Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bukan karena anak, ini alasan Mbah Moen dukung Ganjar di Pilgub Jateng

Bukan karena anak, ini alasan Mbah Moen dukung Ganjar di Pilgub Jateng Mbah Moen. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Taj Yasin sowan ke Kiai Haji Maimoen Zubaer di Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Kabupaten Rembang, Selasa (9/1) malam.

Dalam pertemuan tersebut, Mbah Moen menyampaikan alasan mendukung pasangan yang diusung PDIP, NasDem, PPP dan Partai Demokrat tersebut. Bahkan anaknya, Taj Yasin maju sebagai bakal cawagub atas perintah PPP untuk mendampingi Ganjar.

"Saya mendukung bukan karena Yasin anak saya, tapi karena harus ada kelanjutan pembangunan di Jateng, Yasin maju atau tidak mendampingi Ganjar Pranowo, hati saya tetap pada Pak Ganjar," katanya.

Selain itu, Mbah Moen menyampaikan pesan agar pasangan Ganjar-Yasin melanjutkan sekaligus menyempurnakan hal-hal yang baik dalam mengemban amanah masyarakat, jika nanti terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah periode selanjutnya.

"Lanjutkan mana yang baik, mana yang harus disempurnakan, mana kekurangan yang harus dibersihkan, pasti ada kekurangan karena manusia tidak ada yang tidak kurang," katanya.

Dalam menghadapi berbagai fitnah dan hoax yang dimungkinkan terjadi selama masa kampanye Pilgub Jateng, Ganjar-Yasin diminta Mbah Moen untuk menyikapinya dengan baik.

"Fitnah atau isu yang tidak benar itu harus ditolak, pasti akan ada isu ini sebab kampanye itu menarik massa, kadang-kadang berbuat sesuatu apapun, walau kadang itu salah. Itu sifatnya daripada manusia," ujarnya.

Menanggapi pesan-pesan yang disampaikan langsung oleh Mbah Moen tersebut, Ganjar Pranowo bersama Gus Yasin mengaku akan menata hati terlebih dulu dengan amanah yang tidak mudah ini, apalagi dalam kontestasi politik ada yang membuat suka dan ada yang tidak suka.

"Hal-hal tersebut harus dikelola dengan betul agar tidak menyakiti orang lain, dan pesan itu menurut saya pesan kebangsaan yang luar biasa dalam kontestasi demokrasi yang liberal seperti ini," ujarnya.

Saat melakukan kampanye mendatang, pasangan Ganjar-Yasin akan mengedepankan kompetisi politik yang berbasis program dan berbasis respons berdasarkan aspirasi masyarakat.

"Kami mengkonfirmasi beberapa hal tadi, kalau ada fitnah atau hoaks harus dilawan dengan mengikuti cara-cara berdemokrasi yang baik," katanya.

(mdk/cob)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Ganjar Hujan-hujanan Bakar Semangat Pendukung saat Pesta Rakyat di Magelang
Momen Ganjar Hujan-hujanan Bakar Semangat Pendukung saat Pesta Rakyat di Magelang

Meski diguyur hujan deras, semangat ribuan orang yang telah lama menunggu kedatangan Ganjar tidak berkurang.

Baca Selengkapnya
Segera Lepas Jabatan Gubernur, Begini Momen Haru Ganjar Pranowo Sarapan Bareng Warga Pati
Segera Lepas Jabatan Gubernur, Begini Momen Haru Ganjar Pranowo Sarapan Bareng Warga Pati

Dalam momen itu, Ganjar menyatakan pamit karena bulan depan sudah tidak menjabat sebagai gubernur.

Baca Selengkapnya
Ajak Istri dan Anak, Ganjar Dapat Dukungan Pesantren yang Menangkan Jokowi-Ma'Ruf Amin saat Pilpres 2019
Ajak Istri dan Anak, Ganjar Dapat Dukungan Pesantren yang Menangkan Jokowi-Ma'Ruf Amin saat Pilpres 2019

Ganjar mengaku sangat senang karena kunjungan ke Ponpes Nurul Huda turut didampingi anak dan istrinya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kaesang Siap Jadi Gubernur Jateng, Ganjar: Bagus, Ikuti Saja
Kaesang Siap Jadi Gubernur Jateng, Ganjar: Bagus, Ikuti Saja

Ganjar menilai, kesiapan Kaesang menjadi Gubernur Jawa Tengah sangat bagus.

Baca Selengkapnya
Deretan Jenderal TNI Polri Dukung Ganjar - Mahfud
Deretan Jenderal TNI Polri Dukung Ganjar - Mahfud

Untuk diketahui, ayah Ganjar, S Pamudji adalah seorang polisi berpangkat Letnan Satu.

Baca Selengkapnya
Ganjar Siap Jalankan UU Pesantren Jika Menang Pilpres 2024
Ganjar Siap Jalankan UU Pesantren Jika Menang Pilpres 2024

Ganjar mengaku sudah berpengalaman menjalankan turunan UU Pesantren saat menjabat Gubernur Jateng.

Baca Selengkapnya
Ganjar Menolak Bergabung ke Pemerintahan Prabowo, Gibran: Siapa yang Menawarkan?
Ganjar Menolak Bergabung ke Pemerintahan Prabowo, Gibran: Siapa yang Menawarkan?

Gibran tidak tahu jika ada penawaran jabatan menteri untuk Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya
Selama Debat Ketiga Pilpres 2024, Prabowo Tiga Kali Setuju dengan Pernyataan Ganjar
Selama Debat Ketiga Pilpres 2024, Prabowo Tiga Kali Setuju dengan Pernyataan Ganjar

Menurut dia, pendapat mantan Gubernur Jawa Tengah itu masuk akal, bukan hanya ngomong doang.

Baca Selengkapnya
Ganjar Ajak Bupati Kampanye Usai Penyataan Jokowi: Sudah Ada Statement, Enggak Boleh Takut
Ganjar Ajak Bupati Kampanye Usai Penyataan Jokowi: Sudah Ada Statement, Enggak Boleh Takut

Awalnya, Ganjar bicara soal pentingnya menurunkan angka stunting masih masih tinggi di Manggarai, NTT.

Baca Selengkapnya