7 Jenis Batu Alam untuk Dekorasi, Mempercantik Penampilan Rumah

Merdeka.com - Batu alam, bisa menjadi pilihan Anda yang ingin mendekorasi rumah. Ada banyak jenis batu alam yang mampu memberikan nuansa alami dan natural. Terlebih apabila diletakkan sebagai dekorasi rumah, seperti di taman, kolam, atau hiasan yang mempercantik rumah.
Batu alam saat ini dipilih untuk menjadi solusi dekorasi rumah yang ekonomis dan tahan lama. Di samping itu, batu alam juga memberikan nuansa modern dan minimalis dan bisa disesuaikan dengan desain rumah Anda.
Untuk mengetahui secara rinci dan lebih lengkap, berikut ini kami rangkum 7 jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah, yang telah dilansir dari berbagai sumber.
1. Batu Hijau Sukabumi
Liputan6.com
Jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah anda yang pertama adalah jenis batu hijau Sukabumi. Jenis batu ini berasal dari gunung-gunung di Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.
Keunikan dari adanya batu ini adalah warna hijau yang dihasilkan dapat menimbulkan kontras dan memberikan kesan segar saat dilihat oleh mata. Saat disentuh juga akan terasa dingin. Tidak heran bila pemakaian batu ini kerap digunakan untuk kolam renang, pagar, dinding, taman, atau pilar.
Dilihat dari warna hijaunya bisa menimbulkan kesan kontras pada sebuah bangunan. Berdasarkan sejarahnya, batuan ini sudah terkenal sejak tahun 60-an, dan hasilnya banyak masyarakat yang menyukai Batu Hijau Sukabumi ini. Selain warna, harga dari batuan ini juga cukup terjangkau.
2. Batu Marmer Ujungpandang
Liputan6.com
Jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah anda yang selanjutnya adalah batu marmer Ujungpandang yang berasal dari Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.
Terkenal sejak tahun 80-an menjadikan batu ini memang sangat sering digunakan sebagai lantai utama pada. Warnanya yang memiliki dominan warna krem menjadikan sangat serasi terhadap berbagai jenis
3. Batu Koral Sikat
salwanlandscape.blogsot.com
Jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah anda yang selanjutnya adalah jenis batuan Koral Sikat. Bentuknya yang kecil dan berkoral menjadikan batuan jenis ini cukup digandrungi karena terkesan unik dan memiliki variasi warna dan corak.
Keuntungan yang didapatkan yang lain apabila anda ingin memilih jenis batuan ini adalah harga jual batu ini yang cukup ekonomis.
4. Mozaik
Liputan6.com
Mozaik merupakan sebuah kumpulan batu yang dibentuk dan membentuk pola tertentu sesuai dengan keinginan anda. Biasanya mozaik disusun atas warna dan corak yang dipilih dan menggunakan Teknik pemasangan pada satu bidang.
Cara pemasangan yang dilakukan cukup mudah, mozaik dapat dipasang pada satu bidang dan disusun pada bidang yang bernama natting yang diletakkan menggunakan lem khusus.
Sejarah awal mula terbentuknya mozaik adalah berawal dari inspirasi para mozaik porselen, keramik, dan kaca unik. Alasan mereka untuk membuat mozaik adalah artistik dan unik. Itulah mengapa batu alam mozaik mudah disukai.
5. Batu Marmer Merah (Pacitoroso)
Liputan6.com
Jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah anda yang selanjutnya adalah jenis batu marmer merah. Batu alam ini memiliki corak warna yang mencolok dengan dominan warna merah. Warna merah ini dianggap seakan memberikan kesan vokal yang kuat. kegunaan dari jenis batu ala mini adalah untuk mempercantik eksterior bangunan.
Sejak tahun 1930, jenis batu alam iini sudah mulai disukai oleh masyarakat khususnya kalangan bangsawan. Biasanya anda akan mudah menjumpai jenis batuan ini di daerah-daerah penambangan di Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur.
6. Batu Andesit
sinergistone.com
Jenis batu alam yang akan mempercantik dekorasi rumah anda yang selanjutnya adalah jenis batu alam andesit. Jenis batuan ini menjadi salah satu batu alam dinding yang paling populer yang digunakan pada bangunan. Tidak hanya memberikan kesan alami, namun juga dipercaya tahan lama.
Batu alam ini terbentuk dari bahan vulkanik atau lava yang membeku sehingga memiliki tekstur yang keras dan padat. Biasanya batu alam ini berwarna hitam abu-abu, sehingga sangat cocok bagi anda untuk memberikan kesan bangunan yang modern minimalis.
7. Batu Alam Dinding Templek
muktijayastone.com
Salah satu jenis batu alam yang sering digunakan untuk dekorasi rumah dan juga memiliki sifat yang keras dan padat adalah jenis batu alam templek. Batu alam dinding ini biasanya berasal dari daerah Garut, Purwakarta, dan Salagedang. Masing-masing daerah memiliki motif dan pola yang berbeda-beda.Karena memiliki tekstur yang kuat dan keras, batu alam templek ini sangat tahan cuaca, lumut, dan juga jamur. Tidak hanya itu, perawatan batu ala mini juga tergolong mudah.Biasanya batu alam ini hadir dengan motif acak dan persegi. Untuk motif persegi harganya jauh lebih mahal dari yang acak karena mempermudah proses pemasangan batu alam dinding. Namun, batu alam motif templek yang acak apabila telah diaplikasikan sebagai dekorasi rumah anda juga tidak kalah menarik dan menghasilkan kesan alami yang memukau dan lebih natural.
(mdk/raf)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

10 Tanaman Hias Pembersih Udara dalam Rumah, Buat Ruangan Makin Sejuk dan Sehat
Tanaman hias ini bukan hanya sekadar dekorasi indah yang menambah keindahan interior rumah, tapi juga menawarkan kesehatan untuk pernapasan.
Baca Selengkapnya

9 Desain Tata Ruang Rumah yang Bisa Membantu Kita Menjadi Panjang Umur
Desain rumah yang tepat bisa menjadi salah satu cara agar kita menjadi panjang umur.
Baca Selengkapnya

Penampakan Desain Alun-Alun Hutan Kota Depok, Ada Jembatan Gantung di Atas Setu Tujuh Muara
Pembangunan alun-alun ini menelan anggaran Rp45 miliar.
Baca Selengkapnya

Kerennya Kapal Selam Penyelamat Milik TNI AL, Punya Interior Apik & Teknologi Canggih
Desain interior di dalamnya begitu apik. Tak ketinggalan, ada teknologi canggih yang digunakan.
Baca Selengkapnya

Tips Punya Rumah Estetik dan Ramah Kantong untuk Anak Muda
Saat ini, banyak anak muda yang memiliki keinginan memiliki rumah sendiri. Seiring dengan perubahan zaman, desain rumah yang diminati masyarakat pun berubah.
Baca Selengkapnya

Rumah Mewah dari Zaman Romawi Kuno Ditemukan, Dulu Jadi Tempat Tinggal Pejabat dan Orang Dekat Kaisar
Rumah mewah ini kaya akan dekorasi, berusia 2000 tahun.
Baca Selengkapnya

Hutan di Banyuwangi Ini Jadi Rumah Ibadah 6 Agama Berbeda, Bikin Hati Adem Ayem
Bikin terasa lebih dekat dengan Tuhan dan alam semesta
Baca Selengkapnya