Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Penyebab Kecelakaan Tunggal di Jalan Tol yang Perlu Diwaspadai

6 Penyebab Kecelakaan Tunggal di Jalan Tol yang Perlu Diwaspadai Mobil Vanessa Angel Kecelakaan. ©2021 Istimewa

Merdeka.com - Kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air, artis cantik Vanessa Angel dan suaminya mengalami kecelakaan di Tol Nganjuk arah Surabaya Km 672. Polres Jombang Jawa Timur memastikan artis Vanessa Angel dan Febri Andriansyah menjadi dua korban tewas dalam kecelakaan tersebut.

Kronologi kecelakaan bermula saat mobil Pajero Sport berwarna putih nomor polisi B1284 BJU melaju dari darah Jakarta menuju Surabaya. Pada pukul 12.36 WIB ketika sampai di KM 672+400A, mobil mengalami kecelakaan tunggal.

Kecelakaan tunggal di jalan tol memang kerap terjadi di beberapa wilayah di Indonesia. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol, salah satunya kondisi ban yang pecah. Maka dari itu, tidak ada salahnya melakukan pengecekan kondisi ban mobil sebelum berkendara.

Selain itu, ada beberapa penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol yang perlu diwaspadai. Berikut beberapa penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol yang merdeka.com rangkum dari Liputan6.com:

Rem Blong

mobil vanessa angel kecelakaan

©2021 Istimewa

Salah satu penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol yang pertama adalah rem blong. Kondisi rem yang tidak prima bisa berakibat kecelakaan yang sangat fatal. Maka dari itu, pengereman harus berfungsi dengan maksimal setiap digunakan.

Untuk menghindari rem blong, pengendara harus selalu memeriksa kondisi mobil sebelum menggunakannya. Dengan memeriksa rem secara rutin dan teratur, dapat mengurangi risiko kecelakaan di jalan tol.

Mengantuk

Pengemudi yang mengantuk merupakan situasi yang seringkali menjadi penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol. Berkendara dalam kondisi tubuh yang kelelahan dapat menyebabkan rasa kantuk.

Selain itu, jalur yang panjang dan monoton juga dapat membuat mata sulit untuk terjaga. Apabila pengemudi berada dalam situasi ini, ada baiknya untuk menepi atau mencari tempat peristirahatan terdekat.

Tailgating

Tailgating adalah kegiatan mengemudi dengan mengikuti mobil lain di depannya dalam jarak yang tidak aman. Bagi pengemudi yang berada di posisi mobil depan, tentu tailgating ini membuat was-was dan tidak nyaman.

Hal ini menjadi berbahaya dikarenakan bila mobil di depan berhenti mendadak, pelaku tailgating tidak sempat untuk melakukan antisipasi. Maka dari itu, para pakar menyarankan untuk selalu menjaga jarak aman antar kendaraan sejauh minimal tiga detik.

Kondisi Cuaca

mobil vanessa angel kecelakaan

©2021 Istimewa

Kondisi cuaca yang buruk juga menjadi faktor penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol. Saat kondisi hujan daras atau jalanan licin, pengemudi sebaiknya mengurangi kecepatan kendaraan.

Dalam kondisi cuaca ekstrem, tentu saja keadaan jalan tol menjadi lebih licin. Jika kurang hati-hati, kecelakaan pun bisa terjadi. Untuk itu, sebaiknya pengemudi mengurangi kecepatan kendaraan.

Perhatian yang Teralih

Mengemudikan mobil membutuhkan konsentrasi dan fokus yang maksimal. Tidak hanya laju mobil, pengemudi juga harus memperhatikan kondisi lingkungan sekitar.

Membagi perhatian dengan melakukan aktivitas lain seperti menerima telepon, bermain gadget serta makan dan minum dapat memecah konsentrasi pengemudi.

Kelebihan Muatan

Penyebab kecelakaan tunggal di jalan tol selanjutnya, yaitu kelebihan muatan. Membawa muatan melebihi batas yang ditentukan, bisa berakibat fatal bagi pengendara. Maka dari itu, ada baiknya tidak membawa muatan yang overload atau melebihi batas yang sudah ditentukan.

(mdk/jen)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57

Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57

Sebuah mobil terguling di jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) arah Bandung di KM 57, Selasa (9/4).

Baca Selengkapnya
Bus Mengalami Kecelakaan Tunggal Terguling di Tol Jakarta-Cikampek

Bus Mengalami Kecelakaan Tunggal Terguling di Tol Jakarta-Cikampek

Sebuah bus dikabarkan mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tol Jakarta Cikampek.

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil

Kecelakaan di Puncak Libatkan 5 Mobil

Terekam akibat kecelakaan tersebut sejumlah kendaraan nampak ringsek dan berada di sisi-sisi jalan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab 7 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Tol Halim Utama Akibat Truk Ugal-ugalan

Penyebab 7 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Tol Halim Utama Akibat Truk Ugal-ugalan

Dugaan itu didapat berdasarkan hasil pengecekan petugas di lapangan

Baca Selengkapnya
Penyebab Gatal di Jari Tangan, Ketahui Cara Mengatasinya

Penyebab Gatal di Jari Tangan, Ketahui Cara Mengatasinya

Gatal di jari tangan bisa dipengaruhi oleh beberapa kondisi.

Baca Selengkapnya
Pernyataan Sopir Truk Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, Bikin Geleng-geleng Kepala 'Saya Beli Semua Mobil Itu'

Pernyataan Sopir Truk Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, Bikin Geleng-geleng Kepala 'Saya Beli Semua Mobil Itu'

Sopir truk di peristiwa kecelakaan beruntun di Gerbang Tol Halim mengaku siap ganti rugi.

Baca Selengkapnya
Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Penampakan 5 Mobil Tabrakan Beruntun di Tol Tangerang Jakarta, Dipicu Sopir Truk Ngantuk di Lajur Cepat

Empat kendaraan minibus dan SUV tampak mengalami kerusakan berat.

Baca Selengkapnya
Menegangkan, Begini Detik-Detik Mobil Pikap Nekat Terobos Jembatan Kayu yang Tak Layak hingga Akibatkan Tragedi

Menegangkan, Begini Detik-Detik Mobil Pikap Nekat Terobos Jembatan Kayu yang Tak Layak hingga Akibatkan Tragedi

Jembatan ini memang tidak layak untuk dilewati kendaraan seukuran mobil. Tak ayal jika kenekatan sang sopir berakibat tragedi tak diduga.

Baca Selengkapnya
Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap Pembakaran Jerami Pinggir Jalan Tol Bisa Picu Kecelakaan, Bagaimana Solusinya?

Asap pembakaran jerami sangat berbahaya untuk pengguna jalan tol. Pemandangan pengemudi sangat terbatas terhalang asap.

Baca Selengkapnya