Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pasien Stadium Akhir Sukses Dicangkok Pakai Jantung Babi, Kondisinya Tak Terduga

Pasien Stadium Akhir Sukses Dicangkok Pakai Jantung Babi, Kondisinya Tak Terduga

Pasien Stadium Akhir Sukses Dicangkok Pakai Jantung Babi, Kondisinya Tak Terduga

Operasi terobosan ini dilakukan pada tanggal 20 September di UMMC.


Rumah Sakit Universitas Maryland mengumumkan jantung babi berhasil ditransplantasikan ke manusia yang masih hidup. Operasi terobosan ini dilakukan pada tanggal 20 September di UMMC oleh tim transplantasi yang sama yang melakukan operasi eksperimental pertama kali pada tahun 2023.

merdeka.com

Rumah sakit tersebut mengatakan bahwa resipien, Lawrence Faucette yang berusia 58 tahun mampu bernapas sendiri dan jantungnya berfungsi dengan baik tanpa bantuan alat bantu.

Faucette menderita penyakit jantung stadium akhir.

Dia memiliki penyakit pembuluh darah perifer yang sudah ada sebelumnya dan komplikasi dengan perdarahan internal sehingga tidak memenuhi syarat untuk transplantasi jantung tradisional. Dia dirawat di UMMC pada 14 September setelah mengalami gejala gagal jantung.

merdeka.com


"Satu-satunya harapan saya yang tersisa adalah menjalani transplantasi jantung babi, xenotransplantasi," kata Faucette kepada rumah sakit dalam sebuah wawancara internal beberapa hari sebelum operasi, dilansir dari CNN, Senin (25/9).

merdeka.com


Operasi eksperimental xenotransplantasi ini mendapat lampu hijau di bawah program 'penggunaan dengan penuh kasih sayang' dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA).

Menurut FDA, program ini adalah jalur potensial bagi pasien dengan penyakit atau kondisi yang serius atau segera mengancam jiwa untuk mendapatkan akses ke produk medis investigas (obat, biologis, atau perangkat medis) untuk pengobatan di luar uji klinis ketika tidak ada pilihan terapi alternatif yang sebanding atau memuaskan yang tersedia.


Jantung babi yang digunakan berasal dari babi yang dimodifikasi secara genetik dari Revivcor, anak perusahaan United Therapeutics Corporation. Babi tersebut memiliki 10 gen yang diedit, termasuk tiga gen yang 'dilumpuhkan' atau dinonaktifkan untuk menghilangkan gula alfa gal dalam sel darah babi.

merdeka.com


Gen itu dapat memicu reaksi parah pada sistem kekebalan tubuh manusia, yang menyebabkan penolakan organ.

Gen babi tambahan dimodifikasi untuk mengontrol pertumbuhan jantung babi sementara 6 gen manusia ditambahkan ke dalam genom babi untuk meningkatkan penerimaan oleh sistem kekebalan tubuh.

FDA pertama kali menyetujui babi yang diedit gennya pada tahun 2020 untuk potensi penggunaan dan konsumsi terapeutik.


Dokter juga merawat Faucette dengan pengobatan antibodi eksperimental untuk menekan sistem kekebalan tubuh dan mencegah penolakan. Dia akan dipantau secara ketat untuk mengetahui adanya tanda-tanda penolakan atau perkembangan virus terkait babi. Babi donor juga disaring secara ketat untuk mengetahui adanya tanda-tanda virus atau patogen.

merdeka.com


"Kami sekali lagi menawarkan kesempatan kepada pasien yang sekarat untuk hidup lebih lama, dan kami sangat berterima kasih kepada Tuan Faucette atas keberanian dan kesediaannya untuk membantu memajukan pengetahuan kami di bidang ini," kata Dr Griffith.

merdeka.com


Dia adalah ahli bedah yang melakukan transplantasi dan merupakan profesor bedah di Fakultas Kedokteran Universitas Maryland.

Pihak rumah sakit mengatakan bahwa Faucette sepenuhnya menyetujui perawatan eksperimental dan diberitahu tentang semua risikonya. Selain itu, ia menjalani evaluasi psikiatri lengkap dan mendiskusikan kasusnya dengan ahli etika medis.

Pemkot Buka Suara soal Izin Acara Anies di Stadion Bekasi Dibatalkan, PKS Ancam Bawa ke Ranah Hukum
Pemkot Buka Suara soal Izin Acara Anies di Stadion Bekasi Dibatalkan, PKS Ancam Bawa ke Ranah Hukum

Meski gagal menggunakan Stadion Patriot, PKS menilai ada keberkahan dari kegiatan yang mulai digelar dari Posko Pemenangan PKS Kota Bekasi ini.

Baca Selengkapnya
Ciri-ciri Kanker Payudara Stadium Awal yang Kerap Tak Disadari, Wajib Tahu dan Cegah Sedini Mungkin
Ciri-ciri Kanker Payudara Stadium Awal yang Kerap Tak Disadari, Wajib Tahu dan Cegah Sedini Mungkin

Ciri-ciri kanker payudara stadium awal biasanya tak disadari para pengidapnya. Padahal dengan mengetahuinya, kita bisa mencegah lebih dini penyebaran sel kanker

Baca Selengkapnya
Curhat Penumpang KRL: Manggarai jadi Stasiun Tersibuk, Tapi Ekskalator Kerap Mati
Curhat Penumpang KRL: Manggarai jadi Stasiun Tersibuk, Tapi Ekskalator Kerap Mati

Sibuknya aktivitas di Stasiun Manggarai kerap membuat stasiun ini selalu dipenuhi penumpang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ciri Kanker Tenggorokan Stadium Awal, Begini Cara Mengobatinya
Ciri Kanker Tenggorokan Stadium Awal, Begini Cara Mengobatinya

Ciri kanker tenggorokan stadium awal kerap tidak disadari oleh penderitanya. Sebab, gejalanya sangat mirip dengan gejala sakit tenggorokan biasa.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Tegaskan JIS Tidak Ada Masalah: Kita akan Sempurnakan
Heru Budi Tegaskan JIS Tidak Ada Masalah: Kita akan Sempurnakan

Salah satu yang sempat menjadi polemik atas Stadion warisan eks Gubernur DKI, Anies Baswedan adalah akses masuk. Selain itu lokasi parkir.

Baca Selengkapnya
Kesal Jalur Pati-Rembang Rusak Bak Kubangan & Bikin Macet Panjang, Warga Sampai Renang Sebagai Bentuk Protes
Kesal Jalur Pati-Rembang Rusak Bak Kubangan & Bikin Macet Panjang, Warga Sampai Renang Sebagai Bentuk Protes

Saking macetnya, terkadang Satlantas Polresta Pati juga membagikan nasi bungkus gratis bagi pengguna jalan yang terjebak.

Baca Selengkapnya
Blusukan ke Pasar Loa Kutai, Ganjar Diteriaki 'Selamat Datang Pahlawan'
Blusukan ke Pasar Loa Kutai, Ganjar Diteriaki 'Selamat Datang Pahlawan'

Kunjungan di Kutai diakhiri pertemuan dengan TPD, Caleg Koalisi dan Relawan di Gedung Pencak Silat Stadion Aji Imbut.

Baca Selengkapnya
Puspom TNI Serahkan Pejabat Basarnas ke Oditur Militer Terkait Kasus Suap Kabasarnas
Puspom TNI Serahkan Pejabat Basarnas ke Oditur Militer Terkait Kasus Suap Kabasarnas

Penyerahan barang bukti dan tersangka ini terkait kasus dugaan suap pengadaan alat pendeteksi korban reruntuhan di Basarnas.

Baca Selengkapnya
Mulai Hari Ini, Penumpang Kereta Sengaja Turun Melebihi Stasiun Tujuan Bisa Kenda Denda
Mulai Hari Ini, Penumpang Kereta Sengaja Turun Melebihi Stasiun Tujuan Bisa Kenda Denda

Hingga akhir Juli 2023, KAI Daop 1 Jakarta mencatat 58 temuan penumpang turun di stasiun dengan kelebihan relasi, atau lebih jauh dari yang mereka pesan.

Baca Selengkapnya