indonesia? Ini Jawabannya
Kenapa Penerapan Jaringan 5G Terkesan Lama di Indonesia? Ini Jawabannya

Ada beberapa alasan mengapa penerapan 5G terkesan lama.

Baca Selengkapnya
Jerapah Ini Punya Keanehan Corak Pada Tubuhnya, Begini Penampakannya
Jerapah Ini Punya Keanehan Corak Pada Tubuhnya, Begini Penampakannya

Jerapah ini jadi satu-satunya binatang yang aneh di dunia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tiga Pertanyaan tentang Kehidupan yang Dianggap Ilmuwan Masih Menjadi Misteri
Tiga Pertanyaan tentang Kehidupan yang Dianggap Ilmuwan Masih Menjadi Misteri

Berikut pertanyaan-pertanyaan mendasar yang masih menjadi perdebatan ilmuwan.

Baca Selengkapnya
Kepala Ular Raksasa 500 Tahun Lalu Tiba-tiba Muncul Usai Terjadi Gempa
Kepala Ular Raksasa 500 Tahun Lalu Tiba-tiba Muncul Usai Terjadi Gempa

Biasanya ilmuwan harus menggali lebih dalam untuk menemukan artefak. Tapi tidak kali ini.

Baca Selengkapnya
Bom Nuklir AS yang Hilang Pada Perang Dunia I Ternyata Masih Bisa Meledak
Bom Nuklir AS yang Hilang Pada Perang Dunia I Ternyata Masih Bisa Meledak

Berikut kisah tentang bom nuklir yang hilang pada perang Dunia I.

Baca Selengkapnya
Tumbuhnya Bunga di Antartika Jadi Kabar Buruk Bagi Kehidupan di Bumi, Ini Alasannya
Tumbuhnya Bunga di Antartika Jadi Kabar Buruk Bagi Kehidupan di Bumi, Ini Alasannya

Berikut adalah alasan mengapa ini menjadi petanda buruk menurut ilmuwan.

Baca Selengkapnya
Di Zaman Mesir Kuno Ada Sekte yang Mencampurkan Miras dengan Darah lalu Meminumnya, Terungkap Ini Tujuannya
Di Zaman Mesir Kuno Ada Sekte yang Mencampurkan Miras dengan Darah lalu Meminumnya, Terungkap Ini Tujuannya

Berikut adalah sekte zaman mesir kuno yang tak lazim.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Janji Dirut Baru BAKTI soal BTS 4G di Wilayah 3T
Catat, Ini Janji Dirut Baru BAKTI soal BTS 4G di Wilayah 3T

Dirut BAKTI baru punya janji mengentaskan konektivitas jaringan 4G di 3T.

Baca Selengkapnya