Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polresta Samarinda Bongkar 2 Kasus Curanmor dan Sita 18 Motor, Tembak 1 Tersangka

Polresta Samarinda Bongkar 2 Kasus Curanmor dan Sita 18 Motor, Tembak 1 Tersangka Polresta Samarinda tembak pelaku curanmor. ©2019 Merdeka.com/Saud Rosadi

Merdeka.com - Tim Jatantras Polresta Samarinda beserta Reskrim Polres Berau, Kalimantan Timur, mengungkap 2 kasus curanmor dalam waktu hampir bersamaan. Tiga orang ditangkap beserta barang bukti 18 motor curian. Satu di antaranya ditembak, karena melawan petugas.

"Kami ungkap dua kasus curanmor ini dalam sepekan ini," kata Kasat Reskrim Polresta Samarinda AKP Damus Asa dalam penjelasan dia di kantornya, Kamis (31/10) sore.

Terbongkarnya sindikat curanmor antar daerah itu, berawal dari penyelidikan kasus curanmor Reskrim Polres Berau, hingga ke Bengalon, di kabupaten Kutai Timur. Di Bengalon, polisi menangkap Mulyadi (35), terduga penadah motor curian.

"Berkembang, kita tangkap kemudian Basri. Tapi saat akan ditangkap, dia coba kabur. Sudah kita beri tembakan peringatan, masih nekat hingga kita lumpuhkan," ujar Damus.

Dari keterangan Basri terungkap, lokasi pencurian tidak hanya di Berau, melainkan juga di Samarinda, dan Kutai Kartanegara sekitar 20 TKP pencurian. "Paling banyak di Samarinda. Dan satu pelaku (Basri) ini residivis curanmor juga," sebut Damus.

"Motor yang dicuri dijual di Bengalon ke pekerja kebun sawit dengan harga murah. Rata-rata Rp1,5 juta-Rp3 juta. Dari kedua ini kita amankan 14 unit motor. Kasus ini sedang dikembangkan ke Kutai Kartanegara juga," terang Damus.

Di waktu hampir bersamaan, Jatanras Polresta Samarinda juga mengungkap kasus curanmor, dengan tersangka Sandy Pranata (26). "Kasusnya dari awal Januari 2019, ada 11 TKP curanmor dilakukan tersangka. Sementara barang bukti 4 motor sudah kita amankan," ungkap Damus.

"Karena dia (Sandy Pranata) ini pernah kerja di bengkel, dia mudah mencuri motor dengan menggunakan gunting memutus kabel di motor, kemudian membawa kabur," terangnya lagi.

Delapan belas motor dari 2 kasus curanmor berbeda, disita sebagai barang bukti. Tiga tersangka dijebloskan ke penjara Polresta Samarinda, dengan jeratan pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan. "Tiga tersangka ini bukan satu jaringan," pungkas Damus.

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa

Beruntung, polisi segera datang ke lokasi dan meredam amarah warga. Usai diamankan, kedua pelaku dibawa ke Mapolsek Kota untuk diinterogasi.

Baca Selengkapnya
Setang Motor ke Kanan Lebih Aman dari Pencurian? Residivis Curanmor ini Ungkap Fakta Sebenarnya

Setang Motor ke Kanan Lebih Aman dari Pencurian? Residivis Curanmor ini Ungkap Fakta Sebenarnya

Residivis curanmor mengungkap fakta di balik mitos menyetel setang ke kanan tidak bisa dibobol maling. Pengakuannya dibuat seusai diamankan ke Mapolsek Tambora.

Baca Selengkapnya
Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Cerita Rita Kebingungan Cari Suami, Naik Motor Bareng dari Karawang Terpisah di Bakauheni Mau Mudik ke Ketapang

Petugas gabungan di Lampung kemudian membantu menenangkan pemudik asal Karawang, Jawa Barat tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum

Awalnya Gerombolan Pemuda Ini Ditegur Pak Bhabin Motornya Tak Sesuai Aturan, Endingnya Diberi Kejutan Bikin Tersenyum

Brigadir Agus Kurniawan kedapatan menghampiri segerombolan pemuda di pinggir jalan.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Arus Balik Lebaran Malam Ini, Pemudik ke Jakarta Menyemut di Pantura hingga Arteri Karawang

Rata-rata titik kemacetan terjadi di titik menjelang dan setelah SPBU.

Baca Selengkapnya
Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor Teman Pria Ini Tertukar saat Parkir Bersebelahan, Bikin Bingung Warganet: Kuncinya Kok Bisa Sama

Motor milik temannya ini dibawa pengendara lain yang memiliki jenis sama. Apakah kunci motornya sama?

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Puncak Arus Balik Mudik di Pelabuhan Merak Malam Ini, Volume Kendaraan Terus Meningkat

Dari hasil rekapitulasi jumlah kendaraan pada arus mudik dari Merak ke Bakauheni yang didata Polda Banten sebanyak 259.216 kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Berkat 'Jumat Curhat' Polisi Comot Anggota Sindikat 'Petik' Motor Ojol di Pinggiran Mal

Berkat 'Jumat Curhat' Polisi Comot Anggota Sindikat 'Petik' Motor Ojol di Pinggiran Mal

Kapolsek Kelapa Gading Kompol Maulana Mukarom mengungkapkan pelaku diamankan inisial M. Sedangkan, komplotannya masih buron

Baca Selengkapnya