Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diduga diterkam buaya raksasa, Andi Aso ditemukan tewas tanpa tangan & kaki

Diduga diterkam buaya raksasa, Andi Aso ditemukan tewas tanpa tangan & kaki Buaya raksasa di Kaltim. ©2018 Istimewa

Merdeka.com - Andi Aso Erang (36), warga Desa Marukangan, kecamatan Sandaran, Kutai Timur, Kalimantan Timur, ditemukan tewas mengenaskan tanpa tangan dan kaki di Sungai Kebunyahan, Sandaran, usai diterkam buaya muara. Dalam perut buaya raksasa itu, ditemukan potongan tubuh Andi Aso.

Keterangan diperoleh, awalnya Andi Aso, pamit ke rumah orangtuanya, Selasa (27/2) sore, masih berada di Desa Marukangan. Di sela pamit kepada istrinya, Anisa (31), korban sempat bilang akan mencari tudai, sejenis siput di sungai yang bisa dimakan, apabila sungai sedang tidak meluap.

Sehari kemudian, Rabu (28/2) pagi kemarin, belakangan Anisa mengetahui, bahwa suaminya, Andi Aso, tidak ada berkunjung ke rumah orangtuanya. Bersama warga lain, Anisa lantas mencari korban di pinggiran sungai.

Di sela pencarian, Anisa melihat motor dan sendal suaminya di pinggir sungai. Dia juga terus mencari suaminya, di sekitar sungai namun nihil. Malam harinya, dia pun melapor ke Pos Unit Polair Manumbar. Pencarian pun dilanjutkan, malam hari itu juga.

buaya raksasa di kaltim

Upaya pencarian menemukan titik terang. Andi Aso Erang, ditemukan terapung di pinggir sungai, dalam kondisi tidak bernyawa. Jasad Andi yang sudah tidak utuh lagi, tanpa kaki kiri dan tangan kiri itu, akhirnya dibawa ke rumah orangtuanya.

Kamis (1/3) dini hari tadi, sekira pukul 03.30 WITA, tidak jauh dari penemuan jasad korban, petugas dan warga, menemukan seekor buaya yang diduga menerkam Andi Aso. Berbekal senjata api, buaya itu pun ditembak hingga akhirnya mati.

Bangkai buaya sekitar pukul 06.00 WITA, dievakuasi dari sungai ke daratan. Setelah dilakukan pembedahan, ditemukan potongan tubuh korban di dalam isi perut buaya ganas itu. Peristiwa itu, kontan mengejutkan warga desa setempat.

Kasi Operasi dan Siaga Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kaltim-Kaltara Octavianto membenarkan peristiwa itu. Tim pos Basarnas SAR Kutai Timur, telah mengkonfirmasi kejadian itu.

"Setelah dikonfirmasi ke personil pos SAR Kutim, atas nama Aerulius Godja, bahwa kejadian tersebut benar terjadi. Pos SAR Kutim telah mengkonfirmasi dengan phak pos Polair Manubar (atas nama Trisno)," kata Octavianto, dikonfirmasi merdeka.com, Kamis (1/3) malam.

Merdeka.com berupaya kembali mengkonfirmasi Kasat Reskrim Polres Kutai Timur AKP Yuliansyah, namun belum mendapatkan respons.

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menegangkan, Detik-Detik Heru Gundul Evakuasi Buaya Muara di Bantul Milik Mendiang Pencinta Satwa
Menegangkan, Detik-Detik Heru Gundul Evakuasi Buaya Muara di Bantul Milik Mendiang Pencinta Satwa

Sebelumnya, buaya ini dipelihara oleh sosok pencinta satwa.

Baca Selengkapnya
Tiga Warga Tersengat Ikan Pari saat Asyik Berenang di Pantai Widuri, Satu Orang Pingsan
Tiga Warga Tersengat Ikan Pari saat Asyik Berenang di Pantai Widuri, Satu Orang Pingsan

Dari tiga orang tersebut, satu orang S (34) di antaranya harus dilarikan ke rumah sakit karena tak sadarkan diri.

Baca Selengkapnya
Tiga Warga Baduy Digigit Ular Berbisa Kondisinya Cukup Parah, Tetapi Menolak Dirujuk
Tiga Warga Baduy Digigit Ular Berbisa Kondisinya Cukup Parah, Tetapi Menolak Dirujuk

Salah satu korban gigitan ulat berbisa di Kampung Cibogo Desa Kanekes Kecamatan Leuwidamar, pada bagian tangan kanananya menghitam dan membusuk.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Diduga Sakit, Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk di Kamar Mandi Kontrakan Depok
Diduga Sakit, Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk di Kamar Mandi Kontrakan Depok

Tidak ditemukan tanda kekerasan dalam tubuh korban.

Baca Selengkapnya
Duka Warga Pesisir Padang Pariaman, Rumahnya Hancur Dihantam Abrasi Bertahun-Tahun
Duka Warga Pesisir Padang Pariaman, Rumahnya Hancur Dihantam Abrasi Bertahun-Tahun

Tingginya gelombang dan naiknya permukaan laut merusak rumah warga

Baca Selengkapnya
10 Saksi Kubu Anies Mendadak Mundur Jelang Beri Keterangan di Sidang Sengketa Pilpres, Ada Kepala Desa hingga Petugas Pemilu
10 Saksi Kubu Anies Mendadak Mundur Jelang Beri Keterangan di Sidang Sengketa Pilpres, Ada Kepala Desa hingga Petugas Pemilu

Ada beragam alasan yang menjadi penyebab lima saksi AMIN mengundurkan diri.

Baca Selengkapnya
Ditinggal Orang Tua Panen Durian, Seorang Remaja Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk
Ditinggal Orang Tua Panen Durian, Seorang Remaja Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk

"Korban ditemukan tewas dengan banyak luka. Diduga akibat pembunuhan," ungkap Kasi Humas Polres OKU Iptu Ibnu Holdon

Baca Selengkapnya
Kelakuan Aneh Ibu Bocah 5 Tahun di Bekasi yang Tewas dengan 20 Tusukan
Kelakuan Aneh Ibu Bocah 5 Tahun di Bekasi yang Tewas dengan 20 Tusukan

Ibu di Bekasi diduga tega membunuh anaknya dan mengaku mendapat bisikan gaib sebelum melakukan aksinya.

Baca Selengkapnya
Menegangkan, Tuna Wicara Gelut Lawan Beruang di OKU hingga Kaki Putus
Menegangkan, Tuna Wicara Gelut Lawan Beruang di OKU hingga Kaki Putus

Peristiwa itu terjadi saat korban berada di kebun bersama ayahnya di Desa Mendingin, Kecamatan Ulu Ogan, Ogan Komering Ulu (OKU).

Baca Selengkapnya