Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Membuat Tahu Bakso, Enak dan Sederhana

6 Cara Membuat Tahu Bakso, Enak dan Sederhana Ilustrasi tahu bakso. ©Shutterstock/Odua Images

Merdeka.com - Tahu merupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia, tak heran bila kemudian tahu menjadi hidangan wajib yang hampir selalu ada di meja makan. Selain sebagai sumber protein, di dalam tahu juga terdapat mineral, zat besi, kalsium, vitamin B1, magnesium, tembaga, seng dan selenium yang tentunya membawa banyak kebaikan untuk tubuh.

Tahu bisa diolah menjadi beragam makanan, mulai dari makanan pendamping nasi hingga makanan ringan. Salah satu camilan dari tahu yang kini banyak diminati adalah tahu bakso.

Perpaduan antara tahu yang bergizi dan bakso yang enak jadi kunci kepopulerannya di kalangan masyarakat terlebih anak muda yang masih sangat suka berburu camilan enak. Kini kamu bisa menemukan penjual tahu bakso di berbagai tempat, mulai di restoran, supermarket, pasar tradisional hingga di pedagang camilan di pinggir jalan.

Jika kamu meragukan kualitas tahu bakso yang dijual di luar, maka tak ada salahnya bila kamu membuatnya sendiri di rumah. Selain bisa memastikan bahan-bahannya aman kamu juga bisa membuatnya dalam jumlah banyak dengan biaya yang relatif lebih hemat.

Berikut ini informasi mengenai 6 cara membuat tahu bakso yang enak dan sederhana telah dirangkum merdeka.com melalui brilio.net dan liputan6.

1. Tahu Bakso Kukus

ilustrasi tahu bakso

©Shutterstock/Odua Images

Bahan-bahan:

250 gram daging sapi giling 1 butir telur 15 biji tahu goreng kopong 75 gram tepung tapioka 1 batang daun bawang, iris halus

Bumbu halus:

5 siung bawang putih 1/4 sdt merica bubuk 1/4 sdt baking powder Garam secukupnya 1/2 sdt kaldu sapi bubuk

Cara Membuat:

Campur daging sapi giling, tepung tapioka, daun bawang, telur, dan bumbu halus Lubangi salah satu sisi tahu, kemudian isi dengan adonan bakso yang sudah dibuat tadi Siapkan panci kukusan, kemudian kukus tahu bakso hingga padat dan matang. Waktu pengukuran kurang lebih 15 menit

2. Tahu Bakso Sayuran

004 siti rutmawati

©livelearnloveeat.com

Bahan-bahan: 100 gr daging ayam giling halus 10 buah tahu kulit coklat 1 batang daun bawang 2 sdm wortel parut 3 sdm tepung tapioka 1 sdm tepung terigu 1 sdt saus tiram 1/2 sdm lada bubuk 1/2 sdm garam 1/2 sdm penyedap rasa Bumbu halus: 3 siung bawang merah 3 siung bawang putih 3 buah cabai rawit Bumbu tepung: 5 sdm tepung terigu 1 sdm ketumbar ulek halus 1/2 sdm penyedap rasa 3 siung bawang putih halus Air secukupnya Cara membuat:

Rebus tahu coklat, jika sudah ditiriskan lalu peras airnya, belah tahu jangan sampai putus untuk isian. sisihkan. Buat adonan, ayam giling, bumbu halus, dan semua bahan-bahan. Aduk hingga kalis dan rata. Masukkan adonan ke dalam tahu satu persatu, lalu kukus sekitar 20 menit. Bisa langsung disajikan. Atau jika mau digoreng tepung tinggal celupkan tahu dalam adonan tepung lalu goreng sampai kecoklatan. Sajikan.

3. Tahu Bakso Tuna

tahu bakso tuna

Brilio.net/ Instagram @banususanto ©2020 Merdeka.com

Bahan-bahan: Ikan tuna secukupnya Tahu putih atau kuning secukupnya 4 sdm tepung tapioka 1 butir telur 4 siung bawang putih 4 siung bawang merah Irisan seledri atau daun bawang Garam atau penyedap rasa Merica secukupnya Cara membuat:

Haluskan ikan tuna dengan cara diblender atau digiling. Haluskan bawang merah dan bawang putih dengan cara diblender atau diulek. Campur bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan tepung tapioka, telur, daun seledri atau daun bawang, garam, dan merica. Setelah itu, masukan ikan tuna dan aduk kembali sampai rata. Potong tahu menjadi bentuk segitiga kemudian kerat-kerat bagian tengah dengan pisau. Masukan adonan ke dalam tengah tahu, ambil sebagian adonan lagi sebagai bungkus tahu. Goreng tahu bakso tuna sampai matang. Sajikan.

4. Tahu Bakso Tanpa Daging

ilustrasi tahu

©Shutterstock

Bahan-bahan: 4 buah Tahu Putih Bandung (kurang lebih 225 gr) haluskan 2 sdm Wortel, iris dadu kecil 1 sdm Daun Seledri, iris halus 1 sdt Daun Bawang, iris halus 1 butir Putih Telur 1 siung Bawang Putih, haluskan 1 sdt Ebi, seduh air panas, tiriskan, haluskan 1/4 sdt Garam 1/4 Sdt Kaldu Bubuk Sedikit Merica Bubuk Cara membuat:

Campurakan dan aduk rata semua bahan, bentuk adonan bulat-bulat. Kemudian goreng adonan yang sudah dibulat-bulat sampai kering. Angkat kalau sudah berwarna kecokelatan. Sajikan.

5. Tahu Bakso Goreng Pedas Manis

terpedas

©www.thetipsbank.com

Bahan-bahan: 4 buah Tahu Putih Bandung (kurang lebih 225 gr) haluskan 2 sdm Wortel, iris dadu kecil 1 sdm Daun Seledri, iris halus 1 sdt Daun Bawang, iris halus 1 butir Putih Telur 1 siung Bawang Putih, haluskan 1 sdt Ebi, seduh air panas, tiriskan, haluskan 1/4 sdt Garam 1/4 Sdt Kaldu Bubuk Sedikit Merica Bubuk Cara membuat:

Campurakan dan aduk rata semua bahan, bentuk adonan bulat-bulat. Kemudian goreng adonan yang sudah dibulat-bulat sampai kering. Angkat kalau sudah berwarna kecokelatan. Sajikan.

6. Tahu Bakso Udang Goreng

ilustrasi udang

©Pixabay

Bahan-bahan: 2 buah tahu, hancurkan 250 gr udang kupas, cuci bersih, dan cincang kasar 7 siung bawang merah, iris tipis 2 batang daun pre, iris tipis 5 siung bawang putih 5 butir kemiri 1 Sdm merica bubuk 2 Sdm gula pasir 1 Sdm ketumbar bubuk Garam secukupnya 1 sachet kuah bakso 1 sdt pala bubuk 2 butir telur 2 Sdm terigu Cara membuat:

Haluskan bawang putih, kemiri, merica bubuk, ketumbar bubuk, garam, gula pasir, kuah bakso, kemiri. Masukkan dalam mangkok yang sudah ada irisan bawang pre, irisan bawang merah, dan udang cincang. Campur dengan tahu. Haluskan tahu bersama bumbu. Aduk rata adonan lalu goreng sampai berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan sajikan.

(mdk/nof)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Resep Bakso Praktis, Kenyal dan Gurih Dijamin Sukses untuk Sajian Lebaran Hari Kedua

4 Resep Bakso Praktis, Kenyal dan Gurih Dijamin Sukses untuk Sajian Lebaran Hari Kedua

Di antara berbagai pilihan menu hidangan lebaran, bakso tetap menjadi primadona yang tak pernah gagal menggugah selera.

Baca Selengkapnya
Cuma dengan 2 Bumbu Dapur, Begini Cara Masak Kuah Bakso yang Gurih Nendang

Cuma dengan 2 Bumbu Dapur, Begini Cara Masak Kuah Bakso yang Gurih Nendang

Mencicip kuah bakso yang hangat dan gurih memang sangat lezat, khuussnya pada saat suhu dingin. Ternyata inilah cara membuatnya.

Baca Selengkapnya
Resep Risol Bakso Gurih dan Lezat, Mudah Dibuat

Resep Risol Bakso Gurih dan Lezat, Mudah Dibuat

Risol bakso memiliki tekstur empuk dan cita rasa gurih.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Resep Bakwan Sosis Berbagai Bahan, Cocok untuk Camilan Berbuka

Resep Bakwan Sosis Berbagai Bahan, Cocok untuk Camilan Berbuka

Bakwan sosis memiliki cita rasa gurih dan tekstur yang empuk.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Bakso Kuah Rujak yang Unik di Jakarta Timur, Topingnya Pakai Buah Segar

Mencicipi Bakso Kuah Rujak yang Unik di Jakarta Timur, Topingnya Pakai Buah Segar

Bakso ini berisi potongan penuh buah-buahan. Segar, gurih dan unik. Wajib dicoba.

Baca Selengkapnya
7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat

7 Resep Takjil dari Pisang, Enak dan Mudah Dibuat

Menu takjil dari pisang menawarkan kesegaran yang unik dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya
Resep Es Buah Blewah Segar yang Bisa Hilangkan Dahaga Sehabis Puasa, Coba Buat Sendiri Yuk!

Resep Es Buah Blewah Segar yang Bisa Hilangkan Dahaga Sehabis Puasa, Coba Buat Sendiri Yuk!

Cicipi rasa enak dan segar dari es blewah saat berbuka puasa. Ini dia resep mudahnya.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tanghulu dan Cara Membuatnya, Manisan Tradisional Khas Tiongkok

Mengenal Tanghulu dan Cara Membuatnya, Manisan Tradisional Khas Tiongkok

Tanghulu adalah manisan ini terbuat dari buah-buahan yang ditusuk dengan tusukan bambu dan dicelupkan ke dalam sirup gula yang panas.

Baca Selengkapnya
Menikmati Bakso Cumi-Cumi Khas Boyolali, Inovasi Unik dengan Bumbu Khas yang Lezat

Menikmati Bakso Cumi-Cumi Khas Boyolali, Inovasi Unik dengan Bumbu Khas yang Lezat

Rasa daging bakso yang gurih serta kenyalnya cumi menjadi perpaduan rasa yang menggugah selera.

Baca Selengkapnya