Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Philip Morris Akan Setop Jual Produk Rokoknya di Inggris pada 2030

Philip Morris Akan Setop Jual Produk Rokoknya di Inggris pada 2030 Ilustrasi rokok. Shutterstock/Roy Mullis

Merdeka.com - Philip Morris International menyampaikan pihaknya akan berhenti menjual produk rokoknya Marlboro di Inggris dalam satu dekade mendatang karena pihaknya meminta pemerintah Inggris untuk melarang penjualan produk tembakaunya.

Pernyataan ini disampaikan di tengah merosotnya angka perokok di Inggris, di mana rokok dijual dalam kemasan polos sejak 2016 dan meluasnya dorongan pemerintah Inggris untuk mengurangi prevalensi merokok.

Banyak investor telah menghapus tembakau dari portofolio mereka, dan meningkatnya jumlah lembaga keuangan yang berjanji untuk mengimplementasikan kebijakan bebas tembakau.

CEO Philip Morris International (PM), Jacek Olczak menyampaikan kepada Sunday Telegraph, pemerintah Inggris seharusnya memperlakukan tembakau seperti bensin, yang penjualannya akan dilarang dari 2030.

Perusahaan ini menambahkan dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada Senin, pihaknya tidak masalah dunia tanpa rokok.

“Lebih cepat itu terjadi, lebih baik bagi setiap orang,” kata Wakil Presiden Komunikasi Strategis dan Ilmiah PM, Moira Gilchrist, dikutip dari CNN, Selasa (27/7).

“Dengan penilaian yang tepat, (Philip Morris) bisa berhenti menjual rokok di Inggris dalam 10 tahun mendatang,” imbuhnya.Menurut WHO, merokok, termasuk perokok pasif, membunuh lebih dari 8 juta orang setiap tahun.

Philip Morris International, menginvestasikan USD 8 miliar dan merekrut puluhan ilmuwan dan ahli teknologi untuk mengembangkan alternatif rokok dengan risiko yang lebih kecil, termasuk produk unggulan IQOS, dengan proses memanaskan bukan membakar tembakau.

“Berhenti adalah pilihan terbaik, tapi bagi mereka yang tidak (berhenti merokok), sains dan teknologi memperbolehkan perusahaan-perusahaan seperti kami untuk menciptakan alternatif yang lebih baik untuk terus merokok,” jelas Gilchrist.

Pada Senin, aktivis anti tembakau menyuarakan skeptisisme terkait rencana perusahaan rokok ini. Menurut CEO Action on Smoking and Health Inggris, Deborah Arnott, sejak lama Philip Morris ingin menghentikan penjualan rokok.

“Tapi bagaimana bisa klaim seperti itu dianggap serius dari sebuah perusahaan yang menjual lebih dari satu dari sepuluh batang rokok yang dihisap di seluruh dunia?” cetusnya.

Arnott menambahkan, “kata-kata manis” bukan solusi dan perusahaan seperti Philip Morris harus mendanai kampanye yang didukung pemerintah untuk mendukung orang berhenti merokok.

Pemerintah Inggris mengumumkan ambisinya menjadikan Inggris negara bebas rokok pada 2030. Tahun lalu, Inggris menyusun “Roadmap Bebas Rokok 2030”, yang mencakup usulan mewajibkan perusahaan tembakau mendanai kampanye berhenti merokok.

(mdk/pan)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cukai Rokok Naik 10 Persen Mulai 1 Januari 2024, BPS: Bakal Berdampak ke Inflasi

Cukai Rokok Naik 10 Persen Mulai 1 Januari 2024, BPS: Bakal Berdampak ke Inflasi

Meski demikian, Amalia tidak menyebutkan besaran andil inflasi kenaikan cukai rokok hingga 10 persen di tahun ini.

Baca Selengkapnya
Terkuak, Alasan YLKI Minta Iklan Rokok Dilarang Total

Terkuak, Alasan YLKI Minta Iklan Rokok Dilarang Total

Peredaran rokok perlu dikendalikan di tingkat masyarakat selaku konsumen.

Baca Selengkapnya
Usai 2 Tahun Alih Kelola Blok Rokan, PHR Capai Produksi Tertinggi 172.710 BOPD

Usai 2 Tahun Alih Kelola Blok Rokan, PHR Capai Produksi Tertinggi 172.710 BOPD

Produksi PHR di Blok Rokan mencapai 172.710 BOPD, menjadi angka tertinggi sejak alih kelola dan menjadi angka produksi migas tertinggi di Indonesia saat ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Area Panen Kopi Indonesia Terbesar Kedua Dunia tapi Produktivitas Rendah, Begini Solusinya

Area Panen Kopi Indonesia Terbesar Kedua Dunia tapi Produktivitas Rendah, Begini Solusinya

Areal panen kopi di Indonesia rata-rata seluas 1.25 juta ha/tahun.

Baca Selengkapnya
Warga Indonesia Beli Gula & Kopi Jalan Kaki ke Malaysia, Prajurit TNI Langsung Memeriksanya 'Lain kali belanja di Indonesia Ya'

Warga Indonesia Beli Gula & Kopi Jalan Kaki ke Malaysia, Prajurit TNI Langsung Memeriksanya 'Lain kali belanja di Indonesia Ya'

Masyarakat perbatasan di Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat memilih belanja kebutuhan rumah tangga ke Malaysia dengan berjalan kaki.

Baca Selengkapnya
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia kini menghadapi diskriminasi perdagangan dari banyak negara terkait kebijakan ekspor minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya
Awalnya Terjual 5 Porsi Kini Laku 3 Ton dalam Seminggu, Intip Kisah Inspiratif Pengusaha Pisang Geprek yang Viral

Awalnya Terjual 5 Porsi Kini Laku 3 Ton dalam Seminggu, Intip Kisah Inspiratif Pengusaha Pisang Geprek yang Viral

Berawal dari modal yang sangat kecil, kini ia memperoleh omzet hingga jutaan rupiah per minggunya.

Baca Selengkapnya
Data Sri Mulyani: Indonesia Peringkat Ketiga Negara G20 Produksi Emisi Karbon Terendah

Data Sri Mulyani: Indonesia Peringkat Ketiga Negara G20 Produksi Emisi Karbon Terendah

Sri Mulyani mengakui bahwa produksi emisi karbon per kapita di Indonesia mengalami tren kenaikan dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Penerimaan Bea Cukai 2023 Tak Capai Target Gara-Gara Cukai Rokok Naik 10 Persen

Penerimaan Bea Cukai 2023 Tak Capai Target Gara-Gara Cukai Rokok Naik 10 Persen

"Ini menyebabkan produksi rokok mengalami penurunan terutama golongan 1 yaitu produsen terbesarnya," ucap Sri Mulyani.

Baca Selengkapnya