Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mewakili Semua Agama, Menag Yaqut Tolak Pimpin Doa Bela Sungkawa Bencana NTT

Mewakili Semua Agama, Menag Yaqut Tolak Pimpin Doa Bela Sungkawa Bencana NTT Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. ©2021 Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas

Merdeka.com - Komisi VIII DPR RI menggelar rapat kerja dengan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Ketika rapat hendak dibuka, anggota DPR Fraksi PDIP Ina Amnania meminta Menag Yaqut memimpin doa untuk masyarakat NTT yang terkena musibah.

"Alangkah baiknya kita berdoa, untuk saudara saudara kita, ya kita turut bela sungkawa pada masyarakat yang ada di NTT, kebetulan yang ada di depan kita ini adalah ahli agama, jadi semoga keluarga yang ditinggalkan meninggal diterima di sisi-Nya," katanya di ruang rapat DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (8/4).

"Mohon pak menteri untuk memimpin doa pak, jadi kita merasa adem bahwa NTT negara harus hadir," sambungnya.

Namun, Yaqut menolak permintaan untuk memimpin doa tersebut. Sebab, dirinya adalah menteri agama yang tidak mewakili satu agama tertentu.

"Jadi kalau menteri agama yang diminta baca saya akan minta semua Dirjen Bimas yang membaca, karena ini kementerian agama bukan kementerian agama Islam," ucapnya.

Ketua Komisi VIII DPR, Yandri Susanto langsung mengambil alih memimpin doa. Politisi PAN itu memahami kebijakan yang diambil Yaqut di Kementerian Agama. Rapat pun hening sejenak dan semua mendoakan masyarakat di NTT.

"Jadi karena ada kebijakan pak menteri kalau di internal kementerian agama dikasih kesempatan masing-masing, supaya gak dikasih kesempatan masing-masing saya saja yang mimpin," katanya.

"Baik bapak ibu, karena ada bencana banjir bandang dan tanah longsor di Flores Timur dan sekitarnya kita pasti ikut merasakan duka mendalam oleh karena itu kita mari kita mendoakan sodara sodara kita yang meninggal maupun di pengungsian, berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaan kita masing-masing," kata Yandri.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menag Yaqut Ingin KUA Jadi Tempat Nikah Semua Agama, DPR Ingatkan Soal Regulasi
Menag Yaqut Ingin KUA Jadi Tempat Nikah Semua Agama, DPR Ingatkan Soal Regulasi

Rencana tersebut harus dibarengi dengan regulasi dan sumber daya manusia (SDM) yang mempuni.

Baca Selengkapnya
NasDem Ungkap Isi Surat Pengunduran Diri Ratu Wulla Usai Raih Suara Terbanyak di Dapil NTT
NasDem Ungkap Isi Surat Pengunduran Diri Ratu Wulla Usai Raih Suara Terbanyak di Dapil NTT

NasDem telah membuat surat pengantar kepada KPU yang telah dikirimkan bersama surat pengunduran diri Ratu Wulla sebagai calon anggota DPR RI dapil NTT.

Baca Selengkapnya
Kemenag Tetapkan Lebaran Idulfitri Rabu 10 April 2024
Kemenag Tetapkan Lebaran Idulfitri Rabu 10 April 2024

Penetapan hari Lebaran ini berdasarkan sidang isbat penentuan awal Syawal 1445 Hijriah yang dipimpin langsung Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pertama Kalinya, Rumah Jabatan Gubernur NTT Dibuka untuk Salat Idulfitri
Pertama Kalinya, Rumah Jabatan Gubernur NTT Dibuka untuk Salat Idulfitri

Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Kupang, Ambo mengatakan, tempat tersebut selama ini memang tidak pernah dipakai untuk salat Idulfitri.

Baca Selengkapnya
TKN Prabowo-Gibran Minta Relawan Doa Ucapkan Amin: Kalau Anteng, Nanti Ditafsirkan yang Bukan-Bukan
TKN Prabowo-Gibran Minta Relawan Doa Ucapkan Amin: Kalau Anteng, Nanti Ditafsirkan yang Bukan-Bukan

"Sekarang kalau doa amin-nya dilanjutkan, Amin ya rabbal alamin karena kalau amin-nya mandek ditafsirkan yang bukan-bukan nanti," ucap Nusron.

Baca Selengkapnya
Kenal Sejak SD, Prajurit TNI Asal Papua Ini Akui Punya Pacar Anak Bupati
Kenal Sejak SD, Prajurit TNI Asal Papua Ini Akui Punya Pacar Anak Bupati

Prajurti TNI putra Papua bagikan cerita saat menjalin asmara dengan anak Bupati. Seperti apa kisahnya?

Baca Selengkapnya
Ketua Lembaga Dakwah PBNU Gus Aab Kecelakaan di Tol Ngawi, Sopir Meninggal
Ketua Lembaga Dakwah PBNU Gus Aab Kecelakaan di Tol Ngawi, Sopir Meninggal

Saat itu, Gus Aab dalam perjalanan dari Jember menuju Yogyakarta untuk menghadiri Konbes NU.

Baca Selengkapnya
Masa Tenang, Cak Imin dan Kiai Pendukungnya Doa Bersama agar Pemilu Jujur
Masa Tenang, Cak Imin dan Kiai Pendukungnya Doa Bersama agar Pemilu Jujur

Mendoakan Indonesia agar mampu mengatasi berbagai kesulitan yang dihadapi rakyatnya.

Baca Selengkapnya
Tak Hadiri Sidang PTUN, Negara Dianggap Abai pada RUU Masyarakat Adat
Tak Hadiri Sidang PTUN, Negara Dianggap Abai pada RUU Masyarakat Adat

Pemerintah tak hadir dalam sidang lanjutan gugatan atas abainya negara dalam pembentukan RUU Masyarakat Adat

Baca Selengkapnya