Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Merawat Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga, Mudah dan Praktis

6 Cara Merawat Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga, Mudah dan Praktis 10 macam bunga mawar yang ada di dunia. davidaustineroses.co.uk ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Mawar adalah salah satu jenis tanaman semak dari famili Rosaceae. Kata rosa sendiri berasal dari bahasa Latin yang artinya adalah bunga mawar. Tanaman ini memiliki beragam warna, dari yang paling dikenal yaitu mawar merah, kuning, putih, merah muda, sampai yang jarang diketahui seperti mawar berwarna ungu.

Dengan keindahannya bunga mawar tidak hanya dijadikan sebagai lambang cinta ia juga merupakan tanaman favorit banyak orang. Jenis tanaman ini juga mudah ditanam di mana saja.

Berikut ini ada 6 cara merawat bunga mawar agar cepat berbunga, mudah dan praktis telah dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (29/2).

1. Teknik Penyiraman yang Baik

Cara merawat bunga mawar yang terpenting adalah proses penyiraman. Selain merupakan sumber kebutuhan utama bagi proses biologis tumbuhan, penyiraman juga berperan sangat penting untuk mempercepat larutnya unsur hara yang akan diserap oleh akar mawar dan juga mengatur kondisi udara sekitar.

ilustrasi bunga mawar

Pixabay

Sebaiknya rutinitas penyiraman dilakukan dua kali sehari, yakni pagi antara jam 7-9 dan sore hari antara jam 4-6. Jumlah air yang dikucurkan bergantung pada tingkat kebasahan tanah dan juga umur tanaman mawar tersebut. Saat musim hujan, kegiatan penyiraman sebaiknya disesuaikan dengan keadaan.

2. Rajin Memangkas Batang dan Daun

Selain cara menyirami mawar yang benar, cara merawat bunga mawar seperti, memangkas daun dan batang itu juga penting. Faktanya banyak orang mengeluhkan tanaman mawar miliknya tidak berkembang dengan baik tapi tidak menyadari kalau belum melakukan pemangkasan secara rutin.

ilustrasi mawar merah

Shutterstock.com/ Pavel Vakhrushev

Tanaman bunga mawar yang terlalu banyak dahan, ranting dan daun biasanya pertumbuhan bunganya jadi lebih terlambat atau hanya berbunga sedikit saja. Karena hasil fotosintesisnya hanya digunakan untuk pertumbuhan dahan ranting dan daunya saja, sehingga pertumbuhan mawarnya jadi terhambat. Oleh akrena itu, kamu harus selalu rajin melakukan pemangkasan minimal 2 minggu sekali.

3. Memberikan Pupuk

Cara merawat bunga mawar selanjutnya ialah memberi pupuk. Tujuan dari pemberian pupuk adalah untuk menambahkan unsur-unsur agar tanaman semakin subur. Pupuk yang disarankan untuk tanaman ini adalah pupuk kendang yang berasal dari kotoran hewan. Biasanya, kotoran yang dipakai berasal dari sapi dan kambing.

Selain pupuk kendang, kamu juga bisa memberikan pupuk kimia seperti NPK yang mengandung nitrogen untuk pertumbuhan vegetative seperti daun, fosfor untuk pertumbuhan akar, dan kalium untuk membantu pembungaan dan pembuahan.

4. Intensitas Sinar Matahari yang Cukup

Sama dengan tanaman lainnya tanaman mawar juga membutuhkan sinar matahari untuk melakukan fotosintesis yang berfungsi untuk menghasilkan zat makanan bagi tanaman. Waktu yan paling disarankan untuk menjemur tanaman ini adalah pada jam 6-10 pagi.

ilustrasi sinar matahari

Shutterstock/Elena Efimova

Seringnya bagi petani yang membudidayakan tanaman ini biasanya memasang jarring-jaring di atas tanaman ini agar intensitas cahaya matahari yang diterima terutama pada saat siang hari tidak terlalu banyak. Cara merawat bunga mawar yang satu ini penting dan wajib dilakukan, lho.

5. Pengendalian Gulma

Supaya bunga mawar kamu cepat berbunga, maka kamu harus selalu mengendalikan gulma yang tumbuh di media tanaman tersebut secara rutin bukan hanya sesekali. Semua rumput-rumput pengganggu harus rajin untuk dibersihkan, jika tidak dicabut akan mengganggu proses pertumbuhan bunga mawar.

mawar

GuoGuiyan.com

Sebelum kamu memulai cara merawat bunga mawar dengan pemupukan sebaiknya pastikan terlebih dahulu kalau bunga mawar kamu sudah bersih dari gulma sehingga pupuk dan nutrisi yang diberikan akan menyerap secara lebih baik pada akar mawar.

6. Pengendalian Hama dan Penyakit

Cara merawat bunga mawar yang benar, tidak pernah lepas dari bagaimana kita bisa melakukan pengendalian hama dan penyakit secara efektif. Karena ada banyak beragam jenis hama dan penyakit yang mengincar tanaman mawar. Paling umum, hama dapat berupa ulat daun yang menyebabkan dedaunan menjadi compang-camping. Hama ini bisa diberantas dengan menyemprotkan insektisida atau racun serangga.

ilustrasi bunga mawar

Pixabay

Selain karena hama ulat, tanaman mawar juga kerap kali rusak karena jamur sehingga hal ini perlu diatasi dengan melakukan penyemprotan fungisida. Gejalanya bisa berupa bercak daun, busuk bunga, karat daun dan tepung mildew atau lapisan putih pada permukaan daun.

Selain itu, serangan juga bisa berasal dari bakteri penyebab bengkak pangkal batang sehingga perlu penyemprotan bakterisida.

(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arti Bunga Mawar Berdasarkan Warnanya, Lambang Cinta hingga Kesetiaan
Arti Bunga Mawar Berdasarkan Warnanya, Lambang Cinta hingga Kesetiaan

Bunga mawar memiliki berbagai macam arti dan makna menarik.

Baca Selengkapnya
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair
Trik Efektif Kupas Bawang Merah Tanpa Bikin Mata Berair

Kupas bawang merah dengan jauh lebih efektif tanpa bikin mata berair. Simak caranya.

Baca Selengkapnya
7 Bunga yang Cocok untuk Kado Hari Ibu, Ketahui Makna Masing-Masing Jenisnya
7 Bunga yang Cocok untuk Kado Hari Ibu, Ketahui Makna Masing-Masing Jenisnya

Salah satu cara yang paling klasik dan berkesan untuk merayakan Hari Ibu adalah dengan memberi kado bunga.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
11 Bunga Termahal di Dunia Edisi Terbaru Tahun 2024, Siap-Siap Melongo
11 Bunga Termahal di Dunia Edisi Terbaru Tahun 2024, Siap-Siap Melongo

Ada beberapa faktor yang menyebabkan bunga menjadi mahal harganya.

Baca Selengkapnya
Perut Kembung Akibat Asam Lambung Naik? Jangan Khawatir, Lakukan 4 Tips Jitu Ini untuk Meredakannya
Perut Kembung Akibat Asam Lambung Naik? Jangan Khawatir, Lakukan 4 Tips Jitu Ini untuk Meredakannya

Cara mengatasi masalah perut kembung yang diakibatkan oleh naiknya asam lambung. Apa saja, ya?

Baca Selengkapnya
Mudah Ditemukan di Sekitar Rumah, Berikut 5 Buah Segar Penurun Gula Darah
Mudah Ditemukan di Sekitar Rumah, Berikut 5 Buah Segar Penurun Gula Darah

Beberapa buah manis yang mudah ditemui di sekitar rumah ini bisa bantu turunkan gula darah loh! Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya
13 Makna dari Tato Gambar Bunga, Jangan Asal Bikin Karena Keren
13 Makna dari Tato Gambar Bunga, Jangan Asal Bikin Karena Keren

Simbolisme tato merupakan sebuah lanskap yang beragam dan juga dinamis. Yuk, simak 13 makna yang sering diidentikkan dengan tato bunga!

Baca Selengkapnya
Ibu Rumah Tangga di Medan Raup Cuan dari Bunga Telang, Dipercaya Berkhasiat bagi Tubuh
Ibu Rumah Tangga di Medan Raup Cuan dari Bunga Telang, Dipercaya Berkhasiat bagi Tubuh

Berawal dari coba-coba, siapa sangka produk dari bunga telang ini ternyata bisa menghasilkan cuan.

Baca Selengkapnya
Hanya Pakai 1 Bumbu Dapur, Begini Trik Goreng Terong Agar Tetap Segar Berwarna
Hanya Pakai 1 Bumbu Dapur, Begini Trik Goreng Terong Agar Tetap Segar Berwarna

Menggoreng terong sering kali menyebabkan kehilangan warna ungu alami pada kulitnya. Namun, cara berikut bisa dilakukan agar terong goreng tetap ungu.

Baca Selengkapnya