Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembangunan Bandara Baru Yogyakarta Capai 70 Persen

Pembangunan Bandara Baru Yogyakarta Capai 70 Persen Bandara Internasional Yogyakarta di Kulon Progo. ©2019 Liputan6.com/Helmi Fithriansyah

Merdeka.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan proyek pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dia menyebutkan perkembangan proyek tersebut telah sesuai rencana yakni sekitar 60 hingga 70 persen.

"Progresnya cukup bagus. Kami perkirakan sudah mencapai 60 hingga 70 persen. Kalau dilihat, kira-kira akan selesai secara keseluruhan pada Februari atau Maret 2020. Setelah itu, kami operasikan," kata Menhub Budi usai meninjau perkembangan pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta di Kabupaten Kulon Progo, dikutip dari Antara, Minggu (25/8).

Dia mengatakan, hal yang perlu ditekankan saat ini adalah bagaimana jumlah penerbangan melalui Kulon Progo itu harus ditingkatkan dari sekarang terutama jurusan ke luar Jawa.

"Hal ini yang akan kami bicarakan. Hal lain yang akan dibicarakan bagaimana angkutan kereta api sebagai aksesbilitas bisa bertambah, sehingga lebih mudah, lebih pendek, ada suatu kepastian bagi penumpang yang datang sering untuk mencapai Yogyakarta," ujarnya.

Sementara itu, pembangunan kereta api akan selesai pada Mei 2020 dari bandara Kulon Progo ke Stasiun Kendundang. Dengan demikian, pada saat pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta selesai, perjalanan dari bandara itu ke Stasiun Tugu yang biasanya membutuhkan waktu 35 menit, dengan kereta api hanya kira-kira 15 menit.

Dalam kesempatan serupa, Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi mengatakan saat ini perkembangan pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta sudah mencapai 74 persen dan sedang dalam proses penyelesaian area terminal serta fasilitas lainnya.

Pihaknya juga tengah bersiap mengembangkan kawasan aerocity untuk mendukung keberadaan bandara serta sektor pariwisata Jawa Tengah-DIY. Perusahaan pelat merah ini memiliki aset lahan seluas 86 hektare yang akan dikembangkan menjadi kawasan hotel serta pusat bisnis sehingga bisa mendukung kebutuhan para wisatawan.

"Di luar itu pemerintah juga akan membangun pusat kota baru dan bisa diintegrasikan dengan konsep pembangunan bandara sehingga bisa tercipta iklim usaha baru," tutupnya.

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman

Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman

Menhub Budi Karya Sumadi memastikan kesiapan pelayanan angkutan penumpang Lebaran di Bandara ]asional Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya
PSI Janjikan Pembangunan Bandara di Bali Utara Jika Masuk Senayan

PSI Janjikan Pembangunan Bandara di Bali Utara Jika Masuk Senayan

Di Bali, Kaesang juga membagikan kaus Pecinta Belimbing Sayur saat Kampanye

Baca Selengkapnya
Bali Bakal Punya Kereta Bawah Tanah, Hubungkan Bandara Ngurah Rai Hinggga ke Canggu

Bali Bakal Punya Kereta Bawah Tanah, Hubungkan Bandara Ngurah Rai Hinggga ke Canggu

Saat ini, proyek masih menunggu penyelesaian studi kelayakan yang dilaksanakan oleh perusahaan asal Korea Selatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu

Bandara Banyuwangi Dipadati Penumpang, Puncak Arus Mudik Diprediksi Sabtu dan Minggu

Puncak arus mudik di Bandara Banyuwangi diprediksi pada hari ini, Sabtu (6/4/2024) dan Minggu (7/4/2024).

Baca Selengkapnya
Menteri 'Ujung Tombak' Jokowi Kompak Kenakan Busana Hitam saat Nyoblos, Ada Apa?

Menteri 'Ujung Tombak' Jokowi Kompak Kenakan Busana Hitam saat Nyoblos, Ada Apa?

Sri Mulyani diandalkan dalam mengurus keuangan negara, Basuki menjadi tumpuan Jokowi dalam pembangunan infrastruktur.

Baca Selengkapnya
Andra Matin, Sosok di Balik Bandara Banyuwangi Berkonsep Ramah Lingkungan yang Diakui Dunia Internasional

Andra Matin, Sosok di Balik Bandara Banyuwangi Berkonsep Ramah Lingkungan yang Diakui Dunia Internasional

Arsitek kebangaan Indonesia ini juga digandeng pemerintah RI untuk mendesain bandara IKN

Baca Selengkapnya
Alam Ganjar: Pembangunan Bandara di Bali Utara Harus Dukung Pemerataan

Alam Ganjar: Pembangunan Bandara di Bali Utara Harus Dukung Pemerataan

Ketum PDIP Megawati juga menolak keras pembangunan bandara baru di Bali tersebut

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Jokowi mengatakan, bendungan dan Instalasi Pengolahan Air itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Rencanakan Berkantor di IKN: Saya Tunggu Bandara dan Tol Jadi

Jokowi Rencanakan Berkantor di IKN: Saya Tunggu Bandara dan Tol Jadi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah berencana untuk berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya