Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Banjir bandang terjang 2 desa di Sanggau Kalimantan Barat, 1 petani tewas

Banjir bandang terjang 2 desa di Sanggau Kalimantan Barat, 1 petani tewas Banjir bandang terjang 2 desa di Sanggau. ©2018 handout/BPBD Sanggau

Merdeka.com - Banjir bandang menerjang dua desa di Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, sejak Kamis dini hari hingga pagi tadi. Selain memporakporandakan rumah warga, juga mengakibatkan longsoran dan menyapu kolam ikan warga.

Keterangan diperoleh merdeka.com dari BPBD Kabupaten Sanggau, peristiwa banjir bandang itu terjadi sejak pukul 03.00 Wita dini hari tadi, usai guyuran hujan berkepanjangan.

"Banjirnya selama 3 jam ya, dari jam 3 sampai jam 6 pagi tadi, karena memang hujan cukup lama," kata Kepala BPBD Kabupaten Sanggau Bernadus Anggoi, Kamis (15/3).

banjir bandang terjang 2 desa di sanggau

BPBD menginventarisir akibat yang ditimbulkan dari banjir bandang itu. Ada 2 lokasi yang cukup parah pascakejadian. Pertama di Desa Teraju, meski ketinggian banjir menyurut drastis, tetap berpotensi kembali diguyur hujan.

Di Desa Lumut, akibar banjir yang disebabkan guyuran hujan cukup lama, mengakibatkan Sungai Ensiling meluap disertai arus deras, dengan kerugian puluhan juta rupiah. "Banjir melanda kolam ikan yang disapu arus, kemudian ada longsoran yang mengakibatkan tanah berdirinya dapur rumah warga tergerus," ujar Bernadus.

Selain kerugian materil, sapuan banjir bandang juga mengakibatkan korban jiwa. Seorang petani asal Pulau Jawa, Una (40), yang tercatat sebagai pekerja di kolam ikan, meninggal dunia.

banjir bandang terjang 2 desa di sanggau

"Karena unit rumah penangkar bibit ikan tergerus di bagian bawah kolongnya, akibat dari bendungan pengendali air jebol. Jenazahnya dimakamkan hari ini juga di desa Belungai," ungkap Bernadus.

Dari pendataan secara keseluruhan, kerugian diderita diperkirakan mencapai rarusan juta rupiah, lantaran memang sedikitnya menyapu 4 kolam ikan beserta ikan di dalam kolam. "Data-data itu laporan sementara ya, dari peristiwa banjir itu," demikian Bernadus.

(mdk/lia)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bangunan SD Negeri di Lumajang Ambruk Diterjang Hujan dan  Angin Kencang

Bangunan SD Negeri di Lumajang Ambruk Diterjang Hujan dan Angin Kencang

Bangunan Sekolah Dasar (SD) Negeri Pandansari 1, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang ambruk akibat dihantam hujan dan angin kencang.

Baca Selengkapnya
Banjir di Braga Bandung Dipicu Tanggul Sungai Cikapundung Jebol, Terakhir Diperbaiki 2004

Banjir di Braga Bandung Dipicu Tanggul Sungai Cikapundung Jebol, Terakhir Diperbaiki 2004

Banjir Braga, Kecamatan Sumurbandung akibat tanggul jebol dari Sungai Cikapundung.

Baca Selengkapnya
Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Fakta-fakta Banjir di Bandung Pagi Ini, Sebabkan Kemacetan di Dayeuh Kolot hingga Baleendah

Banjir disebabkan hujan deras yang mengguyur Bandung pada Kamis (11/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Seharian Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Bandung dan Lembang Kebanjiran

Seharian Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Bandung dan Lembang Kebanjiran

Hujan deras mengguyur sejak siang. Intensitasnya meningkat pada sore hari hingga menjelang petang.

Baca Selengkapnya
4 Kecamatan di Melawi Kalbar Direndam Banjir Selama Sepekan, Intensitas Hujan Masih Tinggi

4 Kecamatan di Melawi Kalbar Direndam Banjir Selama Sepekan, Intensitas Hujan Masih Tinggi

BNPB menyatakan banjir masih merendam empat kecamatan di Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat (Kalbar), selama sepekan terakhir terhitung sejak Minggu (3/3).

Baca Selengkapnya
Terjadi Getaran saat Banjir Lahar Semeru, Durasinya Sampai 5 Jam

Terjadi Getaran saat Banjir Lahar Semeru, Durasinya Sampai 5 Jam

Banjir lahar dingin Gunung Semeru menerjang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (18/4) malam.

Baca Selengkapnya
BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Berpotensi di 27 Daerah Ini

BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Berpotensi di 27 Daerah Ini

Hari ini, sebagian besar daerah di Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang disertai dengan petir dan angin kencang

Baca Selengkapnya
Banjir Bandang Terjang Tana Toraja, 200 Rumah Terdampak

Banjir Bandang Terjang Tana Toraja, 200 Rumah Terdampak

Akibat banjir bandang, tim SAR gabungan berjibaku mengevakuasi warga yang rumahnya di dekat bantaran sungai

Baca Selengkapnya
Hujan Disertai Angin dan Petir, Depok Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang

Hujan Disertai Angin dan Petir, Depok Dilanda Banjir hingga Pohon Tumbang

Hujan deras yang melanda Kota Depok menyebabkan banjir di sejumlah titik

Baca Selengkapnya