Kasus plagiarisme, Anggito Abimanyu mundur dari UGM

Merdeka.com - Anggito Abimanyu akhirnya menyatakan mundur sebagai dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (UGM). Pengunduran diri ini terkait dengan plagiarisme pada tulisannya 'Gagasan Asuransi Bencana' di kolom Opini Kompas edisi 10 Januari 2014.
"Demi mempertahankan kredibilitas UGM sebagai universitas dengan komitmen pada nilai-nilai kejujuran, integritas dan tanggung jawab akademik, saya, Anggito Abimanyu , telah menyampaikan permohonan pengunduran diri sebagai dosen UGM kepada Rektor UGM," kata Anggito dalam pernyataan persnya di Kampus UGM, Yogyakarta, Senin (17/2).
Anggito tidak secara langsung mengakui berbuat plagiat. Namun, dia mengatakan, "telah terjadi kesalahan pengutipan referensi dalam sebuah folder di komputer pribadi yang belakangan diketahui merupakan kertas kerja yang ditulis oleh Hotbonar Sinaga dan Munawar Kasan."
Atas kejadian itu, Anggito menyatakan menyesal dan meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada rektor dan civitas akademika UGM, dekan dan para dosen FEB UGM, mahasiswa dan alumni UGM, harian Kompas.
"Dan pihak-pihak lain yang merasa dirugikan dengan adanya tulisan saya tersebut, khususnya saudara Hotbonar Sinaga dan Munawar Kasan," ujarnya.
Seperti diberitakan, dugaan plagiarisme PhD jebolan University of Pennsylvania itu mencuat lewat media sosial. Di situ, si penulis anonim memaparkan dengan detail kesamaan tulisan Anggito dan Hotbonar, tanpa ditulis sumber aslinya.
Bahkan dalam banyak kalimat, tulisan Anggito sama seluruh titik-komanya. Dalam dunia akademis, satu kalimat dengan titik-koma sama sudah hampir dipastikan bentuk plagiarisme.
Berikut kalimat yang sama titik koma itu:
Hotbonar:
Yang selalu inheren dengan bencana adalah korban manusia. Asuransi kecelakaan diri bisa memberikan penggantian biaya pengobatan atau memberi santunan cacat.
Bagaimana jika korban tewas? Asuransi jiwa akan memberikan santunan kepada ahli waris. Bencana juga selalu menimbulkan pengungsi yang sering kali rentan terserang penyakit. Nah, di sinilah pentingnya asuransi kesehatan. Pengungsi bisa berobat ke rumah sakit dengan biaya ditanggung perusahaan asuransi.
Anggito:
Yang selalu inheren dengan bencana adalah korban manusia. Asuransi kecelakaan diri bisa memberi penggantian biaya pengobatan atau santunan cacat.
Bagaimana jika korban tewas? Asuransi jiwa akan memberi santunan kepada ahli waris. Bencana juga selalu menimbulkan pengungsi yang sering rentan terserang penyakit. Nah, di sinilah pentingnya asuransi kesehatan. Pengungsi bisa berobat ke rumah sakit dengan biaya ditanggung perusahaan asuransi.
(mdk/ren)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

VIDEO: Menohok! Anies Jawab Pertanyaan Tajam & Beri Solusi Jitu Selesaikan Konflik Papua
Anies menyebut pendekatan ini pernah dia terapkan saat bertugas sebagai gubernur DKI Jakarta.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Pengakuan Bos Alexis Terima Tunai Rp650 Juta dari Firli Bahuri Buat Sewa Rumah
Alex dicecar mengenai rumah yang disewa Firli di jalan Kertanegara Nomor 46, Jakarta Selatan.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Capres Anies Janji Bakal Perangi Buzzer, "Itu Merusak Sekali!"
Anies Baswedan mengklaim tidak pernah menggunakan buzzer selama menjadi gubernur DKI Jakarta.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Istana Jawab Eks Ketua KPK Agus Rahardjo Soal Jokowi Minta Kasus E-KTP Disetop
Agus Rahardjo menyebut Presiden Jokowi pada 2017 pernah memintanya menghentikan kasus korupsi Setya Novanto.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Cawapres Gibran Respons Tudingan Takut Datang Debat, "Saya Datang yang Resmi!"
Gibran Rakabuming Raka buka suara soal tudingan dirinya takut untuk datang debat.
Baca Selengkapnya

VIDEO: Usai Diperiksa Polisi, Ketua KPK Firli Bahuri Blak-blakan Upaya Intervensi Pemberantasan Korupsi
Ditemui usai pemeriksaan, Firli menyatakan sejumlah pernyataan mengejutkan.
Baca Selengkapnya

KM Resky Tenggelam Usai Dihantam Ombak, 2 Penumpang Meninggal dan 3 Masih Dicari
Ada dua penumpang atas nama Hasmira dan Mariana meninggal dunia akibat tidak bisa berenang.
Baca Selengkapnya

Dialog Bersama Tokoh Agama di Ende, Ganjar Diminta Bangun Indonesia Sentris
Dialog Bersama Tokoh Agama di Ende, Ganjar Diminta Bangun Indonesia Sentris
Baca Selengkapnya

Ziarah ke Makam Ulama Di Jombang, Mahfud MD Punya Alasan Sendiri
Ziarah ke Makam Ulama Di Jombang, Mahfud MD Punya Alasan Sendiri
Baca Selengkapnya

Kirim ke Bareskrim dan KPU, Begini Hasil Investigasi BSSN soal Kebocoran Data Pemilih
Kirim ke Bareskrim dan KPU, Begini Hasil Investigasi BSSN soal Kebocoran Data Pemilih
Baca Selengkapnya

Angkat Erick Thohir jadi Lakpesdam NU, Gus Ulil: Saya Harap Lembaga Bisa Seperti Bappenas
Angkat Erick Thohir jadi Lakpesdam NU, Gus Ulil: Saya Harap Lembaga Bisa Seperti Bappenas
Baca Selengkapnya

Ini Perusahaan di Kaltim yang Terima Naker Award 2023
Beberapa perusahaan asal Kaltim yang berhasil meraih Penghargaan Paramakarya.
Baca Selengkapnya