Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Resmikan Penataan Huta Siallagan: Kita Harap Jadi Destinasi Wisata

Jokowi Resmikan Penataan Huta Siallagan: Kita Harap Jadi Destinasi Wisata Presiden Jokowi Resmikan Penataan Huta Siallagan. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmikan penataan Huta Siallagan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, Rabu (2/2). Dia berharap dengan adanya revitalisasi dan restorasi tersebut bisa dijadikan destinasi pariwisata yang menarik untuk wisatawan.

"Saya bersyukur hari ini bisa melihat bahwa Huta Siallagan beserta lingkungan sekitarnya sudah direvitalisasi, sudah ditata kembali. Sehingga restorasi ini kita harapkan selain untuk konservasi adat budaya, juga untuk destinasi pariwisata yang sangat, sangat, sangat menarik," kata Jokowi dalam akun YouTube Sekretariat Presiden.

Jokowi menuturkan dahulu kawasan Huta Siallagan disekelilingnya penuh dan padat dengan rumah-rumah modern. Tetapi kini sudah rapi dan memiliki kelas.

"Tertata rapi, dan memiliki kelas. Oleh sebab itu, pada hari ini saya resmikan penataan Huta Siallagan di Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara," pungkasnya.

Dikutip dalam lama pu.go.id, ada sejumlah pekerjaan penataan kawasan di Danau Toba yang rampung hingga akhir tahun 2021. Salah satunya adalah Penataan Kampung Ulos Huta Raja dan Huta Siallagan di Kabupaten Samosir dengan Pagu DIPA 2020-2021 sebesar Rp57,9 miliar.

"Saat ini progres fisik penataan kawasan di dua kampung yang dibuat secara tradisional tersebut sudah 97,6% dengan target penyelesaian akhir September 2021," kata Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti.

Kedua desa tersebut selama ini dikenal sebagai desa wisata yang kerap disambangi wisatawan. Selain sebagai pusat tenun, di kawasan Huta Raja juga masih terdapat Rumah Adat Batak Samosir atau Rumah Gorga.

Ruang lingkup penataan adalah perbaikan kondisi rumah gorga dan lingkungannya. Sedangkan Kampung Huta Siallagan merupakan kampung yang terkenal akan batu persidangannya.

Pulau Samosir, Provinsi Sumatera Utara sebagai salah satu destinasi dalam KSPN/DPSP Danau Toba terkenal dengan keindahan alamnya dan keunikan budaya, termasuk pembuatan kain tenun Ulos khas Sumatera Utara yang dibuat secara tradisional.

Kegiatan produksi tenun ulos yang menampilkan kearifan lokal juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para turis domestik dan mancanegara. Sebagai upaya mempertahankan seni dan budaya lokal dalam produksi tenun ulos.

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
HUT ke-79 RI Digelar di IKN, Jokowi Targetkan 2 Hotel Rampung Dibangun

HUT ke-79 RI Digelar di IKN, Jokowi Targetkan 2 Hotel Rampung Dibangun

Jokowi targetkan dua hotel rampung sebelum perayaan hari kemerdekaan

Baca Selengkapnya
Jokowi Rencanakan Berkantor di IKN: Saya Tunggu Bandara dan Tol Jadi

Jokowi Rencanakan Berkantor di IKN: Saya Tunggu Bandara dan Tol Jadi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah berencana untuk berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi Siaran Perdana dari RRI IKN, Sapa Pendengar di Sejumlah Daerah

Jokowi optimistis Upacara Peringatan ke-79 Kemerdekaan RI bisa digelar di IKN.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Dia juga menyoroti keberanian Gibran sebagai sosok pemuda yang ingin menghadirkan perubahan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun

Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun

Jokowi Siap Pindah ke IKN Juli 2024, Tapi Istana Wapres Baru Mau Dibangun

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Resmikan 3 Jembatan di Jateng, Ini Rincian Anggaran Biayanya

Presiden Jokowi Resmikan 3 Jembatan di Jateng, Ini Rincian Anggaran Biayanya

Ketiga jembatan merupakan bagian dari 37 jembatan Callender Hamilton di Pulau Jawa yang usianya sudah tua.

Baca Selengkapnya
Jokowi di IKN: Kita Ingin Memiliki Gedung Presiden Bukan Peninggalan Kolonial

Jokowi di IKN: Kita Ingin Memiliki Gedung Presiden Bukan Peninggalan Kolonial

Jokowi ingin masyarakat melihat transformasi Indonesia melalui IKN.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan 15 Ruas Jalan di Sulteng yang Habiskan Anggaran Rp330 Miliar

Jokowi Resmikan 15 Ruas Jalan di Sulteng yang Habiskan Anggaran Rp330 Miliar

Jokowi mengatakan, 15 ruas jalan yang diperbaiki dan dibangun tersebar di 9 kabupaten/kota di Sulteng.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Targetkan Selesai Agustus 2024

Jokowi Tinjau Progres Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Targetkan Selesai Agustus 2024

Jokowi menambahkan, menggeliatnya pembangunan sejumlah proyek di IKN menunjukkan semakin bertambahnya minat investor untuk berinvestasi di sana.

Baca Selengkapnya